Tingkatkan Kapasitas Petani, Kelompok Tani Hijau Daun Mandiangin Gelar Pelatihan Budidaya Cabai

Selasa, 17 Juli 2018 - 14:09:28 WIB
Share Tweet Google +

 


SIAK-MINAS- Selasa, 17/07/2018. Bertempat Di Lokasi Budidaya tanaman Cabai (kebun cabai-red) Kelompok Tani Hijau Daun Kampung MandiAngin, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Provinsi Riau. menggelar Kegiatan pelatihan Kelompok Tani Cabai, yang mana kegitan Tersebut berguna untuk peningkatan hasil produksi Tanaman cabai dan juga untuk membahas Antisipasi keluhan seputar kendala maupun hama/penyakit daripada tanaman Cabai itu sendiri.


Kegitan itupun tampak Dihadiri Oleh Beberapa Dinas Dari kabupaten Siak, terutama Dinas Pertanian Yang Dihadiri Oleh Kasi Holtikultura Kabupaten Siak Heri Eko Suprianto.SP.MM, Tampak dalam kegiatan itu Penghulu Kampung Mandi Angin Martinus.Sp, Babinkamtibmas dan Babinsa Mandiangin, dan juga dihadiri beberapa pelatih pertanian dari beberapa lembaga pertanian yang ada di Kabupaten Siak, Beserta Puluhan peserta anggota kelompok Tani Hijau Daun Kampung Mandi Angin. 

 

Martinus.Sp dalam sambutannya mengatakan bahawa  Kelompok tani Hijau Daun ini Dibentuk pada 20 Desember 2017, yang sebelumnya memang kelompok ini masing-masing anggotanya  berusaha dengan individu atau pribadi, dari sinilah Pemerintah Kampung Mandi Angin  melihat bahwa petani-petani Cabai khususnya yang ada di kampung Mandi Angin mempunyai tekad bulat bagaimana usaha para petani  kedepannya menjadikan suatu kegiatan yang bisa menunjang perekonomian petani khususnya, maupun untuk ekonomi kampung Mandi Angin itu sendiri.

 

"Disini kebetulan saya juga selaku PPL ikut merangsang dari kelompok ini bagaimana membentuk kelompok tani yang selama ini mereka berpecah-pecah , dan dalam beberapa hal memang ada kendala terutama petani kita disini sebagian besar mengusahakan pertaniannya di budidaya tanaman Sawit, jadi lahan mereka disini sifatnya masih pinjaman belum memiliki lahan khusus tanam cabai sendiri oleh kelompok tani disini, dan juga kendala seperti pompa Air maupun traktor, Untuk itu dengan upaya peningkatan kita ada melihat lahan yang bisa untuk di kerjakan yang berada disekitar HTI PT. Arara Abadi, kami tentunya berharap kepada pihak PT.AA untuk memberi Izin untuk kita garap lahan tersebut, apakah sifatnya pinjam pakai atau bagaimana kami siap melaksanakan. Supaya nantinya bisa di kelola oleh kelompok Tani kita disini." Pungaks Martinus.Sp Selaku Penghulu Kampung Mandi Angin dalam kegiatan itu.

 

Sementara itu Kasi Holtikultura Kabupaten Siak Heri Eko Suprianto.Sp.MM dalam sambutannya memaparkan  "Kami dari dinas pertanian Pada prinsipnya mendukung seluruh apa yang dilakukan oleh petani yang tergabung dalam kelompok tani maupun dalam gabungan  tani yang ada di kab.Siak, dan terlebih tadi kita sudah melihat tanaman Cabai disini sangat bagus, dan kita dapat info luasnya sekitar 2H, dan ini memang perlu terus untuk di kembangkan, karna dibeberapa daerah di kab.Siak sampai dengan Juli tahun ini itu sudah tertanam sekitar 63 Hektar Cabai Merah, dan untuk cabai Rawit sekitar 43 Hektar, dan dalam waktu dekat akan kita tambah lagi sekitar 50 Hektar lagi, dan itu bantuan dari APBN, dan 27 Hektar Bawang merah yang juga merupakan  bantuan dari APBN dari kementrian pertanian, dan itu Alhamdulillah paketnya lengkap.termasuk pupuk kultipator dll, yang sudah ditetapkan untuk kabupaten siak,  sebab kabupaten siak ini sudah di tetapkan sebagai daerah sentral dari Cabe dan bawang. yang sudah dimulai sejak tahun 2016 yang lalu dan akan terus setiap tahunnya. Dan untuk tahun 2019 kita juga akan mendapatkan bantuan dari mentri pertanian sekitar 50 Hektar Cabai Merah, dan sekitar 20 Hektar untuk bawang merah. Dan didalamnya kelompok Hijau Daun ini termasuk sebagai penerima bantuan tersebut untuk tahun 2019 mendatang." Terang Kabid Holtikultura Dinas Pertanian Kabupaten Siak. 

 

Adapun Aeb Mahmudin Selaku Kepala Humas PT.Arara Abadi Dalam sambutannya menegaskan tentang dukungan penuh Dari piahk perusahaan PT. Arara Abadi Untuk kegitan kelompok tani Khususnya yang ada di kampung Mandi Angin. 


"Kami ucapkan terimakasih kepada Penghulu Kampung Mandi Angin yang telah mengundang kami hadir disini, disini kami juga membawa pendamping dari pinang sebatang barat (perawang-red). Yang akan memberi kita semua nanti arahan yang bertujuan meningkatkan pengetahuan kita tentang hal kegitan pertanian, terutama yang ada  di desa lainnya, yaitu bapak Suryono yang mana  beliau ini satu-satunya petani Di provinsi Riau yang sudah di undang oleh PBB (Perserikatan Bangsa-Bangsa-red) waktu itu Di Marokko." Ujarnya.

 

Lebih lanjut beliau paparkan "Tentunya kita dari PT.AA sangat mendukung penuh kegiatan ini sebagai mana mestinya dengan program yang kita namakan  DMPA yang khususnya juga ada kita buat di Mandi Angin ini, dan yang kami inginkan dari ini semua bagai mana kita dapat bersama-sama meningkatkan taraf hidup masyarakat, Namun kami mungkin tidak bisa secara 100% , namun walaupun hanya 10% yang kami mampu untuk semua ini Alhamdulillah, yang intinya kami sangat mendukung kegiatan seperti ini." Tegasnya Selaku Pimpinan Humas PT. Arara Abadi. 


Di penghujung Masuk kepada Acara Inti Yakni pelatihan Budidaya tanaman Cabai Kelompok Tani Hijau Daun Kampung Mandi Angin,  yang Nara sumbernya  adalah  Petani senior yang Dibawa oleh Pihak PT.AA Yakni bapak Suryono, yang Di Katakan oleh kepala Humas PT. AA Suryono tersebut satu-satunya petani holtikultura dari provinsi Riau yang telah di undang hadir oleh PBB di Maroko untuk pelatihan petani secara Internasional.



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex