MENU TUTUP

HUT Kabupaten Siak Ke-24, Alesha Siswi SDN 04 Minas Jaya Terima Piagam Penghargaan Dari Bupati Siak, Ini Prestasinya

Kamis, 12 Oktober 2023 | 10:10:15 WIB Dibaca : 2728 Kali
HUT Kabupaten Siak Ke-24, Alesha Siswi SDN 04 Minas Jaya Terima Piagam Penghargaan Dari Bupati Siak, Ini Prestasinya

Siak, Catatanriau.com | Alesha Pebrian siswi kelas II B Sekolah Dasar (SD) Negeri 04 Minas Jaya, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau, mendapatkan piagam penghargaan dari Bupati Siak Drs H Alfedri MSi, Kamis (12/10/2023).

Piagam penghargaan itu tampak diberikan langsung oleh Bupati Siak disela-sela kegiatan upacara Hari Jadi Kabupaten Siak ke-24 di Lapangan Upacara Kantor Bupati Siak.

Piagam itu sendiri diberikan Pemkab Siak sebab sebelumnya Alesha Pebrian berhasil meraih juara 2 dalam kejuaraan nasional (Kejurnas) Indonesia Karate-Do (Inkado) Open Championship 2023 di Jakarta. Yang diselenggarakan pada 19-20 Agustus 2023 lalu di Gelanggang Remaja, Jakarta Utara, dan diikuti oleh 857 karateka dari 44 kontingen berbagai daerah di Indonesia.

Yang mana dalam kejurnas itu Alesha berhasil membawa dua medali perak sekaligus mewakili kontingen karateka Riau. Karateka Raiu sendiri berhasil memboyong 4 medali emas, 2 medali Perak, dan 3 medali perunggu.

"Alhamdulillah, anak didik kita mendapatkan piagam penghargaan langsung dari bapak Bupati Siak. Tentunya dalam hal ini kami dari pihak sekolah mengucapkan terimakasih kepada Ananda Alesha dan orang tua, semoga anak-anak yang lain bisa mengikuti jejak Alesha dengan prestasi-prestasi yang lainya," ungkap Kepala SDN 04 Minas Jaya Rosniwati Syamsimar, M.Pd.***

Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Danramil 04/Perawang Hadiri Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024 di Kecamatan Koto Gasib

Serma Muhajir Komsos Tentang Nilai-nilai Pancasila Kepada Warga Binaannya di Minas Jaya

Tokoh muda Dumai launching buku dalam Agenda Nasional : Kongres Ke XXXII di Pontianak

Babinsa Kampung Rantau Bertuah Koramil 03/Minas Sosialisasi & Patroli Karlahut Bersama MPA

Kapolsek Kerumutan Bersama Warga Antusias Sambut HUT - RI 75 Dan Cegah COVID-19

Seolah Kebal Terhadap Covid-19, 9 Warga Minas Kembali Didapati Tak Pakai Masker Oleh Tim Ops Yustisi

FMM Gelar Aksi, Minta Pihak PT CPI Minas Segera Bersihkan Limbah B3 Yang Diduga Mencemari Lingkungan

HSN, Ribuan Santri Banjiri Lapangan Limuno, Bupati : Saatnya Santri Melek Teknologi

Pemkab Rohul Gelar Apel Akbar Linmas & Pergeseran Pasukan untuk Pengamanan Pemilu 2024

Sinergitas Polres, Kejari & PN Pelalawan Bulan Suci Ramadhan 1444 H, Bantuan Kemanusiaan Untuk Negeri

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kisah Pilu di Gubuk Sawit, Pria Asal Pekanbaru Terlantar Dievakuasi Tim Gabungan di Minas

2

Polres Pelalawan Tangkap Dua Pengedar Sabu, Ungkap Jaringan Peredaran Narkotika di Kecamatan Kerumutan

3

Masyarakat Koto Gasib Tolak PSU Siak, Gugatan Periodisasi Alfedri Kembali Picu Aksi

4

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

5

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

6

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan