MENU TUTUP

Lanjutkan Kerjasama Bidang Peningkatan SDM Pemkab Siak- Institut Tazkia Bogor Teken MoU

Kamis, 09 Februari 2023 | 17:41:58 WIB Dibaca : 564 Kali
Lanjutkan Kerjasama Bidang Peningkatan SDM Pemkab Siak- Institut Tazkia Bogor Teken MoU

Bogor, Catatanriau.com | Melanjutkan kerjasama dalam bidang Pendidikan, Pengajaran, Pengembangan Potensi Daerah, Penelitian dan Pengembangan serta Pengabdian kepada masyarakat, Pemerintah Kabupaten Siak kembali melaksanakan Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Institut Tazkia.

MoU tersebut ditandatangani langsung oleh Bupati Siak Alfedri, dan Rektor Institut Tazkia Dr. Ardhariksa Zukhruf Kurniulloh, M.Med.Kom. disaksikan oleh Menteri Perdagangan RI Dr. (Hc) H Zulkifli Hasan, S.E, M.M dan Guru Besar Institut Tazkia Prof Dr. Muhammad Syafii Antonio, M.Ec.

"Saya mengucapkan terimakasih kepada Rektor Institut Tazkia Bogor, yang telah bekerjasama dengan baik selama ini dalam pengiriman beasiswa", ucap Alfedri.

Saat ini, sambungnya, ada 96 mahasiswa asal Kabupaten Siak yang sedang menempuh pendidikan di Institut Tazkia Bogor.

"Semoga anak-anak Siak tersebut akan menjadi anak-anak yang berilmu, unggul, hafiz Al-Qur’an, menjadi seorang enterpreneur, berbakti kepada negeri khusus Kabupaten Siak kedepannya", harap Bupati Siak tersebut, di Auditorium Al-Hambra, Kota Bogor, Provinsi Jawa Barat, Kamis (9/2/2023).

Selain menandatangani MoU, Bupati Siak Alfedri juga menghadiri acara Penetapan Prof Dr. Muhammad Syafii Antonio, M.Ec, sebagai Guru Besar dalam disiplin Ilmu Ekonomi Syariah di Institut Tazkia.

"Atas nama Pribadi dan Pemerintah Kabupaten Siak, kami mengucapkan selamat atas pengukuhan Prof Dr. Muhammad Syafii Antonio, M.Ec, sebagai Guru Besar Institut Tazkia. Semoga ilmunya berkah menjadi inspirasi dan motivasi bagi kita semua", ucap Alfedri.

Rektor Institut Tazkia Dr. Ardhariksa Zukhruf Kurniulloh, M.Med.Kom mengucapkan terimakasih telah memilih Institut Tazkia, untuk melanjutkan program pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.

"Saya mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Siak, yang telah memilih Institut Tazkia menjadi salah satu tempat untuk melanjutkan program pendidikan yang lebih tinggi bagi anak-anak Kabupaten Siak", kata Rektor Institut Tazkia.

Selain itu, Ardhariksa Zukhruf Kurniulloh juga berharap kepada para mahasiswa/i agar nantinya bisa berbakti kepada Daerah, khususnya Daerah masing-masing.

"Di kampus ini insyaallah tidak hanya mencetak hafiz preneur saja, tapi harapannya bisa kembali ke Daerah masing-masing untuk berkontribusi dalam pembangunan Daerah", harapnya.***

Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Pastikan OVN Aman, Serma Muhammad Nasir dan Sertu Ardhi Syam Patroli Rutin Disejumlah Titik Lokasi Drilling Milik PT PHR Minas

Jumat Curhat, Kapolsek Siak Hulu Respon Langsung Keluhan Warga Pangkalan Baru

Hadiri Kunker Menkominfo RI, Kepala Diskominfo Rohul Usulkan Menara BTS Untuk 21 Desa

Tinjau Posko PSBM, Bupati Kampar Apresiasi Tim Satgas Covid-19 Yang Bertugas

Amankan Malam Natal, Kapolres Inhu Pimpin Patroli Kesejumlah Gereja

Dukung Pembangunan Kampung, Babinsa Koramil 03/Minas Hadiri Musrenbang Tahun 2025 di Sungai Selodang

PT Musim Mas Raih Predikat Pertama  Wajib Pajak Terpatuh  Pelalawan Tax Award 2023

Feryandi Hutapea Terpilih Sebagai Ketua GMKI Pekanbaru Masa Bakti 2022 - 2024

Kejar Capaian Vaksinasi, Kapolda Riau Hadir Di Bunut Kabupaten Pelalawan

Kepala Bappeda Rohul Secara Resmi Buka Brainwash PP No 38 Tahun 2017

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Ribuan Masyarakat Hadiri Tabligh Akbar Yang Di Gelar Oleh Wabup Rohul

2

Usung Tema Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar! SDN 003 Belimbing Gelar Upacara Hardiknas Tahun 2024

3

Abu Kasim Gugat PT SLS Serobot 90 Hektar Lahan Masyarakat Adat

4

Wabup Rohul Hadiri Festival Budaya Kesenian Melayu Gondang Borogong

5

Ikhtiar PHR Dukung Sektor Pendidikan Riau Ciptakan Generasi Emas Berdaya Saing

6

Satu Perwira Polres Inhu Naik Pangkat Pengabdian, Dua Bintara Dipecat