MENU TUTUP

Cegah Karhutla, Personil Piket Polsek Kuala Kampar Berpatroli & Bagi Selebaran

Rabu, 08 Maret 2023 | 21:35:38 WIB Dibaca : 744 Kali
Cegah Karhutla, Personil Piket Polsek Kuala Kampar Berpatroli & Bagi Selebaran Cegah Karhutla, Personil Piket Polsek Kuala Kampar Berpatroli & Bagi Selebaran, Rabu 08 Maret 2023

PELALAWAN,CATATANRIAU.COM | Kapolsek Kuala Kampar  AKP Hanova Siagian SH menyampaikan salah satu kegiatannya hari ini, cegah karhutla. Personil Piket Polsek Kuala Kampar Polres Pelalawan secara rutin melaksanakan kegiatan patroli cegah kebakaran hutan dan lahan (karhutla) serta memberi selebaran imbauan Kapolda Riau kepada warga. Personil Piket  Polsek Kuala Kampar, Polres Pelalawan Aiptu Zulham  melakukan kegiatan patroli cegah karhutla pada Rabu  (08/03/2023).

Aiptu Zulham   berkeliling  tempat tempat potensi rawan karhutla Kecamatan Kuala Kampar menemui warga terutama menjumpai petani. "Kegiatan pada hari ini Rabu 08 Maret 2023.  Melaksanakan patroli cegah karhutla dan memberi himbauan  kepada warga  larangan  membakar dilokasi kebun. Bertemu langsung warga agar tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan," ungkap Kapolsek.  

Dikatakannya, personil  piket Polsek Kuala Kampar Aiptu Zulham   berpatroli dengan sepeda motor trail menghampiri dan  berdialog dengan warga petani di kecamatan Kuala Kampar. Dengan cara pendekatan dan himbauan nantinya diharapkan dapat menggugah masyarakat bekerjasama untuk tidak melakukan pembukaan lahan dengan cara membakar.

Berkeliling patroli, sekaligus pendekatan rutin cegah karhutla, menghimbau tidak membuang puntung rokok sembarang . Bersama mencegah  kebakaran hutan dan lahan atau stop karhutla . Dihimbau  pemilik lahan harus menjaga lahan yang dimilikinya agar terhindar terjadinya Karhutla. Ini bertujuan mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan. Menghimbau warga yang sedang bekerja di kebun agar jangan membakar lahan.

Patroli  tetap menyampaikan kerugian dan sanksi ancaman jika terjadi karhula. "Kerugian dari kebakaran hutan dan lahan mengakibatkan kerusakan lingkungan yang menimbukan kerugian ekologi, ekonomi, sosial budaya dan politik. Menyebabkan pemanasan global dan meningkatnya suhu bumi. Karena suhu bertambah, penguapan yang terjadi akan membesar dan curah hujan meningkat, cuaca sulit diprediksi," disampaikan.

Kecamatan Kuala Kampar mempunyai perkebunan dan pertanian  masyarakat dan rawan Karhutla. Harus rutin untuk patroli mengantisipasi kebakaran hutan dan lahan di Kecamatan Kuala Kampar.

Penyebaran Maklumat Kapolda Riau dan dibagikan kepada warga.
“Dengan penyampaian himbauan dilarang membakar, membagikan maklumat Karhutla ini diharapkan masyarakat dapat mengerti dan bekerja sama dengan Polri dalam menjaga lingkungan. Jika ada tanda-tanda Karhutla maka segera laporkan ke Polsek Kuala Kampar agar segera ditindak lanjuti,” ujar Kapolsek.****

 

Laporan : E Pangaribuan 

Editor : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Kopda Salomo Sembiring Dampingi Pihak Puskeswan Vaksinasi Hewan Ternak Antisipasi PMK di Kelurahan Minas Jaya 

Pelaksanaan Swab Antigen terhadap Personil Polres Kuansing

Peltu Agus Pakpahan & Koptu D Gultom Galakkan Patroli Pengamanan OVN CPI Bersama Security

Kasat Binmas Polres Kampar Bagi-bagi Brosur Himbauan dan Edukasi Pada Warga Silam

Safari Ramadan di Kandis, Wabup Siak Minta Pengumpulan Zakat Ditingkatkan

Kampanye Keselamatan Lalu Lintas Polres Inhu dan Cipayung Plus Meriah

Relawan Kasmarni Lakukan Penyemprotan Disinfektan Covid 19

Hambali Ditetapkan Sebagai Ketua DKC Garda Bangsa Kota Pekanbaru Periode 2022-2027

Instensifkan Teknis Penyelenggaraan Keuangan, OPD dan Kecamatan Ikuti Bimtek Penatausahaan Keuangan

ESI Rohul Gelar Turnamen, Tim Pemenang Akan Dibina Secara Profesional

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Penggiat Seni dan Budaya Berpantun Rohil Rahmat Pantun Akhiri Masa Duda-Nya

2

Diduga Maling, Pria Tanpa Identitas Tewas Dihajar Massa di Pangkalan Gondai

3

Sinergi TNI-Polri Jaga Keamanan Mudik Lebaran di Exit Tol Minas

4

Personel Berulang Tahun Dapat Kado Bibit Pohon dari Kapolres Inhu

5

Duka di Jalur Lintas Buatan: Remaja Ditemukan Tewas Diduga Korban Lakalantas, Kapolres Pelalawan Benarkan Penemuan

6

Pejabat RSUD Pelalawan dan Putranya Tewas dalam Kecelakaan Maut di Tol Mesuji Lampung