Siak, Catatanriau.com - Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 04/Perawang Kodim 0322/Siak, Sertu Venus Luberto, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan sosialisasi mengenai nilai-nilai Pancasila kepada warga Kampung Pancasila di RT/RW 02/03 Kampung Perawang Barat, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Provinsi Riau, pada Rabu (16/4/2025) pukul 09.30 WIB.
Kegiatan ini menyasar langsung warga Kampung Perawang Barat RT/RW 02/03 dengan fokus pada pemahaman dan internalisasi nilai-nilai luhur Pancasila. Dalam sosialisasinya, Sertu Venus Luberto menekankan dua poin penting, yaitu gotong royong dan pentingnya menjaga kerukunan antar umat beragama.
"Kegiatan ini bertujuan agar seluruh warga, khususnya di Kampung Pancasila ini, dapat benar-benar memahami nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila," ujar Sertu Venus Luberto di sela-sela kegiatan.
"Dengan pemahaman yang baik, diharapkan warga dapat mengimplementasikan nilai-nilai tersebut dalam kehidupan sehari-hari, menciptakan harmoni dan mempererat tali persaudaraan." Tambahnya.
Lebih lanjut, Sertu Venus Luberto menyampaikan pesan kepada seluruh warga Kampung Perawang Barat untuk terus menjunjung tinggi semangat gotong royong yang telah menjadi ciri khas bangsa Indonesia. Ia juga mengingatkan akan pentingnya menjaga kerukunan antar umat beragama sebagai fondasi utama dalam membangun masyarakat yang damai dan sejahtera.
"Gotong royong adalah kekuatan kita sebagai bangsa. Mari kita terus lestarikan budaya ini dalam setiap aspek kehidupan bermasyaraka. Selain itu, perbedaan keyakinan tidak seharusnya menjadi penghalang untuk bersatu. Justru, keberagaman ini adalah kekayaan yang harus kita jaga dan syukuri dengan saling menghormati dan menghargai." Tegasnya.
Kegiatan sosialisasi yang berlangsung selama kurang lebih 30 menit ini berjalan dengan aman dan lancar. Diharapkan, pesan-pesan yang disampaikan oleh Babinsa Koramil 04/Perawang dapat diterima dengan baik dan diimplementasikan oleh seluruh warga Kampung Pancasila Perawang Barat dalam kehidupan sehari-hari.***
Laporan : Idris Harahap