MENU TUTUP

Mobil Fuso Vs Truk Tangki Ringsek Parah Usai 'Adu Kambing' di Km.9 Jalan Perawang-Minas

Selasa, 16 Oktober 2018 | 15:40:02 WIB Dibaca : 9281 Kali
Mobil Fuso Vs Truk Tangki Ringsek Parah Usai 'Adu Kambing' di Km.9 Jalan Perawang-Minas

 


MINAS (catatanriau.com)- Kecelakaan yang terjadi Tepatnya  di Km.9 ruas Jalan Lintas Minas-Perawang, kampung Minas Timur, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau. pada Selasa (16/10/2018) pagi tadi. Tabrakan itu melibatkan dua unit kendaraan berat, diantaranya Fuso dan truk tangki.


Kuatnya benturan antara kedua kendaraan itu membuat kondisi Fuso dan Tangki mengalami ringsek parah, terutama di bagian kepala Mobil. Ini disebabkan karena masing-masing dari dua kendaran itu terlibat 'adu kambing'.


Kecelakaan naas ini mengakibatkan dua Supir dan Dua penumpang mobil itu Luka Parah, Ada empat  Korban cidera parah akibat peristiwa nahas ini antara lain bernama Imam damanik, (31) islam, Warga Tebing tinggi, selaku sopir Truk Fuso serta M.Damanik sebagai penumpang truk Fuso itu, Dan Darma Yuda, Selaku Supir Tanki (26) Warga Dumai beserta penumpangnya Suherman, (38).


Kanit Lantas Polsek Minas, Ipda Ricky Marzuki.SH. saat dikonfirmasi oleh Catatanriau.com, Selasa siang membenarkan kejadian itu. "Benar mas, ada empat orang yang cidera dalam laka itu, kedua supir dan masing-masing penumpang dari dua mobil itu, Mengalami Luka parah dan rencananya nanti sore akan di opersi," jawab Kanit Lalu Lintas Polsek Minas itu.

 

"Kejadian itu bermula saat Mobil Truck Fuso BK 8102 XN datang dari arah Perawang menuju arah Minas, sesampainya di TKP pada saat jalan tikungan kekiri dari arah Perawang, Mobil Truck Fuso BK 8102 XN terlalu mengambil badan jalan kekanan dari arah kedatangannya,  pada saat bersamaan datang dari arah berlawanan yaitu dari arah Minas menuju Perawang Satu Unit Mobil Truck Tangki CPO BM 9782 RO, karena jarak sudah dekat dan tidak dapat terelakan lagi, maka terjadilah Kecelakaan Lalulintas dibadan jalan sebelah kanan dari arah Perawang," Terang Ipda Ricky Marzuki.SH Kepada Catatanriau.com.


Akibatnya Adu kambing pun tak terelakkan lagi. Kuatnya benturan dari kedua Mobil itu membuat kondisi bagian depan kedua kendaraan ringsek parah hingga tak berbentuk lagi. Masing-masing sopir dan penumpang pun turut jadi korban Cidera parah, dan  dilarikan kerumah sakit Guna mendapat pertolongan medis.


Supir Truk Fuso menderita luka robek berat di bagian pahanya , Sementara supir  Tanki  menderita luka berat dan kritis  yang rencananya akan di operasi Sore ini di RS.Prima Pekanbaru.


Dugaan sementara, kecelakaan ini karena pengemudi truk Fuso tidak memperhatikan kendaraan lain, saat masuk ke jalur kanan. Usai kecelakaan, polisi yang tiba di lokasi langsung mengevakuasi ke-empat korban dan dibawa ke Rumah Sakit Prima Di Pekanbaru.**Id



Berita Terkait +

Anggota Koramil 03 Minas Ikut Lakukan Pengamanan Pos Pam Nataru 2022

Senantiasa Berikan Keamanan Bagi OVN, Babinsa Koramil 03/Minas Giat Patroli Drilling

Kapolres Kampar dan Pejabat Utama Polres Ikuti Upacara Virtual Hari Bhayangkara ke-74

Bupati Dan Wabup Rohul Mengikuti Panen Budi Daya Ikan Di Embung Cinta Desa

Penguatan Binter SKK Migas di Area 4 PT PHR Minas, Sertu Nuril Zapri dan Serda Sugiarto Berpatroli

Komisi I DPRD Dumai Hearing Bersama PT. Pos Indonesia, Disnaketrans & SBSI Kota Dumai

Berikan Rasa Aman Untuk Pemudik, Tim Gabungan Ops Ketupat LK 2024 Patroli di Jalintim

PHR Gelar Talk Show Bertajuk Tuan Dukung Puan, Bentuk Komitmen Dukung Kesetaraan Gender

Jembatan Hancur, PK-KNPI Kecamatan Tualang Berkomentar

Sat Intelkam Polres Pelalawan Laksanakan FGD Bersama Perangkat Desa Dan Masyarakat Desa Delik Perihal Terorisme, Radikalisme, Intoleransi, dan Anti Pancasila

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Abu Kasim Gugat PT SLS Serobot 90 Hektar Lahan Masyarakat Adat

2

Satu Perwira Polres Inhu Naik Pangkat Pengabdian, Dua Bintara Dipecat

3

Pastikan Peringatan May Day Aman, Kapolres Pelalawan Hibur Para Buruh

4

Satres Narkoba Polres Inhu Ringkus Pengedar 4,46 gram Sabu di Kecamatan Lirik

5

Serah Terima Konstruksi Tepat Waktu, PT Adhi Jalintim Riau Resmi Memulai Masa Layanan

6

Daftar Pertama, Dr.Afni: Saya Kader Nasdem