MENU TUTUP

Apel Bersama Senin Pagi, Sekda Pimpin Pembacaan Ikrar Netralitas ASN Sempena Pemilu 2019.

Senin, 01 April 2019 | 14:05:20 WIB Dibaca : 2502 Kali
Apel Bersama Senin Pagi, Sekda Pimpin Pembacaan Ikrar Netralitas ASN Sempena Pemilu 2019.

SIAK - Sebagai wujud dukungan terciptanya Pemilu dan Pilpres serentak tahun 2019 yang aman dan kondusif di Kabupaten Siak, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Siak H Tengku Said Hamzah memimpin pembacaan Ikrar Pernyataan Sikap Netralitas dan Profesionalitas ASN yang diikuti seluruh jajaran ASN dan hononer dilingkungan Pemkab Siak, bersempena pelaksanaan Apel Bersama di halaman Kantor Bupati Siak, Senin (1/04/19) pagi.   

Dalam apel bersama rutin yang digelar setiap pekan tersebut, Hamzah membacakan enam poin penting dalam ikrar yang menegaskan, posisi strategis ASN sebagai perekat bangsa tersebut. Termasuk diantaranya komitmen untuk tidak golput, menolak kampanye ujaran kebencian dan hoax.   

“ASN dilingkup Pemerintah Kabupaten Siak berkomitmen, mendukung suksesnya pemilu dan pilpres serentak tahun 2019, menolak segala bentuk kampanye ujaran kebencian bermuatan sara serta hoax, mendorong kampanye bermartabat dan beretika, mengedepankan adu gagasan, menjaga netralitas ASN dalam menyalurkan hak kewajiban politiknya, mengajak seluruh WNI untuk menggunakan hak pilihnya, serta mendukung tetap tegaknya NKRI yang berazaskan Pancasila dan UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika,” kata HTS Hamzah membacakan ikrar, yang diikuti ratusan ASN peserta Apel Bersama.

Disampaikanyam, pembacaan Ikrar Netralitas ASN tersebut merupakan tindaklanjut dari Surat Edaran Menteri Dalam Negeri, pada tanggal 22 Maret 2019 yang lalu, yang telah ditindaklanjuti melalui Surat Edaran Bupati Siak kepada masing-masing OPD. 

"Menjadi doa dan harapan kita semua, Pemilu serentak Tanggal 17 April 2019 yang akan datang dapat berjalan dengan aman, damai, tentram dan sukses didalam pelaksanaannya. Dalam rangka tujuan yang sama pula, pada hari ini Bapak Bupati Siak H Alfedri mengikuti Apel Tiga Pilar di Kota Pekanbaru,"ucap Hamzah.

Disaat yang sama, Hamzah juga mengingatkan kewajiban pengisian LHKPN dilingkungan Pemkab Siak, dari jumlah keseluruhan sebanyak 291 wajib lapor di Kabupaten Siak, sampai akhir Maret ini masih tersisa 7 orang yang belum melaporkan LHKPN. Untuk itu sesuai instruksi Bupati Siak, yang bersangkutan akan dikenakan sanksi karena belum melaporkan LHKPN kepada KPK.

"OPD yang terkait saya minta untuk memberikan sanksi kepada 7 orang yang belum melaporkan LHKPN. Kita perlu menjaga komitmen kita bersama. Dimana Kabupaten Siak berada pada urutan kedua di Riau dalam melaporkan jumlah LHKPN kepada KPK," sebutnya.

Hamzah juga mengapresiasi kepada para wajib lapor dijajarannya yang telah melaporkan LHKPN hingga Maret 2019 ini. Ia juga menyebut saat ini jumlah pelapor LHKPN tahun ini meningkat dari tahun sebelumnya, dan secara periodik dalam 3 bulan sekali, progresnya akan diawasi oleh KPK,  misalnya Sekretariat Daerah, Inspektorat dan OPD-OPD terkait. 

“Dalam evaluasi tersebut akan dibahas satu persatu dan diperkirakan pada pertengahan bulan April ini oleh KPK, sesuai rencana aksi yang sudah disepakati dengan KPK. Terkait hal tersebut telah ada 12 kegiatan yang sudah ditandatangani Bapak Bupati dan sudah disepakati sehingga kegiatan itu harus dilaksanakan," pungkasnya. ***

 

Editor : Iqbal

 

 



Berita Terkait +

Uang Rp 125 Juta Siap Diberikan Kepada Siapapun Yang Menemukan Ibu Ervina Sebelum Lebaran Idul Fitri

Serda Sugiarto Babinsa Koramil 03/Minas Lakukan Gakplin Antisipasi Penularan COVID-19 di Pasar Minas

Tim Jumpe Romansa Polda Riau Kembali Salurkan Bantuan Ke Warga Kurang Mampu

58 Kades Resmi Dilantik Oleh Bupati Rohul, Ini Daftar Nama Dan Desanya

Tak Lagi Prioritaskan TBS Dari Tauke Sawit, Masyarakat Ancam Akan Gelar Aksi Protes di PKS PT KTU Astra Koto Gasib

Sempat Ricuh!! Aksi Mahasiswa Ngecamp Berhari-hari Dilantai 4, Rektor UIN Suska Riau Ngajak Dialog

Kapolres Rohul Ngopi Bareng Dengan Wartawan Yang Bertugas Di Rohul

Komsos Karlahut, Babinsa Koramil 03/Minas Pelda Zulkifli Sambangi Warga Minas Timur

HUT Ke-5, PHR Ungkap Syukur dan Santuni 450 Anak Yatim di WK Rokan

Kapolres INHIL Salurkan Bantuan Paket Sembako Kepada Buruh Dan Pemulung di Tembilahan

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

PT RPI Disinyalir Eksekusi Kebun Sawit Masyarakat Tanpa Mufakat, Ini Kata Humasnya!

2

Nekat! Curi Sarang Burung Walet Anggota Polisi Pelaku di Hajar Massa

3

Kontingen Kecamatan Minas Optimis Boyong Prestasi Pada Gelaran POPDA Se-Kabupaten Siak Tahun 2024

4

Ketua Kwarcab Rohul Elbizri S.Stp,M.Si, Pimpin Rapat Koordinasi Pramuka

5

PDIP dan PKB Memiliki Histori, M Shohibul Ahsan, SE Daftar Calon Wakil Bupati Pelalawan Ke PDIP

6

Seluruh Kader Demokrat Inhu Dukung Ketua DPC Adila Ansori Maju Pilkada Inhu 2024