Rohul, Catatanriau.com - Dua aksi unjuk rasa damai digelar di Gedung DPRD Kabupaten Rokan Hulu pada Senin (1/9/2025). Aksi pertama dilakukan oleh massa yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Peduli Rohul sekitar pukul 09.00 WIB. Sementara itu, aksi kedua digelar oleh Aliansi Mahasiswa dan Masyarakat Sipil sekitar pukul 12.00 WIB. Kedua aksi berlangsung aman, tertib, dan kondusif.
Untuk memastikan keamanan jalannya aksi, Polres Rokan Hulu menurunkan sekitar 200 personel. Terpantau di lokasi gedung DPRD, Kapolres Rokan Hulu AKBP Emil Eka Putra, S.I.K., M.Si. bersama Wakapolres Kompol I Made Juni Artawan, S.I.K., M.H., juga turut hadir memantau situasi di lapangan saat massa menyampaikan aspirasi.
Kapolres melalui Kabag Ops Polres Rohul, Kompol Amru Hutauruk, S.H., menyampaikan apresiasinya kepada seluruh jajaran yang telah bertugas dengan baik. Menurutnya, pengamanan aksi berjalan sesuai prosedur dengan mengedepankan pendekatan humanis.
"Saya mengapresiasi kinerja personel Polres Rokan Hulu yang telah melaksanakan tugas dengan profesional dan humanis, sehingga kegiatan unjuk rasa dapat berlangsung dengan aman dan tertib," ujarnya.
Kompol Amru menambahkan bahwa pengamanan unjuk rasa ini merupakan bentuk komitmen Polres Rohul dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Ia menegaskan, aparat kepolisian akan terus memastikan hak masyarakat dalam menyampaikan pendapat di muka umum dapat terlaksana dengan baik tanpa menimbulkan gangguan kamtibmas.
Dari pihak massa, salah satu dari Aliansi Masyarakat Peduli Rohul, menyampaikan bahwa aksi ini adalah bentuk kepedulian rakyat terhadap kinerja wakilnya di DPRD.
"Kami hadir di sini bukan untuk membuat keributan, tetapi untuk mengingatkan para wakil rakyat agar konsisten dengan sumpah jabatan mereka. Aspirasi masyarakat jangan diabaikan, karena suara rakyat adalah amanah," tegasnya.
Sementara dari Aliansi Masyarakat Peduli Rohul, seorang perwakilan menegaskan pentingnya transparansi dan tanggung jawab anggota dewan.
"Kami turun bukan untuk kepentingan pribadi, tetapi demi memastikan DPRD bekerja untuk rakyat. Kami ingin wakil rakyat hadir dalam sidang-sidang penting dan terbuka soal pendapatan serta fasilitas yang mereka terima," ucapnya.
Hingga berakhirnya aksi pada sore hari, seluruh rangkaian kegiatan berlangsung tertib tanpa adanya insiden yang mengganggu jalannya penyampaian aspirasi. Polres Rokan Hulu menyatakan akan terus bersinergi dengan semua pihak untuk menjaga situasi tetap kondusif di wilayah hukumnya.***