MENU TUTUP

SMPN 1 MINAS Gelar Lomba Tingkat 1

Ahad, 18 Juni 2023 | 12:58:16 WIB Dibaca : 1342 Kali
SMPN 1 MINAS Gelar Lomba Tingkat 1

Siak, Catatanriau.com | Lomba Tingkat (LT) 1 Pramuka Penggalang Berpangkalan di  SMPN 1 Minas, dilaksanakan pada tanggal 15-16 Juni 2023. Kegiatan LT1 ini dibuka langsung oleh Ka Kwarran Minas kakak Mutasar, S.Pd. Pada kesempatan tersebut dihadiri juga oleh kakak Kasbetri S.Sos, dan didampingi oleh Dra. Risna Kamabigus Gudep 03.027- 03.028 pangkalan SMPN 1 Minas.

"Kegiatan LT 1 merupakan ajang untuk mengasah kemampuan dalam menggapai prestasi, untuk itu seringlah  mengikuti perlombaan dengan menjunjung tinggi sportivitas dan tumbuhkan rasa tanggungjawab," demikian yang disampaikan kakak Ka Kwarran Mukhtasar dalam amanatnya.

Dalam kegiatan LT1 tersebut diketuai oleh kakak Sujatno,S.Pd , beliau mengatakan Lomba Tingkat 1 ini diikuti 9 regu yang terdiri dari 4 regu putra dan 5 regu putri yang didampingi oleh seluruh pembina yang berada di Gudep 03.027 -03.028 berpangkalan di SMPN 1 Minas dan sangat antusias melaksanakan tugas serta tanggungjawabnya dan dibantu oleh adik-adik DKR dan adik-adik Pramuka alumni SMPN 1 Minas.

Ketua LT1 mengatakan jumlah jenis lomba ada 16 cabang lomba yaitu, tapak perkemahan, pionering ,sandi, Morse, smaphor, pidato bela negara, makasan rimba, tali temali, P3K, flora Fauna, yel-yel, pensi, apotek hidup, mengenal tanda medan, PBB Tongkat.

Kegiatan LT1 ini ditutup oleh kakak Kamabigus Dra. RISNA dalam sambutan beliau mengatakan, "dalam mengikuti kegiatan kepramukaan  khususnya Lomba Tingkat 1 Kakak melihat banyak perkembangan yang terdapat pada diri adik -adik, diantaranya kompetensi yang hebat, rasa tanggungjawab yang tinggi, sikap mandiri, sikap disiplin, rasa kekeluargaan ,semuanya itu luar biasa.  Oleh sebab itu tetaplah menjadi anggota Pramuka yang aktif dalam setiap kegiatan, dan kakak yakin Gudep 03.027- 03.028 semakin tumbuh dan berkembang, Aamiin," imbuhnya.***

Laporan: Idris Harahap



Berita Terkait +

Polda Sulsel klaim kasus korupsi ditangani meningkat

Mahasiswa dituntut memiliki Sertifikasi kompetensi

Polsanak, Sat Lantas Polres Siak Berikan Pemahaman Selamat Berlalu Lintas Sejak Usia Dini

SMPN 3 Batang Gansal Diduga Tidak Transparan Dalam Penggunaan Dana Bos, Dan Kutip Uang Perpisahan Rp 450.000,-, Kepsek Sebut Sudah Jadi Tradisi!

Disdikbud Riau Sebarkan Edaran Larangan Pungutan Maupun Sumbangan Pendidikan

Tim Kesehatan Puskesmas Lakukan Sosialisasi Vaksinasi Campak & Rubella di SMP N 3 Minas

Bupati Syamsuar buka diksarlin AKN Siak.

Peserta Didik SMPN 1 Minas Kembali Ikuti Olimpiade Tingkat Provinsi Riau Dengan Tema Menguji Kompetensi Mengejar Prestasi

Hari Pertama Sekolah, Sejumlah Orang Tua Antar Anaknya

Pemilihan Sekolah Saat PPDB SMA/SMK di Riau Telah Berakhir, Pengumuman Kelulusan 1 Juli Mendatang

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Pengalaman dan Berdarah Minang, PKDP Minas Deklarasi Dukung Dr.Afni di Pilkada Siak

2

Kapolres Inhu Resmikan Bangunan MCK dan Pojok Baca SD Marginal Rakit Kulim

3

Fasilitas Anjungan SLS, Sopir Angkutan Kemitraan Nyaman Saat Bongkar TBS

4

Ribuan Masyarakat Hadiri Tabligh Akbar Yang Di Gelar Oleh Wabup Rohul

5

Kunjungi Polsek Kuala Cenaku, Kapolres Ucapkan Terima Kasih Atas Dedikasi Pemilu 2024

6

Usung Tema Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar! SDN 003 Belimbing Gelar Upacara Hardiknas Tahun 2024