MENU TUTUP

PT. RAPP Bantu Pemugaran Istana Peraduan Siak

Senin, 29 Oktober 2018 | 19:55:26 WIB Dibaca : 2773 Kali
PT. RAPP Bantu Pemugaran Istana Peraduan Siak

SIAK -  Istana Peraduan Siak Kabupaten Siak di komplek areal Istana Siak dilakukan pemugaran.

Pemugaran Istana Peraduan Siak yang dibantu oleh  PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) yang merupakan bagian dari APRIL grup mendapatkan apresiasi dari Bupati Siak Syamsuar.

Syukuran dimulainya pemugaran Istana Peraduan di hadiri Bupati Siak Syamsuar, Wakil Bupati Siak Afedri, tokoh masyarakat Melayu Riau, manajemen RAPP dan pejabat dilngkup Siak,Senin (29/10).


Bupati Siak H Syamsuar MSi mengatakan istana ini merupakan peninggalan sejarah yang penting. Sebab, Istana ini bukti sejarah akan tempat sultan beristirahat. Karena dulunya Sultan Syarim Kasim II sebagai raja terakhir, beristirahat di istana peraduan itu. Sedangkan Istana Siak yang terdiri dari dua lantai sebagai bangunan utama, dulunya hanya untuk menerima tamu kerajaan.

"Supaya masyarakat tahu apa saja peninggalan dari Kerajaan Siak. Kami apresiasi kepada RAPP yang telah mendukung program pemerintah ini," terang Syamsuar. 

Ia apresiasi dengan kepedulian RAPP tentang keberadaan cagar budaya ini. Setelah selesai. Di berharap lebih banyak wisatawan yang datang sehingga sejarah sejarah Kerajaan Siak ini akan diketahui banyak orang.

"Belum ada perusahaan yang benar-benar peduli dengan situs cagar budaya ini. Kami apresiasi dan semoga bisa dicontoh dengan perusahaan lain. Untuk diketahui Istana Siak ini sudah dijadikan kawasan budaya. Kota Siak masuk jaringan kota Pusaka Indonesia," tutur Syamsuar.

Direktur RAPP, Basrie Kamba mengatakan APRIL sebagai salah satu perusahaan yang beroperasi di Kabupaten Siak turut peduli dalam melestarikan cagar budaya ini dengan membantu memugar Istana Peraduan Sultan Siak. Perencanaan proyek ini dimulai pada Oktober 2018 dengan diawali kegiatan Forum Group Discussion (FGD) yang dipimpin langsung Bupati Siak, Syamsuar.

"Kemudian dilanjutkan studi banding ke Malaysia dan mengunjungi beberapa tempat yang berhubungan dengan Kerajaan Siak. Proyek ini direncanakan Insyaallah akan selesai dalam waktu 8 bulan," terang Basrie.



Berita Terkait +

Bersama Stakeholder Terkait, Kopda AKP Hutagalung Lakukan Pendampingan Vaksinasi Hewan Ternak Sapi di Minas Barat

#Hidup 100 Persen Sadar, Sehat, Produktif, dan Bahagia BNNK Pelalawan Reles Kegiatan Tahun 2020

Demi Untuk Menjaga Keamanan OVN di PT PHR Sejumlah Anggota Koramil Minas Ini Continue Lakukan Patroli Drilling 

Dukung Pemkab Siak Tangani C-19, BPJS Ketenagakerjaan Bersedia Bantu Jaminan Bagi Relawan

Kapolsek Siak Hulu Pimpin Patroli Pengawasan Dan Pengamanan Objek Wisata Masa Libur Idul Fitri 1445 H

Cegah Stunting, Jumat Barokah Sat Lantas Polres Kampar Berbagi Susu Ibu Hamil dan Sembako

PUPR Rohul Telah Berakli-kali Perbaiki Jalan Lintas di Tandun, Meski Itu Tanggung Jawab Pemprov Riau

Peringati Hari Bhayangkara Ke-74, Polsek Mandau Laksanakan Bakti Sosial

Ada Temuan Takjil Mengandung Bahan Berbahaya, Munawar Syahputra Minta Pengawasan Tetap Diperketat

Gelar Bukber Dengan IKA UNRI & Pemkab Siak, Hasanuddin The Sebut PT IKPP Sudah Waqaf-kan 1,2 Juta Al-Qur'an Sejak 2008

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Usung Tema Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar! SDN 003 Belimbing Gelar Upacara Hardiknas Tahun 2024

2

Abu Kasim Gugat PT SLS Serobot 90 Hektar Lahan Masyarakat Adat

3

Wabup Rohul Hadiri Festival Budaya Kesenian Melayu Gondang Borogong

4

Ikhtiar PHR Dukung Sektor Pendidikan Riau Ciptakan Generasi Emas Berdaya Saing

5

Satu Perwira Polres Inhu Naik Pangkat Pengabdian, Dua Bintara Dipecat

6

Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu Gelar Upacara Memperingati Hari Pendidikan