MENU TUTUP

Syukuran HUT PP Polri ke-24, Ini Pesan AKBP Dody Wirawijaya

Rabu, 12 Juli 2023 | 22:33:27 WIB Dibaca : 1116 Kali
Syukuran HUT PP Polri ke-24, Ini Pesan AKBP Dody Wirawijaya

Inhu, Catatanriau.com | Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Indragiri Hulu (Inhu), Polda Riau, AKBP Dody Wirawijaya, S.I.K hadiri acara syukuran dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Peserta Purnawirawan (PP) Polri Kabupaten Inhu ke-24 tahun 2023.

Acara tersebut dilaksanakan Rabu, 12 Juli 2023 pagi di gedung Sejuta Sungkai, Kota Rengat dengan mengangkat tema "Mari Kita Tingkatkan Silaturahmi Sesama Purnawirawan Polri dan Warakawuri" yang dihadiri Ketua PP Polri Daerah Riau yang diwakili oleh Kombespol (Purn) Dr. Ibrahim Ismail, SH, MH.

Kapolres Inhu, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas undangan dari PP Polri. "Tahniah kepada PP Polri Inhu yang ke-24 semoga makin mandiri, maju dan sukses selalu," ucap Kapolres.

Kapolres menyebutkan jika dirinya bagain dari PP Polri, karena almarhum ayah beliau merupakan seorang pensiunan Brimob. "Semoga kita semua, baik PP Polri maupun anggota Polri yang masih aktif selalu diberkahi kesehatan oleh Allah SWT," imbuh Kapolres.

Polres Inhu, lanjutnya, mendukung semua program-program yang dilaksanakan PP Polri Kabupaten Inhu. Sebagai informasi, 2024 mendatang akan dilangsungkan Pemilu, semoga di Kabupaten Inhu, pesta demokrasi tersebut terlaksana dengan aman, damai dan kondusif.

Sementara, Ketua PP Polri Kabupaten Inhu, AKP (Purn) H. Arsyad ketika acara itu mengatakan, saat ini, jumlah anggota PP Polri Inhu sebanyak 76 orang yang tersebar di seluruh kecamatan di Kabupaten Inhu. Sedangkan jumlah Warakawuri sebanyak 45 orang.

Dijelaskannya, hingga sekarang, sudah banyak kegiatan yang dilaksanakan PP Polri Inhu, terutama kegiatan sosial, baik sesama anggota PP Polri maupun bersama masyarakat. Mengenai angggaran, sejauh ini biaya yang dibutuhkan untuk setiap kegiatan berasal dari iuran atau sumbangan dari anggota PP Polri Inhu.

Ketua PP Polri Riau dalam arahannya yang disampaikan oleh Kombes Pol (Purn) DR. Ibrahim Ismail, SH, M.Si menegaskan, PP Polri Riau menyatakan siap untuk berpartisipasi dan mensukseskan Pemilu 2024.

PP Polri Riau mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada Kapolres Inhu yang selalu siap mendukung semua program PP Polri Inhu. "Alhamdulillah, pak Kapolres Inhu akan membantu seragam baru untuk PP Polri Inhu, terima kasih pak Kapolres," ucapnya.

Ia juga berpesan pada PP Polri Inhu, untuk selalu aktif dan bersinergi dengan Polri, terutama Polres Inhu dalam segala hal, misalnya, membantu Polres Inhu mensukseskan Pemilu 2024, menciptakan Kamtibmas yang aman dan kondusif serta hal lainnya yang bermanfaat bagi masyarakat banyak.

Acara tersebut juga dihadiri Wakapolres Inhu, Kompol Dwi Yatmoko, S.T.P., S.I.K., M.I.K, Pengurus PP Polri Daerah Riau, Kombespol (Purn) Efendi, S.H. M.H, AKBP (Purn) H. Mahdar Mansyur dan AKBP (Purn) Yusri Rasyid, Ketua Warakawuri PP Polri Riau, Hj. Yuzelmi Amin, para Kabag dan Kasat Polres Inhu, anggota PP Polri Inhu dan Warakawuri PP Polri Inhu.***

Laporan : S.A Pasaribu 



Berita Terkait +

Kurangi Sampah Plastik, Polres Inhu Bagikan Daging Kurban Gunakan Besek

Peringati HUT Kemerdekaan RI ke-75, Kapolresta Pekanbaru bagikan sembako

Polres Pelalawan Bagi Sembako Kepada Warga Terdampak COVID-19

Sekretaris Daerah Kab Siak T.Said Hamzah sambut kedatangan Rombongan Anggota DPR RI Komisi III

Hari Ini Personil Koramil 03/Minas Kembali Ikut Lakukan Kegiatan Pengamanan di Pos Pam Lebaran Idul Fitri 1445 H

Wabup Dampingi Batalyon Komando TNI AU Yang Berkunjung Ke Rohul

Cegah Karlahut Sejak Dini, Babinsa Koramil 04/Perawang Rutin Ajak Warga Binaannya Giat Penanggulangan Karhutla Dan Berpatroli

Bersama Tim Serta Warga Binaan di Kelurahan Minas Jaya, Serma Muhajir Lakukan Patroli Karlahut Rutin

Tingkatkan Kesejahteraan Petani, Kodim 0322/Siak Gandeng Dinas Terkait Lakukan Penyuluhan Pertanian Dalam Program TMMD 119

Karo SDM Polda Riau Kunjungi Pos Pam di Kecamatan Minas

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kejutan Bersedia Mundur DPR - RI Terpilih, Syamsuar : Insya Allah Saya Maju Calon Gubernur

2

Polsek Seberida Ringkus Pasutri Pengedar Narkoba, 10 Gram Sabu Diamankan

3

Rusak Parah! Warga Minta Pemprov Riau Perbaiki Jalan Lintas Minas - Perawang

4

Lapas Pasir Pengaraian Terus Tetap Serius Wujudkan Zona Integritas

5

Danrem 031/Wira Bima Sambut Tim Pokja Kajian Strategis Brigjen TNI Junaidi

6

Harlades Pertama Desa Pemandang: Momentum Bersejarah Untuk Kemajuan Desa