MENU TUTUP

Kapolres Beserta Forkopimda Laksanakan Khitan Massal Anak Dhuafa Se-Kabupaten Bengkalis

Rabu, 09 September 2020 | 12:53:09 WIB Dibaca : 1669 Kali
Kapolres Beserta Forkopimda Laksanakan Khitan Massal Anak Dhuafa Se-Kabupaten Bengkalis


BENGKALIS, CATATANRIAU.COM | Polres Bengkalis bekerjasama dengan Basnaz Kabupaten Bengkalis, melaksanakan acara Khitan Massal dalam Rangka Peringati HUT Lalulintas Kabupaten Bengkalis ke 65 Tahun 2020, bertempat di Gedung Serbaguna Polres Bengkalis, Jalan Pertanian, Desa Senggoro, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis, pada Hari Rabu (9/9/2020) sekira pukul 08:00 wib.

 

Kegiatan itu dihadiri langsung oleh Kapolres Bengkalis AKBP. Hendra Gunawan. SIK. MT, didampingi PLH Bupati Bengkalis. Bustami HY, SH. MM, Dandim 0303 Bengkalis yang diwakili oleh Letda Erli, Asisten I Bengkalis Hj. Umi Kalsum, Kabag Kesra Kabupaten Bengkalis H. Hambali, Ketua Baznas Kabupaten Bengkalis Ustadz Ali Ambar, LC, M. Pd.I, Ketua MUI Kabupaten Bengkalis H. Amrizal, M. Ag, Ketua MKA LAMR Kabupaten Bengkalis Datuk H. zainuddin Yusuf, Ketua DPH LAMR Kabupaten Bengkalis Datuk Sofyan Said, Ketua FKUB Kabupaten Bengkalis Nurnawawi, Ketua Masjid Istiqomah Kecamatan Bengkalis, Para Kadis Kabupaten Bengkalis, Camat Bengkalis Ade Suwirman, S. STP. MAP, dan peserta Khitan Massal anak Dhuafa se Kabupaten Bengkalis yang berjumlah sekitar 108 orang.

 

Acara dibuka dengan Mendengarkan lantunan Ayat Suci Al-Quran yang dibacakan oleh Siti Nuril Atika, kemudian dilanjutkan dengan pembacaan Doa Oleh H. Zulkifki Yahya, S. P.Di, dan kata sambutan dari Ketua Baznas Kabupaten Bengkalis H. Ali Ambar.

 

H. Ali Ambar dalam sambutannya mengatakan, bahwa kegiatan ini sudah sejak lama direncanakan, dan direalisasikan pada hari ini, untuk pengumpulan Zakat kami membentuk Relawan di Provinsi dan juga Kabupaten, Kota, sejak tahun 2017, dan itu sangat membantu, dari 2017 terhimpun lah Zakat di Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Bengkalis Sekitar 800 juta, dan pada tahun 2018 naik menjadi 1,5 milyar, kemudian ditahun 2019 menjadi 2 milyar, dan pada hari ini tahun 2020 terhimpun sekitar 1,9 milyar.

 

Dan dari dana tersebut kami yang berkordinasi dengan Dinas Kesehatan akan melaksanakan kegiatan amal, seperti Progran Dawah dan Khitan Massal Anak Dhuafa Se Kabupaten Bengkalis yang kita laksanakan hari ini, yang rencananya juga akan dilakukan di 4 Kacamatan, antara lain Kecamatan Bengkalis, Siak Kecil, Rupat, dan Pinggir.

 

Untuk Pulau Rupat sebagai Pulau Zakat Pilot Project yang kemungkinan kami akan menggelontorkan dana sekitar 3 milyar, dan kami harap bagi Pemda Bengkalis, Perda nomor 3 Tahun 2018 tentang pengelolan zakat atas nama jabatan, Untuk mengajak seluruh ODP agar berzakat di Baznas," Tutup Ketua Baznas.

 

Kemudian dilanjutkan dengan kata sambutan dari Kapolres Bengkalis AKBP. Hendra Gunawan. SIK. MT, yang dalam kata sambutannya mengatakan.

