MENU TUTUP

Gubernur Riau Puji Irjen Iqbal Pilih Waktu yang Pas untuk Doa Bersama Pemilu Damai

Ahad, 26 November 2023 | 13:12:06 WIB Dibaca : 599 Kali
Gubernur Riau Puji Irjen Iqbal Pilih Waktu yang Pas untuk Doa Bersama Pemilu Damai

Pekanbaru, Catatanriau.com | Gubernur Riau Brigjen TNI (P) Edy Natar Nasution memuji langkah Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal yang menggelar acara Doa Bersama Pemilu Damai 2024 di Lapangan Mako Polda Riau, Jumat (24/11/2023) lalu.

Edy mengatakan Irjen Iqbal bisa mengumpulkan semua stakeholder Provinsi Riau, para bupati, ketua parpol dan seluruh Kapolres di Riau. Bahkan pensiunan bintang satu di TNI ini menganggap pemilihan hari dan waktu yang pas dipilih oleh Kapolda Riau.

"Saya kira ini bagus untuk kumpulkan semua stakeholder yang ada, tentu harapannya di waktu yang baik, solat subuh waktu yang baik," kata Edy di Mapolda Riau.

Dirinya berharap upaya cooling system atau pendinginan jelang pemilu yang dilakukan Kapolda Riau bisa mewujudkan pemilu damai.

"Tentu harapan semua memiliki kesadaran sehingga apa yang kita inginkan pemilu damai bisa tercipta," tambahnya.

Terpisah, Irjen Iqbal menuturkan doa bersama adalah bagian dari cooling system. Menurutnya segala ikhtiar telah dilakukan oleh Polda Riau dalam pengamanan Pemilu 2024. Namun menurutnya hal itu tidak cukup, harus juga diiringi dengan doa.

Dari para ulama ikhtiar memang harus, ikhtiar dengan maksimal jangan lupa dengan doa. Berdoalah insyaallah akan dikabulkan. Alhamdulillah kita gelar langit bersahabat, dengan Ridha Allah kita bermunajat agar semoga perhelatan pemilu itu berjalan dengan aman tertib, kondusif, bermarwah, berintegritas insyaallah penuh berkah," tuturnya.

Untuk diketahui ratusan orang hadir dalam doa bersama yang dilakukan usai solat subuh berjamaah. Polda Riau mengundang ustaz Das'ad Latif sebagai penceramah. Das'ad sebelumnya juga telah bertemu dengan Kaops Nusantara Cooling System Polri Irjen Asep Edi Suheri. Ia diminta untuk memberikan cemarah yang menyejukkan agar masyarakat tidak terpecah belah dan menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. ( Irwan Ocu Bundo).



Berita Terkait +

KPHP Tahura SSH II Minas Dinilai Tidak Tegas Ini Tanggapan Penghulu Rantau Bertuah.

Sinergitas TNI - Polri, Patroli Karhutla Bersama Di Kecamatan Kuala Kampar

Cegah Terjadinya Karhutla,Babinsa Koramil 03/Minas Ini Sosialisasi & Patroli di Kampung Lubuk Jering

PHR Kembali Buka Magang Kerja Angkatan 3 untuk Putra dan Putri Riau, ini Syaratnya!

Antisipasi Kemacetan, Satlantas Polres Siak Kawal Arakan Atlet Peraih Medali Emas Pon XX Papua

Babinsa Koramil 03/Minas Komsos Pentingnya Memahami Nilai-nilai Pancasila Terhadap Warga di Kampung Pancasila

Kapolres Kampar dan Pejabat Utama Polres Ikuti Upacara Virtual Hari Bhayangkara ke-74

Pastikan Pemilu 2024 Berjalan Aman, Kapolsek Minas Beserta Upika Lakukan Patroli Gabungan Pengecekan Sejumlah TPS

Deadlock Konflik Tapal Batas, Kabupaten Bengkalis Minta Tetap Sesuai Permendagri

Koptu Hari Surachman Sambangi Kediaman Warga Binaan di Kelurahan Perawang Lakukan Pengecekan Anak Stunting

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kritik tajam forum BPD Kuansing,Boby Purba dipolisikan dan ini tanggapan BPPH PP Pekanbaru!

2

Polsek Batang Cenaku dan Polsek LBJ Ringkus Pengedar Sabu, Ini Jumlah Barang Buktinya

3

Anton ST.MM: Perjalanan Karier & Dedikasinya Dalam Membangun

4

Tiga Pria Bejat Cabuli dan Setubuhi 3 (tiga) Anak di Bawah Umur di Lirik, Polres Inhu Gerak Cepat

5

Polsek Peranap Bekuk 2 Pengedar Sabu dan Polsek Pasir Penyu Amankan 1 Tersangka

6

Cabuli ABG 13 Tahun, Pria Berambut Pirang Diringkus Polsek Siak Hulu