MENU TUTUP

OBWLK-2023, Personil Sat Binmas Polres Rohul Sambangi Masyarakat Desa RTB

Kamis, 03 Agustus 2023 | 15:18:22 WIB Dibaca : 1226 Kali
OBWLK-2023, Personil Sat Binmas Polres Rohul Sambangi Masyarakat Desa RTB

Rohul, Catatanriau.com | Dibawah pimpinan AKBP Budi Setiyono, SIK.MH sebagai Kapolres Rokan Hulu (Rohul). Personil Sat Binmas Polres Rohul turun langsung ke tengah masyarakat, berjumpa dengan para tokoh masyarakat dalam agenda Operasi Bina Waspada Lancang Kuning (OBWLK) tahun 2023.

Pada hari ini. Kamis (03/08/2023) sekitar pukul 09 Wib Personil Sat Binmas yang di pimpin oleh Kasat Binmas AKP Hermawan, SH melalui KBO Sat Binmas Ipda Saiman Siregar, yang di dampingi Ps Kaurmintu Sat Binmas Bripka Irwan Effendi, menyambangi Kades Rambah Tengah Barat (RTB) serta  Masyarakat.

Dalam kesempatan itu, KBO Binmas Ipda Saiman Siregar memberikan himbauan  kepada Tokoh Masyarkat, Tokoh Pemuda dan Tokoh Agama untuk meningkatkan lagi giat Satkamling dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas di Desa.

Beliau juga mengajak Tokoh Masyarakat untuk memerangi Narkoba dan membantu Polri dalam mencegah peredaran Narkoba dengan cara memberikan informasi ataupun pembuatan spanduk tentang bahaya Narkoba.

"Polri mengajak seluruh elemen masyarakat Desa RTB untuk peduli waspada terhadap aliran radikal dan terorisme," kata Ipda Saiman Siregar

KBO Binmas Ipda Saiman Siregar menjelaskan tentang program baru Polri yaitu Polisi RW dan menjelaskan tentang tugas pokok dari Polisi RW yang baru saja dibentuk.

Himbauan dan ajakan ini mendapat respon yang baik dari tokoh masyarakat Desa Rambah Tengah Barat seperti yang di sampaikan oleh Sopian Daulay yang juga menjabat sebagai Kades RTB.

"Kami atas nama Masyarakat dan Pemdes RTB menyambut baik atas apa yang telah di sampaikan dengan harapan terciptanya situasi yang aman di tengah masyarakat dan jauh dari peredaran Narkoba," ujar Kades RTB.

Giat ini selesai sekitar pukul 11.00 Wib,
selama giat berlangsung situasi dalam keadaan aman terkendali.***

Laporan : E.S.Nst

Editor : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Petugas Gabungan Polsek Pangkalan Kerinci Sosialisasikan Saber Pungli

HMI Cabang Pekanbaru Resmi Jadi Tuan Rumah Kongres ke-34 HMI

Hari Ini 7 Warga di Minas Kembali Didapati Tak Indahkan Prokes Covid-19

Kopda Gunardi Sigap Cek Kondisi Anak Stunting di Kp. Perawang Barat

Siak Belum Penuhi Kriteria PSBB Sesuai Permenkes, Bupati Pastikan Kajian Penerapannya Tetap Jalan

Peringati Hari Bhayangkara ke-74, Polres Kampar Bagikan 78 Karung Beras di 3 Desa

Sampaikan Keprihatinan Sarana Ambulance UPT Puskesmas Teluk Belitung, OPP Teluk Belitung Gelar Audiensi

Mudik Jelang Natura, Pemudik Wajib Tunjukkan Surat Vaksin

Pengurus NPC Riau Periode 2024-2029 Resmi Dilantik

Bhayangkari Pelalawan Dukung Asta Cita, Perkuat Ketahanan Pangan dengan Pekarangan Lestari

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kisah Pilu di Gubuk Sawit, Pria Asal Pekanbaru Terlantar Dievakuasi Tim Gabungan di Minas

2

Polres Pelalawan Tangkap Dua Pengedar Sabu, Ungkap Jaringan Peredaran Narkotika di Kecamatan Kerumutan

3

Masyarakat Koto Gasib Tolak PSU Siak, Gugatan Periodisasi Alfedri Kembali Picu Aksi

4

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

5

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

6

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan