MENU TUTUP

Kapolres Inhu Pimpin Rakor Lintas Sektoral Jelang Ops Mantap Brata LK 2023-2024

Senin, 16 Oktober 2023 | 18:20:42 WIB Dibaca : 732 Kali
Kapolres Inhu Pimpin Rakor Lintas Sektoral Jelang Ops Mantap Brata LK 2023-2024

Inhu, Catatanriau.com | Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Indragiri Hulu (Inhu), Polda Riau, AKBP Dody Wirawijaya, S.I.K memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) lintas sektoral kesiapan menjelang pelaksanaan Operasi Mantap Brata Lancang Kuning (LK) 2023-2024 atau operasi pengamanan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Rakor tersebut dilaksanakan Senin, 16 Oktober 2023 pagi diruang Sanika Satyawada, Mapolres Inhu yang dihadiri Forkopimda Inhu, KPU Inhu serta lintas sektoral terkait lainnya.

Dalam sambutannya, Kapolres Inhu menegaskan, tak lama lagi bangsa Indonesia akan melaksanakan pesta demokrasi, yakni Pemilu 2024, maka perlu dilakukan pengamanan yang ekstra agar Pemilu tersebut dapat terlaksana dengan lancar, aman dan sukses.

Berkaca dari sederetan kejadian di Kabupaten Inhu pada Pemilu 2019 lalu, seperti pelemparan rumah komisioner KPU Inhu, pelanggaran-pelanggaran Pemilu, PSU dan kejadian lainnya.

"Agar semua kejadian tersebut tidak terulang lagi, kiranya Kabag Ops Polres Inhu floting dengan baik pada personel yang betugas melakukan pengamanan," ucap Kapolres.

Kemudian, Kabag Ops juga harus meningkatkan pelatihan dan briefing serta arahan pada personel yang terlibat pengamanan dan pengawalan. Kemudian, personel harus melakukan pengamanan dan pengawalan secara profesional, mapping semua perkembangan politik di Kabupaten Inhu serta lakukan langkah-langkah antisipasi perubahan situasi politik dan rencana perubahan batasan umur Pemilu 2024.

Arahan lainnya juga disampaikan Dandim 0302 Inhu, Letkol Kav. Dani Prasetyo Wibowo, S.Sos, M.IP, Kakan Kesbangpol Inhu, Bambang Indramawan, S.STP., M.SP, Kabag Ops Polres Inhu, Kompol Dodi Zulkarnain Hasibuan, S.H, Ketua KPU Inhu, Yenni Meirida, S.E, M.M dan Ketua Bawaslu Inhu, Dedi Risanto, S.I.P., M.Si.

Kegiatan tersebut juga dihadiri para Kabag, para Kasat dan para Kapolsek jajaran Polres Inhu, Camat Rengat, Poppy Bainurita, S.E., M.M, Sekcam Rengat Barat, Zurihasni, S.STP, M.IP, Kabid Lalu Lintas Dishub Inhu, Agustian, S.E dan perwakilan Satpol PP Inhu.***

Laporan : S.A Pasaribu 



Berita Terkait +

Jum'at Curhat, Kapolsek Siak Hulu Himbau Saling Jaga Kamtibmas

Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto SH SIK Silaturahmi Kamtibmas HARMONI Di Kuala Kampar

Terima SK Kemenkumham, Rel-AKHLAG Bakal Aksi Mengingat Musim Kemarau

Meriahkan HUT Bhayangkara Ke-78, Polsek Koto Gasib Taja Lomba Fashion Show & Mewarnai Serat Gelar Cek Kesehatan Gratis Hingga Berbagi Paket Sembako

Jumat Berbagi Polsek Koto Gasib - Polres Siak Bagikan Paket Bingkisan dan Sembako Kepada Jemaah Masjid Al-falah

HUT TNI ke-74, Satlantas Polres Siak Bertandang Bawa Bolu Ultah Ke Makoramil 10 Tualang

Babinsa Koramil 03/Minas Giat Penanggulangan Karhutla Dengan Berpatroli Bersama Masyarakat di Kampung Sungai Selodang 

Jajaran Polsek Polres Kuansing Laksanakan Patroli Kondusifitas Kamtibmas Jelang Pemilu 2024 Di Empat Lokasi

Masuki Ramadhan 1442 H, Polres Kuansing Gelar Operasi Pekat & Cipta Kondisi

Peringatan Hari Bhakti Imigrasi Ke 68 di Kab. Siak

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

2

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

3

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

4

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

5

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi

6

Aksi Unjuk Rasa di PT. PHR Minas Berakhir Damai, Dandim Siak Sampaikan Pesan Persatuan dan Kesejahteraan