MENU TUTUP

Semarak, Lomba Lari Bhayangkara Run Polres Inhu 2023, Ini Pemenangnya

Ahad, 25 Juni 2023 | 18:08:57 WIB Dibaca : 1883 Kali
Semarak, Lomba Lari Bhayangkara Run Polres Inhu 2023, Ini Pemenangnya

Inhu, Catatanriau.com | Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Indragiri Hulu (Inhu), Polda Riau, AKBP Dody Wirawijaya, S.I.K melepas ratusan peserta lomba lari Bhayangkara Run dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023 yang dibagi menjadi dua kelas, yakni kelas 10 K atau 10 Kilometer dan kelas 5 K.

Pelepasan lomba atau olahraga yang diminati berbagai lapisan masyarakat itu dilaksanakan di depan Ruang Terbuka Hijau (RTH) Kota Rengat, Minggu 25 Juni 2023 pagi yang dihadiri Bupati Inhu, diwakili Staf Ahli 2 Bupati Inhu, Joni Mariyanto dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Inhu lainnya.

Terkait kegiatan ini, Kapolres Inhu melalui PS Kasubsi Penmas Polres Inhu, Aipda Misran Minggu siang menjelaskan, dalam sambutannya, Kapolres Inhu mengatakan, lomba lari Bhayangkara Run 2023 merupakan salah satu kegiatan olahraga dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-77.

Dijelaskan Kapolres, lanjut Misran, berbagai macam dan cabang olahraga telah dilaksanakan Polres Inhu dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara dan semua olahraga tersebut sangat diminati masyarakat, sesuai dengan tujuan, peringatan Hari Bhayangkara juga dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, seperti olahraga, bakti sosial serta kegiatan sosial masyarakat lainnya.

Setelah berikan sambutan, sambungnya, Kapolres Inhu secara resmi melepas ratusan peserta lomba lari Bhayangkara Run dengan rute sejumlah ruas jalan dalam Kota Rengat, kembali ke depan RTH Kota Rengat sebagai garis finish.

Ditegaskan Misran, lomba lari Bhayangkara Run 10 K dan 5 K dibuka untuk masyarakat umum, bahkan panitia melibatkan sejumlah perwakilan komunitas maraton di Kabupaten agar kegiatan lebih semarak, objektif dan transparan.

Berikut nama pemenang lomba yang tiba digaris finish dengan waktu tercepat, untuk kelas 5 K putra, juara pertama diraih Alvin Fahmi, juara kedua, Ghio dan juara ketiga, Raditya. Untuk puteri, juara pertama Saulina, juara kedua, Mutia dan juara ketiga, Fitri.

Sedangkan kelas 10 K putra, juara pertama, Agus Supardi, juara kedua, Beni Adinata, juara ketiga, Timotukis Humoukole. Sedangkan untuk putri, juara pertama, Fironika Intan, juara kedua, Sinta Meylinda dan juara ketiga, Zulhasniati.

Masing-masing pemenang berhak mendapatkan hadiah, yakni untuk juara pertama, uang pembinaan Rp 3 juta ditambah medali, juara kedua, uang pembinaan Rp 2 juta ditambah medali dan juara ketiga, uang pembinaan Rp 1,5 juta ditambah medali.

Hadir juga ketika kegiatan itu, Wakapolres Polres Inhu, Kompol Dwi Yatmoko, S.T.P., S.I.K., M.I.K, Ketua Pengadilan Negeri Rengat, Chandra Gautama, S.H., M.H, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Inhu, Rulli Jaya Santika, Ketua Koni Inhu,  Supri Handayani.

Sekretaris Disporapar Inhu, Lishaizar, S.Sos, Sekretaris Pengadilan Agama Rengat, H. Mustaming, S.Sos,  Danramil 01 Rengat, Kapten Inf. HB Sitepu, para Kabag, Kasat dan Perwira Polres Inhu, Bhayangkari Cabang Polres Inhu dan peserta lomba lari Bhayangkara Run.***

Laporan : S.A Pasaribu 



Berita Terkait +

Polsek Teluk Meranti Sosialisasikan Larangan Membakar di Lahan Masyarakat

Kampanye Keselamatan Lalu Lintas Polres Inhu dan Cipayung Plus Meriah

Kasubsi Humas Polres Rohul Lepas Atlit Dan Official FORMI Ikuti Festival Gasing di Siak

Polsek Kemuning Aktif Terlibat Dalam Berkoordinasi Terkait Agenda Pemilu 2024 Bersama Ketua PPK

Ajak Wujudkan Pemilu Aman dan Demokratis, Alfedri Minta Semua Elemen Daerah Bekerjasama.

Bupati H. Sukiman Sambut Club Rohul United Yang Tampil Gemilang Di IFFC U-18

Gerak Cepat, Polsek Kampar Kiri Hilir Langsung Cek Laporan Masyarakat Tentang Maraknya Ilegal Logging

Cegah Terjadinya Karhutla, Sertu Susiawan Bersama Warga Lubuk Jering Patroli & Cek Embung Air

Kopda Al Alim Sebut Kesadaran Masyarakat Sudah Meningkat Patuhi Prokes

Tingkatkan Kepedulian Terhadap Warga Yang Membutuhkan, Polsek Koto Gasib, Res Siak, Polda Riau, Terus Salurkan Bantuan Sembako 

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kisah Pilu di Gubuk Sawit, Pria Asal Pekanbaru Terlantar Dievakuasi Tim Gabungan di Minas

2

Polres Pelalawan Tangkap Dua Pengedar Sabu, Ungkap Jaringan Peredaran Narkotika di Kecamatan Kerumutan

3

Masyarakat Koto Gasib Tolak PSU Siak, Gugatan Periodisasi Alfedri Kembali Picu Aksi

4

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

5

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

6

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan