Siak, Catatanriau.com — Upaya pencegahan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) terus dilakukan jajaran Koramil 03/Minas Kodim 0322/Siak. Pada Minggu, 30 November 2025, personel Babinsa kembali melaksanakan patroli di sejumlah titik rawan Karhutla di wilayah Kecamatan Minas.
Babinsa Koramil 03/Minas, Koptu Salomo Sembiring, memimpin langsung patroli Karhutla di RT 02/RW 03 Kelurahan Minas Jaya, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, dengan melibatkan personel gabungan terdiri dari dua anggota TNI dan tiga orang masyarakat setempat. Patroli dilakukan untuk memeriksa kondisi lahan sekaligus memastikan tidak ada aktivitas atau tanda-tanda kebakaran.
“Patroli ini rutin kami lakukan untuk memastikan wilayah tetap aman dari potensi Karhutla. Hasil pengecekan hari ini tidak ditemukan titik api maupun asap, kondisi lahan aman terkendali,” ujar Koptu Salomo Sembiring.
Patroli tersebut dilakukan berdasarkan titik koordinat 0°41'49.372"N, 101°28'44.467"E, yang merupakan salah satu area rawan Karhutla di Minas. Selain memastikan kondisi lapangan, petugas juga mengimbau masyarakat sekitar agar tetap waspada dan tidak melakukan aktivitas yang berpotensi memicu kebakaran.
Cuaca pada saat kegiatan dilaporkan cerah dan mendukung proses pemantauan di lapangan. Tidak ada aktivitas pemadaman maupun pendinginan yang dilakukan karena kondisi wilayah dalam keadaan aman.
Laporan kegiatan telah disampaikan kepada Dandim 0322/Siak dengan tembusan kepada Kasdim, para Pasidim, serta Piket Kodim untuk petunjuk lebih lanjut.***
