MENU TUTUP

Sambut Hari Guru Nasional Tahun 2023, Melalui P5 SDN 06 Rantau Bertuah Gelar Gebyar Pentas Seni

Jumat, 24 November 2023 | 15:38:41 WIB Dibaca : 1072 Kali
Sambut Hari Guru Nasional Tahun 2023, Melalui P5 SDN 06 Rantau Bertuah Gelar Gebyar Pentas Seni

Siak, Catatanriau.com | Dalam rangka mengembangkan bakat para peserta didik melalui Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) sekaligus menyambut Hari Guru Nasional tahun 2023, Sekolah Dasar (SD) Negeri 06 Rantau Bertuah, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau, menggelar pentas seni, Kamis (23/11/2023) kemarin.

Hal ini sebagaimana disampaikan oleh Kepala SDN 06 Rantau Bertuah Elyarozi.Spd .Sd, kepada Wartawan media ini ia mengatakan bahwa gebyar pentas seni yang telah ditaja pihaknya itu dilakukan dalam rangka merayakan hasil P5 yang telah dipelajari oleh anak didik selama hampir lebih kurang satu tahun belakangan ini.

"Hal ini juga bersamaan, karena kebetulan sekolah kita menerima anak kampus mengajar angkatan enam," kata Elyarozi.Spd .Sd, Jumat (24/11/2023).

Dalam pentas seni lanjut dia, pihaknya juga melakukan berbagai macam kegiatan, seperti tarian, nyanyian, fashion show pakaian adat dan pameran gelar karya siswa berupa poster literasi dan numerasi.

"Kemudian dalam pentas seni ini juga kita mengadakan market Day, dimana anak bisa menjual hasil yang dipelajari mereka selama kegiatan P5," imbuhnya.

Tujuannya kegiatan pentas seni ini digelar kata dia, agar para peserta didik bisa menyalurkan atau menggali potensi dalam berbagai bidang, seperti kesenian, keterampilan dan seperti berniaga.

"Maka dari sejak dini kita bisa melihat bakat-bakat mereka," katanya.

Diakhir dijelaskannya, kedepan diharapkan kegiatan tersebut tetap dapat berjalan disetiap tahunnya, dan dapat menampilkan karya yang lebih bagus lagi dari yang ada sekarang ini.

"Karena, dukungan wali murid untuk di Rantau Bertuah itu sangat-sangat bagus dan antusias sekali, begitu pun dengan komite sekolah semuanya sangat mendukung sekali," tukasnya.***

Laporan : Idris Harahap



Berita Terkait +

Gerakan Pramuka Pangkalan SDN 12 Minas Barat Lakukan Studi Wisata di Siak Sri Indrapura 

Kabar Gembira, Tunjangan Insentif Guru Madrasah Non PNS Telah Dibuka, Begini Caranya

Pringati Hari Sumpah Pemuda Ke-94, SDN 4 Minas Gelar Parade Pakaian Adat Nusantara Hingga Drma Sumpah Pemuda 

Sukseskan Program Bupati Siak Cegah Buta Aksara Dan Putus Sekolah, SDN 03 Minas Barat Bentuk Tim Pengembangan Kunjungi Para Wali Murid 

Pangkalan SMP Negeri 5 Minas Gelar Lomba Tingkat 1 Regu Penggalang, Ini Tujuannya 

Kadisbud Siak: BOS Harus Tepat Sasaran Dan Sesuai Prosedur

Pangkalan SD Negeri 02 Minas Barat Sukses Gelar Mugus, Begini Harapan Jarwati SPd

Ratusan Siswa di SD N 01 Minas Ikut Divaksin Dalam Program Bulan Imunisasi Anak

Tim Supervisi Pendidikan Polsek Minas Sambangi SMPN 2 Minas di Mandiangin

Kadisdikbud Siak H Lukman Mpd Sebut Dana BOS Tahap III Sudah Dicairkan & Telah Bisa Dipergunakan

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Dua Pelaku Narkoba Diciduk: Barang Bukti Berupa Sabu 5,60 Gram Berhasil Disita

2

Dihadiri Arwin AS, LLMB Deklarasi Dukung Afni di Pilkada Siak

3

Kapolsek Kelayang Ringkus Pengedar dan Bandar Sabu-sabu, Ini Jumlah Barang Buktinya

4

Lapas Pasir Pengaraian Gelar Upacara Peringatan HBP Ke 60 Tahun 2024

5

Residivis Pencurian Dibekuk Unit Reskrim Polsek Cerenti

6

Antisipasi Lakalantas, Personil Unit Lantas Polsek Minas Lakukan Patroli Blue Light Rutin