Reses Agus Candra Anggota DPRD Kampar Dihadiri Fungsionaris DPP Golkar

Senin, 03 April 2023 - 12:00:00 WIB
Share Tweet Google +

KOUK, CATATANRIAU.COM | Fungsionaris DPP Partai Golkar, Triana Krisandini Tanjung menghadiri kegiatan reses anggota DPRD Kabupaten Kampar Fraksi Golkar Agus Candra, SIP yang dilaksanakan di Kantor Desa Pulau Jambu, Kecamatan Kuok, Selasa (21/3/2023).

Kehadiran putri ketiga dari anak Mantan Ketua DPR RI dan Menteri Era Presiden Soeharto, Akbar Tanjung tersebut didampingi Suami tercinta yakni Izhari Mawardi.

Ia mengaku sengaja hadir dalam agenda reses itu untuk berkenalan dan bertegur sapa dengan masyakarat serta bisa mendengar langsung apa-apa saja yang menjadi persoalan yang dialami oleh masyarakat Kampar pada saat ini.


“Hari ini kami mengikuti reses anggota DPRD Kampar supaya kami bisa mendengar langsung apa-apa saja yang menjadi aspirasi dari masyarakat. Saya bukan menebar janji tapi hanya menjadi pendengar yang baik,” kata Triana saat diwawancarai pers.

Hal ini dilakukan Triana agar bisa melihat langsung persoalan ditengah masyarakat agar nantinya memudahkan dirinya jika terpilih menjadi wakil rakyat pada Februari 2024 nanti.

Triana Krisandini Tanjung merupakan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPR RI dari Partai Golkar untuk Riau 2.

“Sebetulnya ini bisa dibilang belajar untuk mendengar langsung aspirasi-aspirasi masyarakat. Tadi, kami sempat berkenalan dan sekaligus silaturahmi dalam menyambut datangnya bulan suci ramadhan. Kami minta doa kepada masyarakat agar segala urusan kami bisa lancar,” ungkapnya.

Selain itu, Triana menyampaikan ucapan terimakasih kepada masyarakat karena sudah memberikan waktunya untuk bersilaturahmi. Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Agus Candra karena sudah membolehkan ikut hadir menyaksikan kegiatan reses.

“Terima kasih kepada semuanya karena saya sudah boleh hadir menyaksikan kegiatan reses bang Agus Candra. Semoga bang Agus kembali duduk di DPRD Kabupaten Kampar,” pungkasnya.

Triana bersama suami juga menyempatkan hadir pada reses ketiga Agus Candra yang dilaksanakan di Dusun Maki, Desa Persiapan Pulau Belimbing, Selasa sore hari.(Adv / Irwan Ocu Bundo)



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex