MENU TUTUP

Sampaikan Aspirasi, BMRB Sebut Bupati Pelalawan Harus Perhatikan Kelayakan Upah Minimum Petugas Kebersihan

Selasa, 29 Agustus 2023 | 22:22:02 WIB Dibaca : 1092 Kali
Sampaikan Aspirasi, BMRB Sebut Bupati Pelalawan Harus Perhatikan Kelayakan Upah Minimum Petugas Kebersihan Barisan Muda Riau Bersatu (BMRB) dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) di DPRD Pelalawan

Pelalawan, Catatanriau.com | Organisasi Barisan Muda Riau Bersatu (BMRB) adakan Rapat Dengar Pendapat (RDP) di DPRD Pelalawan pada Senin, 28 Agustus 2023. Turut hadir dalam RDP tersebut Wakil Ketua Komisi II H. Abdullah, S.Pd serta anggota komisi II, Kepala Dinas Lingkungan hidup Eko Novitra, ST., M.Si dan Kepala Bidang Persampahan, serta Ketua BMRB Tauhid Marifatullah, S.IP.

Sebelumnya, BMRB pada bulan lalu meminta di agendakan pertemuan dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Pelalawan bertujuan untuk menyampaikan aspirasi terkait tata kelola sampah di Pelalawan khususnya di Pangkalan Kerinci.

Tauhid menyampaikan beberapa keprihatinannya terkait kondisi sampah yang masih menjadi masalah bersama. “Di Lapangan masih ditemukannya tempat pembuangan sampah liar sehingga menimbulkan ketidaknyamanan lingkungan. Ini akan berdampak pada pencemaran udara bahkan kesehatan masyarakat” ujar Tauhid.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa permasalahan tata kelola sampah ini harus menjadi konsentrasi dan harus dicarikan upaya yang harus dilakukan baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang agar masalah pembuangan sampah khususnya di Pangkalan Kerinci tidak terus berulang.

“Selain permasalahan tata kelola sampah, ada juga yang harus diperhatikan yaitu apakah selama ini kesejahteraan petugas kebersihan sudah diperhatikan. Sebab penjelasan dari kepala dinas, gaji yang didapatkan petugas yakni sebesar Rp. 1.550.000,- dan berstatus BHL (Buruh Harian Lepas)” tambah Tauhid.

Aktivis muda yang selama ini berkonsentrasi terhadap kesejahteraan pekerja ini mengatakan bahwa hal tersebut tentu belum masuk dalam kategori layak. Ia menilai bahwa kesejahteraan petugas kebersihan tersebut masih jauh dari kata layak dan tidak sebanding dengan resiko kerjanya.

Pada pertemuan tersebut, BMRB juga mendesak agar Bupati Pelalawan harus memperlihatkan kepeduliannya terhadap petugas kebersihan, agar mereka mendapatkan gaji yang layak. “Kita minta Bupati Pelalawan, H.Zukri memperhatikan kesejahteraan dengan menaikan gaji pekerja petugas kebersihan di Kabupaten Pelalawan,” tutupnya.***

Laporan : Dwiki 



Berita Terkait +

Bupati Rohul H.Sukiman Meresmikan Jalan Pengaspalan Di Desa bangun Jaya

Serka Afrisal Giat Pengecekan Anak Stunting di Kampung Maredan

Bersama Masyarakat Binaannya di Kampung Minas Barat Kopda AKP Hutagalung Giat Patroli Karhutla Serta Lakukan Pengecekan Kanal

Bersama Masyarakat Mandiangin, Babinsa Koramil 03/Minas Giat Berpatroli & Sosialisasi Karhutla

Kontroversi RTRW, Berikut Ini Penjelasan Dari Bupati Pelalawan H.M. Harris

Cegah Kebakaran Lahan, Babinsa Koramil 04/Perwang Rutin Ajak Warga Giat Penanggulangan Karhutla Dengan Berpatroli 

Launching ATM Beras ke Tujuh, Alfedri Ketuk Hati Masyarakat Membayar Zakat

Bhayangkari Polres Rohul Berikan Penyuluhan Kesehatan Kepada WBP Wanita

Antisipasi COVID-19, Serma Zulkifli Continue Gakplin Rutin di Pasar Tradisional Kecamatan Minas

Untuk Kedua Kalinya, Cipayung Plus Pekanbaru Nyatakan Tak Terlibat Dengan KNPI Larsen Yunus

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Polsek Seberida Ringkus Pasutri Pengedar Narkoba, 10 Gram Sabu Diamankan

2

Rusak Parah! Warga Minta Pemprov Riau Perbaiki Jalan Lintas Minas - Perawang

3

Lapas Pasir Pengaraian Terus Tetap Serius Wujudkan Zona Integritas

4

Danrem 031/Wira Bima Sambut Tim Pokja Kajian Strategis Brigjen TNI Junaidi

5

Harlades Pertama Desa Pemandang: Momentum Bersejarah Untuk Kemajuan Desa

6

Kecewa, Janji Humas PT. GWDC Tak Kunjung Ditepati, Pemuda Bangko Pusako Stop Operasi PT GWDC