MENU TUTUP

Pemkab Siak Himbau Seluruh Pihak Ikut Sukseskan Pawai Takbir & Pelaksanaan Sholat Ied

Senin, 27 Mei 2019 | 23:14:55 WIB Dibaca : 2919 Kali
Pemkab Siak Himbau Seluruh Pihak Ikut Sukseskan Pawai Takbir & Pelaksanaan Sholat Ied Pemkab Siak Saat Rapat Persiapan malam takbir dan pelaksanaan Sholat ID

 


SIAK, CATATANRIAU.COM- Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriah beberapa hari kedepan, Pemerintah Daerah Kabupaten Siak menggelar rapat persiapan bersama Kantor Kemenag Kabupaten Siak serta  instansi terkait di Ruang Rapat Siak Sri Indrapura Sekretariat Daerah, Senin (27/5/19). 

 

 

Rapat dimpimpin oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Siak Budi Yuwono dan Asisten Administrasi Umum Jamaludin, dan dihadiri Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Siak Muharom, pimpinan OPD terkait serta para camat dilingkungan Pemkab Siak.

 

 

Dalam jalannya rapat, Asisten Pemkesra Budhi Yuwono meminta partisipasi para camat dan lurah serta pengurus mesjid yang ada di Kecamatan Siak, Mempura dan Dayun serta Bungaraya, untuk turut memeriahkan jalannya Pawai Takbir pada malam Idul Fitri nanti sebagaimana tahun-taun sebelumnya.  

 

 

"Kita harapkan partisipasi aktif para pengurus mesjid yang ada di beberapa kecamatan terdekat dengan ibukota Siak Sri Indrapura, serta ditambah dengan masyarakat" kata Budhi. 

 

 

Dia berharap lewat momentum Idul Fitri ini, partisipasi masyarakat dalam setiap rangkaian kegiatan syi'ar keagamaan di Kabupaten Siak dapat terus meningkat.

 

 

"Masyarakat perlu kita dorong agar tingkat kesadaran berpartisipasi mengikuti kegiatan-kegiatan keagamaan meningkat. untuk itu mohon kerjasama para camat dan lurah untuk turut memberikan pemahaman kepada masyarakat" ujarnya.

 

 

Sementara itu Asisten Administrasi Umum Jamaludin berharap pelaksanaan pawai malam takbiran dan Sholat Ied di Kabupaten Siak semakin meriah tahun-ketahun sebagai bentuk syi'ar ditengah masyarakat.

 

 

"Kita harus berupaya agar bagaimana pelaksanaan pawai takbiran pada tahun ini lebih meriah dari tahun sebelumnya. Untuk rute pawai tidak jauh berbeda dengan tahun sebelumya, begitu juga susunan barisan rute dan peserta pawai, kriteria penilaian mobil hias dan lain sebagainya" ucapnya.

 

 

Jamal juga menghimbau pihak terkait dan jamaah yang berkemampuan dapat bergotong royong dan berkerjasama dalam pembuatan mobil hias, serta dapat membantu kekurangan dari penyempurnaan atributnya.

 

 

Sementara itu Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Siak Muharomturut memberikan masukan agar setiap mobil hias dibatasi ketinggian maksimalnya, mengingat pada tahun tahun sebelumnya ada mobil hias yang terlalu tinggi dan tidak bisa ikut dalam barisan rute pawai dan harus memilih rute lain.

 

 

Dalam rapat tersebut juga disepakati beberapa langkah persiapan pelaksanaan Sholat Ied yang diperkirakan akan dilaksanakan pada tanggal 5 Juni 2019 mendatang mulai pukul 07.00 Wib pagi harinya. sementara untuk pembersihan lokasi sholat dan penyusunan shaf sholat akan dilaksanakan sehari sebelumnya sebelumnya.(*/r)


Editor      : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Babinsa Koramil 03/Minas Kopda AKP Hutagalung Giat Pengecekan Anak Penderita Stunting di Minas Barat

Lawan Covid-19, Polsek Pangkalan Lesung Gelar Pelayanan Vaksinasi Booster

Cooling System Pemilu, Kapolres Siak Salurkan Zakat Personil Wujudkan Rumah Layak Huni Untuk Masyarakat

Luar Biasa! Pringatan HUT RI 75, Polres Siak Bantu Warga di Mandiangin Penderita Penyakit Paru-paru

Matangkan Persiapan, Berikut 6 Kegiatan HPN dan HUT JMSI 2023 di Inhu

Ketua FKPP  Se Provinsi Riau, Bersyukur Kita Punya Sosok Pemimpin Yang Agamis

DPP PWRI Akan Gelar UKW Secara Massal

Bupati Rohul Terima Penghargaan Indeks SPI Dari KPK RI Untuk Ke Dua Kalinya

Jum,at Barokah, Polres Rohul Berbagi Dengan Kaum Dhuafa

Dalam Rangka Safari Ramadhan, Sekda Rohul Ajak Masyarakat Bersatu Untuk Kemajuan Desa

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Palu MK Mengetuk: Gugatan PSU Pilkada Siak Ditolak, Afni-Syamsurizal Segera Dilantik

2

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

3

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

4

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

5

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

6

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi