MENU TUTUP

Babinsa Koramil 03/Minas Kopda AKP Hutagalung Giat Rutin Babinsa Masuk Dapur di Rumah Warga Minas Barat 

Rabu, 17 Mei 2023 | 11:43:37 WIB Dibaca : 1023 Kali
Babinsa Koramil 03/Minas Kopda AKP Hutagalung Giat Rutin Babinsa Masuk Dapur di Rumah Warga Minas Barat 

SIAK, CATATANRIAU.COM | Wujud kepedulian TNI melalui program Babinsa Masuk Dapur, Babinsa Koramil 03/Minas Kodim 0322/Siak, Kopda AKP Hutagalung, ia menyambangi kediaman warga Kampung binaannya, khususnya warga kurang mampu, Rabu (17/05/2023).

Hal ini kata Kopda AKP Hutagalung dilakukan terhadap warga bernama Ibu Cristina yang berada di Kampung Minas Barat, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau.

Dijelaskannya, sebelum melakukan kunjungan kerumah sasaran, terlebih dahulu ia berbelanja bahan pokok pangan yang akan dimasak bersama warga yang dibantu tersebut, seperti Beras, minyak goreng, cabe, bawang, ikan basah serta keperluan dapur lainnya.

Kemudian setelah melengkapi bahan-bahan tersebut, menggunakan kenderaan Kopda AKP Hutagalung bergegas kerumah warga tersebut.

Kopda AKP Hutagalung menjabarkan, kegiatan itu sengaja dilakukan sebagai wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat, khususnya masyarakat kurang mampu.

Babinsa juga menyampaikan, bahwa tidak hanya bersilaturahmi, dan memasak bersama, dalam kegiatan tersebut pihaknya juga memberikan bantuan berupa paket sembako kepada pemilik rumah.

“Kita langsung menuju dapur pemilik rumah, tidak hanya bersilaturahmi dan memasak, kita juga menyalurkan bantuan berupa paket sembako untuk membantu masyarakat kurang mampu,” ungkapnya.

Ia juga menuturkan, bahwa kegiatan Babinsa Masuk Dapur tersebut merupakan program dari Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jendral TNI Dudung Abdurrahman. Dimana, program tersebut dilaksanakan oleh Babinsa diseluruh Indonesia.

"Diharapkan, melalui program Babinsa masuk dapur ini dapat mengatasi kesulitan warga kurang mampu," imbuhnya.***

Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

HUT Prov.Riau Ke-61 Camat Minas Gelar Upacara Di Halaman Kantor Kecamat Minas Beserta Seluruh Inst

Antisipasi Penularan COVID-19, Sertu Nuril Continue Gakplin Rutin di Pasar Tradisional Kecamatan Minas

Keamanan dan Kenyamanan Mudik Lebaran, Polres Inhu Siapkan 4 Posko

Kapolres Bengkalis Laksanakan Upacara Peringatan HUT RI 75 Di Ponpes Nurul Falah

Bupati Bengkalis: Pelayanan Administrasi Kependudukan Harus Mudah, Cepat dan Gratis

Dari Hasil Survelans Dinkes Rohul, Kasus Baru Terkonfirmasi Positif Bertambah 13 Orang

Bermula Coba-Coba, Ade Melani Masuki 16 Besar Di Ajang Audisi DRR 2018

Dewan Riau Hadiri Penyuluhan Bahaya Narkoba & Pengukuhan Kader Anti Narkoba di Kecamatan Ukui

Kapolres Rohul Jum'at Curhat Dengan Masyarakat Desa Sialang Jaya

Sukseskan Program Presiden, PT. GH dan Polres Inhu Tanam Jagung

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Polres Pelalawan Tangkap Dua Pengedar Sabu, Ungkap Jaringan Peredaran Narkotika di Kecamatan Kerumutan

2

Masyarakat Koto Gasib Tolak PSU Siak, Gugatan Periodisasi Alfedri Kembali Picu Aksi

3

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

4

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

5

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan

6

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat