MENU TUTUP

Usai Rapat Pengendalian Inflasi Bersama Mendagri, Kamsol Langsung Pimpin Rapat dengan TPID Kampar

Senin, 21 November 2022 | 19:24:38 WIB Dibaca : 575 Kali
Usai Rapat Pengendalian Inflasi Bersama Mendagri, Kamsol Langsung Pimpin Rapat dengan TPID Kampar

KAMPAR,  CATATANRIAU.COM | Penjabat Bupati Kampar mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Daerah tahun 2022, melalui Zoom Meeting di Ruang zoom meeting lantai II Kantor Bupati, pada Senin (07/11/22) pagi.

Rakor pengendalian inflasi mingguan ini yang keempat kalinya dilakukan dan di Pimpin Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia (RI) Jenderal Polisi Prof. Drs. H. Muhammad Tito Karnavian, M.A., Ph.D., yang diikuti Kabupaten dan Kota di seluruh Indonesia.

turut menghadiri dan mendampingi Pj.Bupati Kampar, Wakapolres Muhammad Rachmat Salihi S.I.K M.H, Kabag Perekonomian Zamhur , Inspektur Kampar Febrinaldi Tridarmawan, kadis ketahanan pangan Cokroaminoto, kadis pertanian Nurilahi Ali SP. M. MA, kadis Koperasi dan UMKM Kabupaten Hendri Dunan, kadis Tenaga Kerja Kabupaten Kampar Ali Sabri, kadis Sosial Drs.Muhammad M.Si, Sekretaris Perhubungan Kabupaten Kampar Kholis Febriyasmi S.STP, M.Si

Usai mengikuti rakor zoom meeting dengan Mendagri terkait pengendalian inflasi Pj.Bupati Kampar yang didampingi Forkopimda langsung memberikan arahan kepada Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) dan OPD terkait terhadap menyikapi kondisi Inflasi, Pj.Bupati Kampar Dr.H.Kamsol MM mengatakan untuk dapat menindak lanjuti dari hasil rakor virtual terkait inflasi, kami meminta agar kita semua bisa bekerja sama untuk  menyeimbangi harga pasar dan, maupun harga - harga lainnya serta bagaimana meningkatkan pendapatan masyarakat.

"ketidakpastian global sangat berdampak buruk, maka dari itu kita Pemerintah Kabupaten Kampar ingin seluruh opd dan forkopimda bersinergi untuk mengurangi angka inflasi di Daerah Kabupaten Kampar" ujar Kamsol

Kamsol juga mengatakan ada berbagai cara kita untuk menstabilkan harga pasar, tinggal kita bersama untuk komit terhadap tujuan kita untuk mengurangi angka inflasi di Daerah Kabupaten Kampar, dengan kita berkomitmen bersama mudah mudahan angka inflasi dan harga pasar bisa kita stabilkan bersama sama

Selanjutnya, saat rakor virtual Mendagri Tito Karnavian menegaskan, meski inflasi diakibatkan situasi global, kondisi ini perlu disikapi dengan kerja sama antara pemerintah pusat dan daerah. Mendagri mengingatkan, jangan sampai inflasi kian tak terkendali yang berujung pada ketidakstabilan harga yang berdampak pada tatanan sosial, keamanan, dan politik dalam negeri " Kata Tito 
(Irwan Ocu Bundo)



Berita Terkait +

Jaga Harkamtibmas, Polsek Kuala Kampar Giat Rutin KRYD.

Sertu Sahidin Bersama Tim Gabungan Giat Pengamanan Pos Pam Angkutan Lebaran Idul Fitri di KM 11 Koto Gasib

Sambut Era Teknologi Informasi, Bupati Kampar Buka Sosialisasi Aplikasi & Laporan Online 3 Kecamatan

Hadiri Musrenbang Perdana Di Singingi Hilir, Bupati Jaring Aspirasi Dengan Dialog

Polres Kuansing Helat Rekruitment Proaktif, Ayo Jadi Polisi

Dikomandoi Basiran Nur Efendi, JC Berharap IKJ Rohil Lebih Maju, Solid dan Guyub

Rawan Kebakaran, Polsek Gencarkan Patroli Karhutla & Larangan

Mantan Anggota DPRD Kuansing 2 Periode Anggap Pemkab Tak Serius Soal APBD 2024, Sarankan Gubri Panggil Pemkab dan DPRD

Pekan Ini Harga Kelapa Sawit di Riau Tembus Rp 3.244,57,- Perkilogram, Berikut Daftar Lengkapnya

Kemenhumkam Dan Ditjen KI Riau Ajak Masyarakat Rohul Lindungi Kekayaan Intelektual 

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Pria Dipenjara Karena Sebarkan Konten Pornografi Pasca Putus Dengan Pacar

2

4 Bulan di Siak Tak Bisa Jumpai Alfedri, Akbar Jihad : Menunggu Pemimpin Baru Untuk Membahas Gagasan Yang Kami Bawa

3

Pengalaman dan Berdarah Minang, PKDP Minas Deklarasi Dukung Dr.Afni di Pilkada Siak

4

Kunker Ke Rohul, Menhub Dorong Optimalkan Penerbangan Di Bandara Tuanku Tambusai

5

Pemkab Rohul Ikut Meriahkan Lancang Kuning Carnival 2024 Di Kota Pekanbaru

6

Kapolres Inhu Resmikan Bangunan MCK dan Pojok Baca SD Marginal Rakit Kulim