MENU TUTUP

Tumbangkan Tuan Rumah, Atlet Cabor Petanque Rohul Raih 1 Medali Emas dan 1 Perunggu

Senin, 14 November 2022 | 08:43:45 WIB Dibaca : 1124 Kali
Tumbangkan Tuan Rumah, Atlet Cabor Petanque Rohul Raih 1 Medali Emas dan 1 Perunggu

ROHUL, CATATANRIAU.com | Atlet Cabor Petanque Rohul Kategori Single Women atas nama Sri Rezeki Ameliana S.Pd berhasil menumbangkan Tuan Rumah Kuansing di Partai Final dengan skor 13-10. Hasil ini kembali mendulang medali Emas untuk Kontingen Rohul di ajang Porprov X Riau Kuansing.

Selain itu, Cabor Petanque dikategori Single Man atas nama Solihin juga berhasil meraih medali Perunggu. Dari Cabor Petanque, Rohul mendapat tambahan 1 Emas dan 1 Perunggu. Sebelumnya, Cabor lain yang membukukan Medali di Cabor Karate, Taekwondo dan Cabor Menembak.

Pelatih Cabor Petanque Rohul Al Muzafri mengaku bangga dan bersyukur atas capaian atletnya mulai dari babak penyisihan grup, semi final, partai final hingga berhasil meraih 1 emas dan 1 Perunggu. Tak tanggung-tanggung, Atlet dari Kategori Single Women mampu menumbangkan Tuan rumah Kuansing.

"Syukur Alhamdulillah Atlet kita berhasil meraih 1 emas dan 1 Perunggu kategori Single Women dan Man di Cabor Petanque. Ini capaian yang luar biasa. Pasalnya, lawan yang kita hadapi ini tuan rumah dan atlet yang pernah tampil di Sea Games," kata Al.

Lanjut Al, Atlet Cabor Petanque masih memiliki peluang besar untuk menambah medali masih sangat terbuka lebar, karena masih ada 9 nomor lagi yang di dipertandingkan dalam Cabor Petanque.

Seperti kategori Shooting Man dan Women, Single Man dan Women, Double Man dan Women, Double Mix, Triple Man dan Women, Triple 1 Man 2 Women, Triple 1 Women 2 Man, Shooting Man dan Women Beregu***(E.S.Nst).

(MC DisKominfo Rohul/Hen)



Berita Terkait +

Grasstrack Motocross Trophy Syafri Yanto Resmi Dimulai

Mantap.......! Atlet NPCI Asal Riau Kembali Tambah  Medali Di ASEAN Para Games Solo

Team Inkado Pekanbaru Boyong Medali Pada Kejuaraan Shokaido Piala Bergilir Bupati Bengkalis di Duri

Keren.....6 Atlit Sambo Pelalawan Raih Kemenangan Dievent PP FNI  

Salut...... !!! Atlet NPCI Asal Riau Kembali Sumbang Medali Emas di ASEAN Para Games Solo

Pendaftaran Open Turnamen Sepak Bola Karang Taruna Secara Resmi Telah Dibuka

Club’ Panahan Sadaad Archery Kembali Mengukir Prestasi Ditingkat Provinsi

Walikota Dumai Hadiri Acara Pelantikan Pengurus PD KBB Kota Dumai

Buka Iven Tour de Muara Takus 125 Km, Kapolda : Tonggak Bangkitnya Ekonomi dan Pariwisata Riau

Tiba di Pekanbaru, Atlet NPCI Riau Peraih Medali ASEAN Para Games Disambut Gubri

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Heboh! Perpisahan Sekolah SMA Sederajat Yang Wah, Hulubalang LAMR Pekanbaru Minta Seluruh Kepsek Patuhi Aturan Disdik Riau 

2

Dr.Afni Temui Ulama Sebelum Daftar Calon Bupati Siak

3

Komentari Postingan Instagram Disdik Riau, Netizen Keluhkan Sistem Permohonan Pindah Tugas Yang Sulit Bagi Guru PNS Sementara Guru P3K Mudah

4

Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan

5

Pelaku Pencabul Bocah Hingga Hamil dan Melahirkan Ditangkap Polsek Siak Hulu

6

Lagi, Satnarkoba Polres Kampar Tangkap Pelaku Narkoba di Desa Kualu