MENU TUTUP

Buka Manasik Haji, Bupati Siak H Alfedri Minta JCH Jaga Kekompakan

Senin, 01 Juli 2019 | 12:51:18 WIB Dibaca : 2395 Kali
Buka Manasik Haji, Bupati Siak H Alfedri Minta JCH Jaga Kekompakan Bupati Siak H Alfedri Saat membuka kegiatan Manasik Haji

SIAK, CATATANRIAU.COM- Bupati Siak H Alfedri membuka secara simbolis pelaksanaan Manasik Haji Tahun 2019 di Masjid Sultan Syarif Hasyim, yang diikuti oleh 276 Jemaah Calon Haji (JCH), Ahad malam tadi (30/6/19).  Dalam sambutannya Alfedri mengajak agar seluruh JCH untuk meluruskan niat serta mendoakan keberkahan negeri agar senantiasa dijauhkan dari berbagai bala bencana.

 

 

Alfedri secara simbolis memasangkan jaket dan dan tanda pengenal kepada Jama’ah calon haji kabupaten Siak, yang didampingi Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Siak Muharrom serta Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Setda Rozali Jaya.

 

 

Kata Pemimpin Siak itu, kunci terpenting dari pelaksanaan suatu ibadah ini adalah niat  yang lurus. Ia pun mendoakan agar seluruh JCH Kabupaten Siak pada tahun ini mendapatkan haji yang mabrur.

 

 

"Mari luruskan niat kita agar menjadi haji yang mabrur, kami juga meminta agar para JCH mendoakan negeri istana selalu dilimpahi berkah dan dijauhkan dari bencana" pinta Alfedri. 

 

 

Selain itu, para JCH juga diminta agar dapat menjaga kesehatan dan kekompakan, serta saling tolong menolong sesama jamaah dalam melaksanakan seluruh rangkaian ibadah haji. 

 

 

"Hal ini dimaksudkan untuk kelancaran pelaksanaan ibadah haji di tanah suci, sehingga memperoleh haji yang mabrur" jelasnya. 

 

 

Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Siak Muharrom dalam kesempatan itu menjelaskan bahwa pelaksanaan kegiatan Manasik Haji akan diselenggarakan selama dua hari.

 

 

Muharom menyebut seluruh Jemaah Calon Haji asal Kabupaten Siak akan segera diberangkatkan via Embarkasi Antara di Pekanbaru, untuk selanjutnya menuju Bandara Hang Nadim Batam dan Jeddah.

 

 

"Tahun ini JCH kita berangkat ketanah suci melalui embarkasi antara di Pekanbaru, berbeda dengan tahun sebelumnya, dimana JCH kita diberangkatkan melalui jalur laut menggunakan kapal feri dari Pelabuhan Buton  menuju Batam" jelasnya.

 

 

Ia juga menyebut Jumlah jamaah calon haji Kabupaten Siak pada tahun ini seluruhnya berjumlah 276 orang, yang terdiri dari 132 orang laki-laki dan 144 perempuan. Dalam rombongan tamu Allah dari negeri Istana itu, JCH berusia antara 60 - 90 tahun berjumlah 95 orang atau sekitar 34,4% dari jumlah keseluruhan jamaah calon haji Kabupaten Siak. 
“Jamah kita akan dibagi menjadi dua kloter, yaitu kloter 19 dan kloter 20. Untuk kloter 19 akan diberangkatkan pada tanggal 23 Juli ini. Sementara kloter 20 diberangkatkan sehari setelahnya” kata dia.(*)


Laporan : Idris Harahap

Editor.    : Redaksi



Berita Terkait +

Hari Ke-4 Rapat Pleno di PPK Tualang, Anggota Koramil 04/Perawang Tetap Standby Lakukan Pengamanan

Keren! Lewat Inovasi 'Pensl', PHR Hemat Biaya Pemboran Rp 4,5 M Per Sumur

Sekda Rohul Pimpin Langsung Rakor Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Di Rohul

Tenaga Medis Puskesmas Pangkalan Kerinci Minta Agar APD di Perhatikan

Tiga Orang Anggota Koramil Minas Ini Selalu Rutin Patroli Driling Di Lokasi PT PHR Demi Keamanan OVN

Juswari Anggota DPRD Kampar Mengikuti Tadarus Qur'an Di Radio Rama FM

Cegah Covid-19, Mahasiswa KUKERTA Balek Kampung UNRI 2021 Secara Door to Door Lakukan Sosialisasi

Terkait Adanya Pungli Di Lapas Pasir Pengaraian, Salah Satu Masyarakat & Mantan Napi Angkat Bicara

Rokan Hulu Maju, Klaim Menang PSU Di 25 TPS Dengan Perolehan Suara Capai 2.703

Dua Titik Hotspot Terpantau di Kecamatan Minas, Bhabinkamtibmas Lakukan Pengecekan & Nihil Karlahut

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kadisdik Riau Jadi Tersangka Lalu Ditahan Jaksa, Ketua KNPI Riau: Tengku Fauzan Tambusai Tidak Sendirian

2

PT RPI Disinyalir Ingkar Janji Untuk Tidak Mengeksekusi Lahan Konsesi Yang Sudah Terlanjur Ditanami Masyarakat

3

HUT Ke-78 Persit Kartika Chandra Kirana Tahun 2024 , Begini Pesan Pembina Persit KCK Koorcab Rem 031

4

Kejutan Bersedia Mundur DPR - RI Terpilih, Syamsuar : Insya Allah Saya Maju Calon Gubernur

5

Polsek Seberida Ringkus Pasutri Pengedar Narkoba, 10 Gram Sabu Diamankan

6

Terdampak Banjir, Pj Sekda Kampar Salurkan Bantuan Sembako Dan Beras Di Desa Sendayan