Rohul, Catatanriau.com — Dalam rangka mendukung program pembinaan bagi Warga Binaan, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Pasir Pangarayan menjalin kerjasama strategis dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispussip) Provinsi Riau. Salah satu bentuk nyata dari kolaborasi ini adalah penyerahan 60 eksemplar buku bacaan untuk koleksi Perpustakaan L’Pasian yang berlangsung pada Kamis (17/4/2025).
Penyerahan buku dilakukan langsung oleh perwakilan Dispussip Riau dan diterima oleh Kepala Lapas Pasir Pangarayan, Efendi Parlindungan. Turut hadir dalam kegiatan ini, Deviana Fransiska selaku Pustakawan Ahli Muda dari Dispussip Riau.
“Ini merupakan bentuk perhatian kami terhadap para Warga Binaan. Buku bukan hanya sebagai hiburan, tetapi juga menjadi sarana untuk menambah wawasan dan ilmu pengetahuan,” jelas Efendi dalam sambutannya.
Lebih lanjut, Efendi menjelaskan bahwa upaya ini merupakan implementasi dari arahan pimpinan Kementerian Hukum dan HAM, termasuk Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Agus Andrianto, Dirjen Pemasyarakatan Mashudi, serta Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas Riau, Maizar. Ketiganya menekankan pentingnya pembinaan berkelanjutan bagi Warga Binaan melalui berbagai pendekatan, termasuk literasi.
Program literasi di Lapas Pasir Pangarayan melalui Perpustakaan L’Pasian telah menjadi bagian penting dalam proses pembinaan. Dengan bertambahnya koleksi buku, diharapkan minat baca Warga Binaan terus meningkat, sehingga mampu memberikan dampak positif dalam proses reintegrasi sosial ke depannya.
Kerjasama ini juga menunjukkan sinergi yang baik antara instansi pemasyarakatan dan lembaga pemerintah daerah dalam menciptakan ekosistem pembinaan yang mendukung transformasi narapidana menjadi pribadi yang lebih baik.(Humas Lapas/Fr).***
Laporan: E.S.Nst