MENU TUTUP

Belum Bayar Pajak, 61 Unit Mobil Dinas Pemprov Riau Masih Dikandangkan

Senin, 17 Juni 2019 | 17:04:30 WIB Dibaca : 3153 Kali
Belum Bayar Pajak, 61 Unit Mobil Dinas Pemprov Riau Masih Dikandangkan (*)

 


RIAU, CATATANRIAU.COM- Sebanyak 61 mobil dinas (Mobdin) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov)  Riau belum bayar pajak. Sesuai arahan Gubernur Riau Syamsuar, puluhan kendaraan berplat merah itu pun kini masih dikandangkan, belum diizinkan dibawa sebelum tunggakan pajak diselesaikan.

 

 

"Ya ada 61 semua. Ini data hari ini, tapi bisa saja nanti berubah lagi. Karena ada juga yang sedang diselesaikan pembayaran pajaknya," kata Kabid Pengelolaan Barang Milik Daerah, BPKAD Riau Muhammad Arifin, Senin (17/6/19).

 

 

Dari 61 mobdin yang belum dibayarkan pajak itu sebagian besar dari pejabat. Kemudian ada juga dari mobdin operasional yang tersebar dari berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemprov Riau. 

 

 

"Ya ada pejabat ada juga mobil operasional," ungkap Arifin.

 

 

BPKAD selaku OPD yang diberi tanggung jawab mengelola aset daerah termasuk masalah mobdin ini berharap pada pihak terkait dapat melaksanakan kewajibannya baik dalam pemeliharaan maupun pembayaran pajak. 

 

 

Jika semua kewajiban itu sudah dilakukan, sesuai arahan pimpinan, maka mobdin baru bisa dikeluarkan sesuai fungsi dari mobdin tersebut. 

 

"Kalau sudah dibayarkan tentu tak ada hak kami menahan," ujar Arifin. (mcr)


Editor : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Serma Benriyadi & Serda Joko Purnomo Giat Patroli Binter SKK Migas di Area 6 Minas Barat

Ngemill Asik, Cara Dr.Afni Z Ajak Millenial Membangun Siak

Komjen Pol Arif Sulistiyanto Berikan Arahan Kepada Personil & 203 Siswa Bintara Polda Riau

Sambut HUT Bhayangkara Ke-77, Polsek Siak Hulu Laksanakan Bakti Sosial di Masjid

Alfedri serahkan bantuan cepat untuk korban Kebakaran di Koto Gasib.

AKBP Birma Pimpin Giat Ops Yustisi di Minas, Sejumlah Warga Masih Ditemui Tak Pakai Masker

Lanjutkan Kerjasama Bidang Peningkatan SDM Pemkab Siak- Institut Tazkia Bogor Teken MoU

Forkopimcam Minas Galang Dana Utuk Korban Gempa Dan Tsunami Dalam Kegiatan H.Kesaktian Pancasila

Babinsa Koramil 04/Perawang Kembali Ajak Warga Binaannya Giat Penanggulangan Karhutla Dan Berpatroli di Kampung Tualang

Pemberlakuan PSBM di Kampar, Diharapkan Bisa Rubah Pola Fikir Masyarakat Dimasa Pendemi Covid-19

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Afni Resmi Daftar Calon Bupati ke PDIP, Senin ke PKB

2

Heboh! Perpisahan Sekolah SMA Sederajat Yang Wah, Hulubalang LAMR Pekanbaru Minta Seluruh Kepsek Patuhi Aturan Disdik Riau 

3

Dr.Afni Temui Ulama Sebelum Daftar Calon Bupati Siak

4

Komentari Postingan Instagram Disdik Riau, Netizen Keluhkan Sistem Permohonan Pindah Tugas Yang Sulit Bagi Guru PNS Sementara Guru P3K Mudah

5

Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan

6

Pelaku Pencabul Bocah Hingga Hamil dan Melahirkan Ditangkap Polsek Siak Hulu