MENU TUTUP

Dua Pejabat Polres Inhu Terima JMSI Riau Award dan Penghargaan, Ini Namanya

Rabu, 01 Maret 2023 | 12:17:32 WIB Dibaca : 856 Kali
Dua Pejabat Polres Inhu Terima JMSI Riau Award dan Penghargaan, Ini Namanya

INHU, CATATANRIAU.COM | Dua orang pejabat Kepolisian Resor (Polres) Indragiri Hulu (Inhu), Polda Riau menerima Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Riau Award 2023 dan penghargaan JMSI Riau. Kedua pejabat itu adalah, Kapolres Inhu, AKBP Dody Wirawijaya, S.I.K dan Pejabat Sementara (PS) Kepala Sub  Seksi (Kasubsi) Penerangan Masyarakat (Penmas) Seksi Hubungan Masyarakat (Si Humas)
Polres Inhu, Aipda Misran.

JMSI Riau Award 2023 tersebut diserahkan langsung oleh Ketua JMSI pusat, Teguh S, sedangkan Penghargaan JMSI Riau diserahkan Ketua JMSI Riau, H Dheni Kurnia saat puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) JMSI ke-3 dan Peringatan Hari Pers (HPN) tingkat Provinsi Riau, di Danau Raja Kota Rengat, Kabupaten Inhu, Selasa 28 Februari 2023 malam.

Kapolres Inhu melalui PS Kasubsi Penmas Polres Inhu, saat ditemui diruang kerjanya, Rabu 1 Maret 2023 pagi menjelaskan, JMSI Riau Award 2023 diterima oleh Kapolres Inhu atas komitmennya menjaga kemerdekaan pers di Riau dan membantu memelihara iklim industri pers yang sehat dan profesional.

Sedangkan kategori penghargaan JMSI Riau yang diterima PS Kasubsi Penmas Polres Inhu, atas kontribusi menjalin kemitraan yang baik dengan pers, serta aktif memberikan dukungan, baik moril maupun materil kepada keluarga besar JMSI baik di Provinsi Riau maupun kabupaten/kota.

"Terima kasih atas award dan penghargaan ini, semoga ini menjadi motivasi serta pemicu untuk berbuat lebih baik terhadap perkembangan pers di Provinsi Riau, khususnya di Kabupaten Inhu serta kabupaten lainnya," pungkas Misran.***

Laporan : S.A Pasaribu

Editor : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Tim Pemburu Taking Covid-19 Masih Dapati 15 Warga Minas Abaikan Protokol Kesehatan

Peringati HUT Kabupaten Siak ke 23, Pemkab Siak Gelar Jalan Santai

Wujudkan Pilkada Damai 2024, Kapolres Rohul Gandeng Insan Pers

Patroli Penguatan Binter SKK Migas Oleh Koramil 03/Minas di PT PHR Berjalan Lancar

Babinsa Koramil 04/Perawang Kembali Ajak Warga di Perawang Lakukan Penanggulangan Karhutla Dengan Cara Berpatroli

Melalui Komsos, Babinsa Koramil 03/Minas Lakukan Sosialisasi Tentang Bahaya Narkoba Kepada Warga Binaan

LAMR Kawasan Bathin 8 & 5 Sakai Laporkan Dugaan Penghinaan yang Beredar di Medsos

Kerjasama Dengan Polda Riau, DPD IPK Hadirkan Ribuan Masyarakat Untuk di Vaksin di Pekanbaru

30 Orang Responden Eksternal Ikuti Pengisian Kuesioner Survey ITK-O Polres Bengkalis

Unit Lantas Polsek Minas Giat Satgas Preemtif Oprasi Patuh LK 2023

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kisah Pilu di Gubuk Sawit, Pria Asal Pekanbaru Terlantar Dievakuasi Tim Gabungan di Minas

2

Polres Pelalawan Tangkap Dua Pengedar Sabu, Ungkap Jaringan Peredaran Narkotika di Kecamatan Kerumutan

3

Masyarakat Koto Gasib Tolak PSU Siak, Gugatan Periodisasi Alfedri Kembali Picu Aksi

4

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

5

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

6

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan