MENU TUTUP

Terpilih Kembali, Dewan Kusmanjaya Taja Bukber & Tasyakuran Hingga Santuni Anak Yatim

Rabu, 29 Mei 2019 | 19:25:23 WIB Dibaca : 2767 Kali
Terpilih Kembali, Dewan Kusmanjaya Taja Bukber & Tasyakuran Hingga Santuni Anak Yatim H Kusman Jaya saat memberikan santunan pada Kaum Dhuafa didampingi oleh Camat Kandis, Irwan Kurniawan S Sos MM.

 


KANDIS, CATATANRIAU.COM- Tepat dihari Rabu, (29/05/2019), bertempat dikediamannya, H Kusman Jaya selaku Anggota DPRD Kabupaten Siak menggelar buka puasa bersama dengan dibarengi pemberian santunan pada Anak Yatim dan Kaum Dhuafa. Giat rutin tahunan oleh H Kusman Jaya ini, juga diisi dengan ucapan rasa terima kasih olehnya atas kesolidan tim hingga dirinya kembali terpilih sebagai Anggota Legislatif Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS, red) dari Dapil IV yang mencakup wilayah Kecamatan Kandis, Kecamatan Sei Mandau dan Kecamatan Minas.

 

 

 

"Dalam tahun ini, ini adalah untuk kelima kalinya giat senada terlaksana. Yaitu di Kampung Kandis, Kelurahan Kandis Kota, Pondok Samsam, Kelurahan Telaga Samsam dan hari ini bertempat dikediaman saya dan keluarga. Hal ini bukan bermaksud mencerminkan riya' namun tidak lebih dari sekedar menyadari bahwa dari sebahagian rejeki kita, ada rejeki orang lain," tutur H Kusman Jaya saat memberikan sambutan.

 

 

"Bersama ini, saya juga ingin mengucapkan terima kasih pada tim dan seluruh Caleg yang menggunakan perahu Partai PKS dimana untuk Dapil IV, Saya kembali terpilih. Semoga dengan amanat yang ada, saya dapat senantiasa menjaga amanah dengan penuh rasa tanggung jawab," tambahnya.

 

 

Acara yang dikemas dalam buka puasa bersama itu juga tampak dihadiri oleh Camat Kandis, Irwan Kurniawan S SOS MM, dimana dalam sambutannya Irwan berharap dengan adanya H Kusman Jaya di Gedung Panglima Jhimbam dapat merealisasikan sesegera mungkin pemekaran Kecamatan, "Dua tahun lamanya sudah saya mengkawal akan wacana pemekaran Kecamatan Kandis ini. Semoga dengan terpilihnya kembali Pak H Kusman Jaya dapat pula mengkawal dan sesegera mungkin merealisasikan setidaknya secara administrasi karena akan banyak dampak positif yang dapat dirasakan oleh Masyarakat luas Kecamatan Kandis bila Kecamatan Kandis terealisasi akan pemekarannya," ujar Irwan.

 

 

Dalam acara itu juga diisi dengan tausyiah oleh Ustadz Mester Hasuhuna Hamzah, usai shalat Maghrib berjamaah, para undangan juga dijamu dengan makan malam bersama.


Laporan  : Fuji Effendi 

Editor      : IdrisH



Berita Terkait +

Antisipasi Gangguan OVN di PHR, Serka Wahyudi dan Serda Holmes Lakukan Giat Patroli Rutin di Lokasi Drilling Minas

Anton ST.MM Antusias Mengikuti Pawai Ta'aruf MTQ Di Kota Dumai

Puslitbang Polri Gelar FGD Di Polres Siak Tentang Pemolisian Masyarakat Dalam Mewujudkan Stabilitas

Serka Alif Dan Sejumlah Rekan Babinsa Koramil 03/Minas Jaga Keamanan OVN Giat Patroli Drilling

Keren!!! Mandiangin Terima Piagam Sebagai Perpustakaan Terbaik Se-Kab.Siak

Antisipasi Konflik Pemilu 2024, FKDM Gelar Sosialisasi ATHG Bagi Masyarakat Rohil di Bagansiapiapi

Polres Kuansing Gelar Patroli Skala Besar Cegah Covid-19 & Lakukan Pembagian Bansos

Pengucapan Sumpah dan Janji PAW Anggota DPRD Bengkalis

HUT KE 71 Polairud, Polres Pelalawan Bersih Bersih Pantai

Tracing Kontak Pasien Pertama Lalu, Saat Ini Total 2 Pasien Positif Corona di Riau

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Heboh! Perpisahan Sekolah SMA Sederajat Yang Wah, Hulubalang LAMR Pekanbaru Minta Seluruh Kepsek Patuhi Aturan Disdik Riau 

2

Dr.Afni Temui Ulama Sebelum Daftar Calon Bupati Siak

3

Komentari Postingan Instagram Disdik Riau, Netizen Keluhkan Sistem Permohonan Pindah Tugas Yang Sulit Bagi Guru PNS Sementara Guru P3K Mudah

4

Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan

5

Pelaku Pencabul Bocah Hingga Hamil dan Melahirkan Ditangkap Polsek Siak Hulu

6

Lagi, Satnarkoba Polres Kampar Tangkap Pelaku Narkoba di Desa Kualu