 

"Kegiatan ini dilaksanakan dalam peringatan HUT Lalulintas ke 65 tahun 2020, yang rencana akan dilakukan pada tanggal 22 September mendatang dan untuk perbaikan fasilitas yang masih belum sempurna ini yang juga menjadi bagian dari kita khususnya, juga untuk membina kemitraan dengan masyarakat agar masyarakat lebih mengenal Kepolisian, " Ujar Kapolres.

 

Kapolres Bengkalis juga menambahkan apabila ada hal yang mengganggu Kamtibmas tidak perlu lagi khawatir akan hal ini, karna kita juga akan membantu masyarakat untuk mencipatakan Kamtibmas lebih besar lagi, " tutup Kapolres.

 

Lalu dilanjutkan kata sambutan dari PLH Kabupaten Bengkalis H. Bustami. HY, yang menyampaikan rasa bangganya terhadap Baznas.

 

"Basnas yang diberi tugas untuk mensejahterakan umat Perlu mendapatkan perhatian lebih dari semua kalangan, terlebih untuk penguatan instansi tersebut," Ujar Bustami.

 

Tak lupa ungkapan terimakasih dan rasa bangga juga disampikan oleh Bustami kepada Ketua Baznas dan Juga Kapolres Bengkalis yang telah melaksanakan kegiatan ini.

 

Kemudian acara dilanjutkan dengan penyerahan santunan secara simbolis dari PLH Bupati Bengkalis, Kapolres Bengkalis, serta Forkopimda Bengkalis kepada Peserta Khitan Massal.

 

Lalu Penyerahan Cendramata dari Ketua Baznas Kabupaten Bangkalis kepada PLH Bupati Bengkalis dan Kapolres Bengkalis kepada Kepala Puskemas Kecamatan Bengkalis.

 

Selanjutnya penyerahan Cendramata dari Kapolres Bengkalis kepada Ketua Baznas Kabupaten Bengkalis, dan dilanjutkan pembuatan vidio penggunaan masker, dan peninjauan proses Khitan Massal oleh PLH Bupati Bengkalis, Kapolres Bengkalis, serta Forkopimda Bengkalis.

 

Acara Pembukaan Khitan Massal Anak Dhuafa Seluruh Kabupaten Bengkalis selesai sekira pukul 10:00 wib, dan dilanjutkan dengan giat Khitan, selama acara berlangsung situasi aman dan kondusif.(*)




Berita Terkait +

Hadirkan 3 Narasumber, Sekda Rohul Buka Langsung FGD-BPS Kabupaten Rokan Hulu

Bersama Tenaga Kesehatan Puskesmas, Kapolsek Pimpin Vaksinasi Door to Door

Plh Bupati Bengkalis Bustami HY, Apresiasi Tim Gugus Tugas Covid-19

Respon Keluhan Warga, Dinas PUPR Akan Perbaiki Jalan Berlubang Di Desa RTB

Ditemani Sang Istri & Anak, Waka I DPRD Siak H Fairus Salurkan 100 Paket Bansos di Buatan II

Ratusan Massa LLMB Sampaikan Aspirasi Penolakan Relokasi Warga Kampung Rempang Batam di DPRD Riau

Begini Perjuangan Codet Sang Gajah Saat Jatuh Cinta

Personil Polsek Bandar Sei Kijang Antar Bantuan Polri Langsung Kerumah Warga

Antisipasi Penularan PMK di Muara Kelantan, Serda Holmes Pasaribu Giat Pendampingan & Sosialisasi

Penguatan Binter SKK Migas di Area 4 PHR Minas, Dua Orang Anggota Babinsa Koramil Minas Rutin Giat Patroli dan Komsos 

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Dua Pelaku Narkoba Diciduk: Barang Bukti Berupa Sabu 5,60 Gram Berhasil Disita

2

Dihadiri Arwin AS, LLMB Deklarasi Dukung Afni di Pilkada Siak

3

Kapolsek Kelayang Ringkus Pengedar dan Bandar Sabu-sabu, Ini Jumlah Barang Buktinya

4

Lapas Pasir Pengaraian Gelar Upacara Peringatan HBP Ke 60 Tahun 2024

5

Residivis Pencurian Dibekuk Unit Reskrim Polsek Cerenti

6

Antisipasi Lakalantas, Personil Unit Lantas Polsek Minas Lakukan Patroli Blue Light Rutin