MENU TUTUP

Babinsa Minas Barat Koramil 03/Minas Patroli Karhutla Bersama Bhabinkamtibmas & MPA

Sabtu, 01 Januari 2022 | 13:46:46 WIB Dibaca : 706 Kali
Babinsa Minas Barat Koramil 03/Minas Patroli Karhutla Bersama Bhabinkamtibmas & MPA

SIAK, CATATANRIAU.com | Babinsa Kampung Minas Barat, Koramil 03/Minas Kodim/0322 Kopda AKP Hutagalung, melaksanakan Kegiatan Patroli Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) diseputaran perkebunan serta lahan yang dianggap rawan terjadi kebakaran, bersama Bhabinkamtibmas Polsek Minas, masyarakat dan Masyarakat Peduli Api (MPA), Kampung Minas Barat, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau, Sabtu (01/01/2022) sekira pukul 08.30 WIB.

 

"Dalam giat ini kita melaksanakan patroli dilahan yang rawan terbakar," ujar Kopda AKP Hutagalung.

 

Ia juga mengatakan, dalam setiap pelaksanaan patroli Karhutla bersama masyarakat, Babinsa selalu memberikan himbauan kepada masyarakat untuk bersama sama ikut peduli dalam menjaga dan mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan diwilayah Kecamatan Minas, khususnya dititik – titik tertentu yang rawan dengan kebakaran.

 

"Dalam Patroli ini, kita sekaligus mensosialisasikan, mengimbau kepada masyarakat dengan tidak membakar lahan atau kebun dalam membersihkan kebun," katanya.

 

Lanjutnya, patroli Karhutla ini dilakukan secara terus menerus bersama masyarakat sekitar. Dan masyarakat sekitar sangat menyambut baik adanya kegiatan Patroli yang dilakukan tersebut.

 

"Masyarakat mereka berpendapat, dengan adanya imbauan dan patroli karlahut ini sangat baik sehingga tidak terjadi Kebakaran khususnya di Kampung Minas Barat. Dan tadi pada pukul 11.00 WIB kegiatan ini selesai kita laksanakan, situasi terdapat dalam keadaan aman," pungkasnya.***


Idris Harahap



Berita Terkait +

Diduga Rusak Gorong-gorong Lama Milik Irigasi PUPR Kampar Untuk Pembangunan Baru, Non Aktifkan Kades

Usai Pemungutan dan Penghitungan Suara, Kapolres Siak Beri Pelayanan Kesehatan Bagi Petugas KPPS

Warga Masih Saja Ingkar akan Protokol Kesehatan, Polsek Minas Ambil Tindakan

Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi CPNS Pelalawan 2021

Kali Ini 16 Warga Minas Terciduk Abaikan Prokes Covid-19 Saat Keluyuran Diluaran

Tingkatkan Kesadaran Masyarakat Dalam Berlalu Lintas, Ditlantas Polda Riau Hadirkan Program Riau Tertib Berkeselamatan

Sosialisasi Pemilu Damai, Tim Kasatgas Preemtif Polres Kampar Kunjungi Warga

Kapolres Inhu Gelar Cooling System dan Kunker Ketua Bhayangkari ke Rengat Barat

Bangun Sinergitas, Polsek Minas & Ormas PBB Gelar Goro di Rumah Ibadah Ummat Kristiani

Pastikan Kondisi Aman, Bhabinkamtipmas Polsek Bunut Monitoring di SPBU

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Aksi Mafia BBM Bersubsidi di Kabupaten Siak, Ini Sikap Ketua KNPI Riau

2

Daftar ke Enam Parpol, Dr.Afni Optimis Berlayar di Pilkada Siak

3

Tiga Pria dan Satu Wanita Pengedar Sabu Diringkus Polsek Peranap

4

Kapolsek Minas Pimpin Langsung Pengamanan Gereja Dalam Rangka Hari Kenaikan Isa Almasih

5

Penjual dan Penggarap Hutan Negara Tanpa Izin Di Batang Cenaku, Suharto : Jangan Kasih Ampun

6

Siapkan SDM Berkualitas, Pemkab Siak Lanjutkan Program BeTunas