MENU TUTUP

Idul Adha 1444 H, Gubri Syamsuar Menyapa Masyarakat Rohul

Kamis, 29 Juni 2023 | 21:06:04 WIB Dibaca : 846 Kali
Idul Adha 1444 H, Gubri Syamsuar Menyapa Masyarakat Rohul

Rohul, Catatanriau.com | Pada momen Idul Adha 1444 H/2023 M, Gubernur Riau Syamsuar bersama istri Hj Misnarni tidak menghabiskan waktu di kediaman resmi di Pekanbaru.

Gubri Syamsuar bersama istri justru memilih Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) untuk berlebaran haji.

Namun, orang nomor satu di Provinsi Riau itu tidak sekedar berlebaran di negeri para Khalifah itu.

Sejak Rabu (28/06/2023) lalu, agenda Gubri Syamsuar padat dengan meninjau sejumlah proyek perbaikan jalan hingga pembangunan drainase.

Pada Kamis (29/06/2023) pagi, Gubri Syamsuar bersama Bupati Rohul Sukiman melaksanakan salat Idul Adha di Masjid Raya Sultan Zainal Abidin Syah, Rantau Kasai, Kecamatan Tambusai Utara, Kabupaten Rohul.

Nampak masyarakat Tambusai Utara tumpah-ruah sekaligus bersilaturrahmi dengan pemimpinnya.

Usai bersalaman dan berfoto-foto, Gubri Syamsuar dan rombongan melanjutkan agenda pemotongan hewan kurban juga di Tambusai Utara.

Seperti tak mengenal lelah, Gubri Syamsuar melanjutkan meninjau salah satu jembatan di Sungai Kumu 2, yang diharapkan masyarakat bisa diperbaiki oleh Pemprov Riau, mengingat fungsinya yang sangat vital.

Usai peninjauan, Gubri Syamsuar mengatakan kepada media bahwa dirinya sangat ingin infrastruktur yang dibangun benar-benar bermanfaat untuk masyarakat banyak.

"Usai ini saya juga ingin meninjau jalan Mahato-Manggala. Kita upayakan jalan itu bisa jadi jalan nasional, agar lebih bagus lagi," pungkasnya.***

Laporan : S.A Pasaribu 



Berita Terkait +

Target Raih Juara, Kontingen Pelalawan Porprov Riau Miliki Sikap Sopan Santun

Antisipasi COVID-19, Kopda S Sembiring Continue Gakplin Rutin di Pasar Tradisional Kecamatan Minas

Serma Muhammad Nasir Ikuti Rapat Mediasi Pemuda Dewan Sakai Dengan PT BDSI di Kantor Camat Minas 

Kapolres Inhu Letakan Batu Pertama Program Bersih Ke-13 di Batang Peranap

Richie Satria Terpilih Jadi Ketua AXCI Chapter Riau

Antisipasi Kejahatan C3 dan Himbauan Prokes Gencar Dilakukan Polsek Langgam

Babinsa Koramil 03/Minas Bentu Warga Dengan Masuk Dapur Ibu Tutik Warga Kurang Mampu di Rantau Bertuah

Antisipasi Dampak Virus Corona, Pencairan Dana PKH Di Meranti Dipercepat

Cegah COVID-19, Personil Polsek Kuala Kampar Patroli dan Himbau Prokes

Babinsa Koramil 04/Perwang Giat Penanggulangan Karhutla Serta Berpatroli di Kelurahan Perawang 

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kadisdik Riau Jadi Tersangka Lalu Ditahan Jaksa, Ketua KNPI Riau: Tengku Fauzan Tambusai Tidak Sendirian

2

PT RPI Disinyalir Ingkar Janji Untuk Tidak Mengeksekusi Lahan Konsesi Yang Sudah Terlanjur Ditanami Masyarakat

3

HUT Ke-78 Persit Kartika Chandra Kirana Tahun 2024 , Begini Pesan Pembina Persit KCK Koorcab Rem 031

4

Kejutan Bersedia Mundur DPR - RI Terpilih, Syamsuar : Insya Allah Saya Maju Calon Gubernur

5

Polsek Seberida Ringkus Pasutri Pengedar Narkoba, 10 Gram Sabu Diamankan

6

Terdampak Banjir, Pj Sekda Kampar Salurkan Bantuan Sembako Dan Beras Di Desa Sendayan