MENU TUTUP

Kasubsi Humas Polres Rohul Lepas Atlit Dan Official FORMI Ikuti Festival Gasing di Siak

Kamis, 28 September 2023 | 20:01:00 WIB Dibaca : 951 Kali
Kasubsi Humas Polres Rohul Lepas Atlit Dan Official FORMI Ikuti Festival Gasing di Siak

Rohul, Catatanriau.com |Kasubsi Humas Polres Rohul AIPDA Mardiono Pada SH dan Kades Koto Tinggi Azmi Jumairi hadir sekaligus melepas Atlit Federasi Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (FORMI) utusan Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) yang ikut 
Festival Gasing di  Kabupaten Siak, Kamis (28/09/2023) sekitar pukul 08.00 Pagi.

Pada kesempatan tersebut, Aipda Mardiono P SH memberikan ucapan selamat dan semangat kepada atlet yang ikut bertanding gasing di kabupaten Siak.

"Selamat bertanding, semoga nantinya utusan atlit dari Rohul bisa bertanding dengan baik sehingga harapan kita bisa meraih juara dan bisa membawa harum nama Kabupaten Rohul dalam perlombaan Gasing ini," ujarnya.

Ia juga mengatakan pesan kepada atlit yang mengikuti festival gasing agar lebih mengutamakan keamanan dan ketertiban dalam bertanding, hindari perilaku yang tidak di inginkan.

"Mari kita junjung rasa persaudaraan dalam bertanding, agar terhindar dari perilaku yang tidak kita inginkan dan membawa harumnya nama Rohul yang berjulukan negri seribu suluk ini," tambahnya Mardiono.

Di tempat yang sama, Ketua harian FORMI Kabupaten Rohul Muhamad Sobu juga mengucapkan terima kasih kepada Drs. H. Achmad M.Si, begitu juga kepada Kasubsi Humas Polres Rohul yang telah memberikan motivasi dan dukungannya.

"Hari ini kita dan atlit Gasing Rohul akan berangkat menuju Siak untuk mengikuti festival atau lomba gasing, kami berharap dukungan dan doa dari masyarakat Rohul agar nantinya para atlit yang kita bawa bisa membawa harum nama Rohul," ucapnya.

"Terima kasih juga kepada semua pihak yang telah membantu kami dalam keberangkatan ini, dan mudah-mudahan untuk ke depannya tradisi permainan Gasing di Rohul bisa di tingkatkan lagi," pungkasnya mengakhiri.

Sebelum pemberangkatan di awali dengan foto bersama yang di berangkatkan dari Warung Kopi Boru Lubis, Kilo meter 1 (satu) Desa Koto Tinggi, Kecamatan Rambah, Kabupaten Rohul.***


Laporan : E.S.Nst

Editor : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Kapolsek Minas Kawal Proses Pemakaman Jenazah Pasien Covid-19 di Minas Barat, Ini Pesannya

Pegawai Dinas PUPR Provinsi Riau Dinilai Menghalangi Jurnalis Bertemu Kepala Dinas

Polres Pelalawan Laksanakan Subuh Harmoni Ramadhan 1444 H

Serbuan Vaksin, Koramil 03/Minas Ajak Masyarakat Pengguna Jalan Raya Lakukan Vaksinasi

Polsek Kuala Kampar Ikut Mengawal Kegiatan Giat Vaksinasi Di Blud Puskesmas

Barisan Muda Tualang Tambal Sulam Jalan Berlobang Di Depan Kantor Kampung Perawang Barat

Rakor Lintas Sektoral dan Apel Gelar Pasukan Ops Lilin LK 2023 di Polres Inhu Khidmat

Gerlamata Menghargai Keputusan Eksekusi PN Bangkinang di Desa Danau Lancang

Propam Polres Inhu Pantau Personel Pengamanan KPU, Bawaslu dan Gudang Logistik Pemilu

Jajaran Personil Polsek Kemuning Polres Inhil Gelar Giat Rutin Binrohtal

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Abu Kasim Gugat PT SLS Serobot 90 Hektar Lahan Masyarakat Adat

2

Satu Perwira Polres Inhu Naik Pangkat Pengabdian, Dua Bintara Dipecat

3

Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu Gelar Upacara Memperingati Hari Pendidikan

4

Dalam rangka Hari Pendidikan Nasional, Polsek Minas bersama IPMKM Hadir di SMK N 1 Minas

5

Merdeka Belajar sebagai Kunci Membangun Generasi Emansipatif dan Kreatif

6

Pastikan Peringatan May Day Aman, Kapolres Pelalawan Hibur Para Buruh