MENU TUTUP

Sikapi Edaran Diberlakukannya Jam Malam, 70 Warga Kandis Digelandang Ke Mapolsek

Ahad, 19 April 2020 | 09:37:20 WIB Dibaca : 3921 Kali
Sikapi Edaran Diberlakukannya Jam Malam, 70 Warga Kandis Digelandang Ke Mapolsek



SIAK - Pandemi Covid-19 yang seakan masih menikmati akan keresahan Masyarakat luas, disikapi dengan berbagai upaya oleh Kepemerintahan untuk memutuskan mata rantai penyebaran akan virus tersebut. Kecamatan Kandis Kabupaten Siak yang sejak 16 April lalu dinyatakan miliki salah satu warga positif covid 19 sendiri selain himbauan untuk sosial distancing juga sudah memberlakukan jam malam yakni pada pukul 21.00 WIB. Menyikapi pemberlakuan jam malam itulah, Bupati Siak, Drs H Alfedri MSi beserta rombongan dan Kapolres Siak, AKBP Doddy F Sanjaya bersama jajaran pada Sabtu malam, (19/04/'20) menggelar razia disepanjang wilayah Kecamatan Kandis.

 

 

Berkekuatan personel Polri dan TNI yang didukung pula oleh Satpol PP Kandis, sejumlah warga yang masih belum memahami akan sisi positif diberlakukannya jam malam digelandang ke Mapolsek Kandis.

 


"Pada kesempatan kali ini, kita hanya mendata dan memberikan pengarahan bahwasanya dengan diberlakukannya jam malam adalah sebagai salah satu upaya memutus penyebaran mata rantai virus corona. Dan kami selaku jajaran Polri dibantu oleh TNI tentunya akan menjadi garda terdepan dalam menegakkan instruksi dari pemerintah," tutur AKBP Doddy.

 

 

Dikesempatan yang sama, Bupati Siak juga menjelaskan bahwa upaya yang telah dilakukan adalah bentuk rasa sayang dari pemerintah terhadap warga mengingat akan agresifnya virus corona


"Langkah ini diambil untuk menumbuhkan kesadaran dari masyarakat bahwa sebenarnya kami sangat menyayangi warga kami. Kami tidak menginginkan mereka sakit, mereka menularkan apalagi tertular akan virus corona ini. Kandis sudah miliki satu pasien positif, dan ini harus disudahi jangan lagi bertambah apalagi memakan korban hingga tewas," ujar Alfedri.

 

Kapolres Siak sebelum menggelar aksi razia, kepada para personel mengingatkan bahwa giat tersebut dilakukan secara persuasif, tanpa mengeluarkan kata-kata atau kalimat yang tidak pantas mengingat hal ini baru pertama kali diterapkan,
" Kepada personel kita ingatkan untuk bersikap secara persuasif, ini masih perdana. Nanti setelah didata dan kemudian masih didapatkan lagi kesamaan pada data awal baru akan ditindak dengan ketentuan yang berlaku, bila perlu hukuman penjara akan diberlakukan bila masih membandal. Pada kesempatan kali ini ada 70 warga yang kita bawa ke Mapolsek Kandis," pungkasnya.

 

Gelaran aksi razia itu sendiri, sempat tertunda dengan turunnya hujan. Dengan semangat Polri dan TNI, gelaran aksi tersebut usai pada pukul 01.00 WIB dini hari setelah sebelumnya mendata para warga dan memberikan pengarahan untuk kemudian dikembalikan pada keluarga masing-masing. Dari para warga yang berhasil digelandang ke Mapolsek Kandis, terlihat didominasi oleh para remaja pria.(*)




Berita Terkait +

Pertamina Ajarkan Anak TK dan Guru di Duri Taklukkan si Jago Merah

Polsek Kuala Kampar Patroli Cegah Karhutla & Sebar Himbauan Kapolda

Lakukan Pengamanan Aksi FMM di Gate 1 PT CPI, Kapolsek Minas : Semua Berjalan Aman & Terkendali

Hari ke 7 Ramadhan 1444 H, Pelayanan Kamtibmas Polsek Kuala Kampar di Pelabuhan Teluk Dalam

Bupati Pelalawan Hadiri Perayaan Harlah NU Ke-96 Tahun 2022

Rencana Kedatangan HRS ke Riau, Rusli Ahmad : Dapat Memicu Kegaduhan di Bumi Lancang Kuning

Babinsa Koramil 04/Perawang dan Tim Kesehatan Lakukan Surveilans PMK di Maredan, Siak

Flu Babi Mewabah, Pemprov Riau Tutup Pemasokan Ternak Babi Asal Kepri

Bupati H Sukiman Singgah di Istana Rokan Usai Kunjungan Kerjanya Ke Kec.Rokan IV Koto

Koptu Togi Sitorus Sambangi Kediaman Warga Binaan di Tualang Timur Untuk Lakukan Pengecekan Anak Stunting

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Polres Pelalawan Tangkap Dua Pengedar Sabu, Ungkap Jaringan Peredaran Narkotika di Kecamatan Kerumutan

2

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

3

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

4

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan

5

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

6

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan