Pelda Muhammad Nasir Hadiri Rakor Persiapan MTQ Ke-24 Tingkat Kabupaten Siak di Kecamatan Minas

Pelda Muhammad Nasir Hadiri Rakor Persiapan MTQ Ke-24 Tingkat Kabupaten Siak di Kecamatan Minas

Siak, Catatanriau.com | Kecamatan Minas tengah bersiap menjadi tuan rumah Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-24 tingkat Kabupaten Siak. Rapat koordinasi yang digelar pada hari Jumat (15/11) di Aula Kantor Camat Minas telah finalisasi berbagai persiapan menjelang pelaksanaan event akbar tersebut.

Dalam rapat yang dipimpin langsung oleh Camat Minas, Nurfa Oktorita, berbagai poin penting telah dibahas. Mulai dari jadwal pelaksanaan, rute pawai, hingga pembagian tugas panitia. 

MTQ ke-24 ini rencananya akan berlangsung selama seminggu, mulai tanggal 10 hingga 16 Desember 2024, dengan pusat kegiatan di Masjid Al-Fatah, Kampung Minas Barat.

Pelda Muhammad Nasir, mewakili Danramil 03/Minas, dalam rapat tersebut menyampaikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan MTQ. Beliau juga menekankan pentingnya sinergi antara seluruh pihak untuk menyukseskan acara ini. 

"Kami siap mendukung penuh pelaksanaan MTQ. Semoga acara ini dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat bagi masyarakat," ujar Pelda M Nasir.

Selain persiapan teknis, aspek keamanan dan ketertiban juga menjadi perhatian utama. Babinsa dan Bhabinkamtibmas dari Kelurahan Minas Jaya dan Minas Barat ditugaskan untuk menjaga keamanan selama pelaksanaan MTQ. 

Sementara itu, berbagai elemen masyarakat, seperti tokoh agama, adat, pemuda, dan LPM juga turut aktif terlibat dalam kepanitiaan.

Dengan persiapan yang matang dan dukungan dari berbagai pihak, diharapkan MTQ ke-24 tingkat Kabupaten Siak dapat berjalan sukses dan meriah. 

"Acara ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi membaca Al-Quran, tetapi juga menjadi momentum untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan nilai-nilai keagamaan di tengah masyarakat," tukasnya.***

Laporan : Idris Harahap 

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index