MENU TUTUP

Kapolres Pelalawan Bersama Satlantas Pantau Arus Lalu Lintas di Jalan Lintas Timur

Rabu, 08 Februari 2023 | 13:45:46 WIB Dibaca : 882 Kali
Kapolres Pelalawan Bersama Satlantas Pantau Arus Lalu Lintas di Jalan Lintas Timur Kapolres Pelalawan Bersama Satlantas Pantau Arus Lalu Lintas di Jalan Lintas Timur, Rabu 08 Februari 2023

PELALAWAN,CATATANRIAU.COM | Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto SH SIk didampingi Kasat Lantas Polres Pelalawan AKP Lily Sulfiani, SIk, pimpin kegiatan pemantaun arus lalu lintas di Jl Lintas Timur , Kota Pangkalan Kerinci,  Rabu  (08/02/2023). Kegiatan pemantaun arus lalu lintas merupakan rangkaian
pelaksanaan Operasi Keselamatan Lancang Kuning Tahun 2023 yaitu dari tanggal 7 s/20 Februari-2022.

Kapolres Pelalawan bersama tim satlantas turun langsung kelapangan memantau arus Lalu Lintas di sepanjang jalan Lintas Timur Pangkalan Kerinci. Pada saat memantau arus lalulintas Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto, SH.S.Ik di tampak hadir Kasat Lantas Polres Pelalawan AKP Lily Sulfiani, SIk, Kabagops Lantas Polres Pelalawan Ipda R Sinaga beserta anggota Satlantas Polres Pelalawan.

Dalam kesempatan itu Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto, SH, SIk berkenaan ikut mengatur arus lalu Lintas yang di pusatkan di Simpang Langgam , Lampu Merah Jl Lintas Timur Pangkalan Kerinci. Persimpangan yang sering mengalami kemacetan menjadi atensi untuk mengatur arus lalu lintas.

Kapolres Pelalawan terlihat dengan gaya harmonisnya dengan pengguna jalan Lintas Timur. Kapolres berkenaan memberikan dan sekaligus memasangkan serta menerangkan cara pemakaian helm yang benar serta mengingatkan pengendara agar mematuhi tata tertib berkendaraan di Jalan Raya dengan benar.

Kemudian Kapolres juga memakaikan Kaca Spion kepada Pengguna Sepeda Motor yang tidak memiliki Kaca Spion di lanjutkan pemasangan stiker dan brosur kepada para pengguna kendaraan roda dua dan empat yang berada di persimpangan Lampu Merah.

Mantan Danyon Brimob Polda Kaltim tersebut kepada wartawan mengatakan Operasi Keselamatan Lancang Kuning Tahun 2023 di laksanakan bertujuan untuk meningkatkan dan memelihara keamanan dan kelancaran berlalu lintas (Kamseltibcar lantas) yaitu meningkatkan kualitas keselamatan dan menurunkan Fatalitas Korban kecelakaan Lalulintas.

Lebih lanjut Kapolres mengatakan "membangun budaya tertib berlalulintas dan meningkatkan kualitas pelayanan terhadap korban kecelakaan lalulintas. Intinya untuk meningkatkan kepatuhan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas guna menurunkan angka Fatalitas korban kecelakaan lalulintas di Jalan Raya, " pungkas Kapolres. *****

 

Laporan : E Pangaribuan

Editor : Idris  Harahap 



Berita Terkait +

MoU Menkes RI, APRIL Group Dukung Penguatan Kesehatan Skema PPP

Babinsa Koramil 03/Minas Serka Risman Girsang Pantau Ketat Pemilukada 2024 di Sungai Mandau

Wabup Rohul Diberi Gelar Datuk Timbalan Setia Amanah Setia Nuguay

H. Sukiman Hadiri Rakornas Paguyuban Pujakesuma Tahun 2024 Di Jakarta

Pemcam Ukui Giat Sosialisasi Bahaya Aids Dan Hamil Di Luar Nikah & Pekat

Serda Piter Sirimba Ajak Penumpang Tetap Pakai Masker

Ketua DPC PKB Tengku Azriwardi ST, Warga Pelalawan Jangan Mudik

Pelda Syafri dan Warga Buatan Dua Selalu Aktif Patroli Antisipasi Karhutla

Tingkatkan Capaian Program Kesehatan Bagi Masyarakat, Puskesmas Minas Gelar Pertemuan Lintas Sektoral

DPRD Riau Gelar Hearing Soal Banjir Pelalawan, Mahasiswa Desak Solusi Konkret

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Harimau Sumatera Ditangkap Usai Terkam Pekerja di Pelalawan, BBKSDA Riau Tingkatkan Patroli

2

Mahasiswa Tolak Revisi UU TNI: Ancaman Bagi Demokrasi dan Supremasi Sipil

3

Penggerebekan Sabung Ayam di Way Kanan Berujung Tragis, Tiga Polisi Gugur Ditembak OTK

4

Puluhan Pemuda Geruduk PT SLS, Kantor Disegel Akibat Dugaan Ketidakpedulian Perusahaan

5

Dugaan Pelecehan di SMA Negeri 02 Tebing Tinggi Timur: Oknum Kades dan Guru Disorot, Polisi Diminta Bertindak

6

Kapolres Pelalawan Himbau Pemudik Prioritaskan Mudik Aman Keluarga Nyaman dan Hotline 110