MENU TUTUP

Kapolres Pelalawan Cek Kesiapan Personel di Pos Pelayanan Ramayana, Pastikan Keamanan Pasca Lebaran

Rabu, 02 April 2025 | 13:54:08 WIB Dibaca : 199 Kali
Kapolres Pelalawan Cek Kesiapan Personel di Pos Pelayanan Ramayana, Pastikan Keamanan Pasca Lebaran Kapolres Pelalawan Cek Kesiapan Personel di Pos Pelayanan Ramayana, Rabu 2 April 2025

PELALAWAN, CATATANRIAU.COM, –  Kapolres Pelalawan, AKBP Afrizal Asri, SIK, melakukan pengecekan kesiapan personel yang bertugas di Pos Pelayanan Pusat Perbelanjaan Ramayana, Kota Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan, Riau, Rabu (2/4/2025).

Pengecekan ini dilakukan pada hari ketiga Idul Fitri 1446 H untuk memastikan kelancaran pengamanan pasca lebaran.

Dalam kegiatan ini, Kapolres didampingi oleh Waka Polres Pelalawan, Kompol Asep Rahmat, SIK, MM, serta sejumlah pejabat utama dan personel Polres Pelalawan.

Mereka meninjau langsung kesiapan petugas dalam memberikan pelayanan dan menjaga keamanan masyarakat yang masih menikmati suasana lebaran.

Kapolres Pelalawan menekankan pentingnya kewaspadaan dan pelayanan maksimal kepada masyarakat, terutama di lokasi-lokasi strategis seperti pusat perbelanjaan, tempat wisata, serta rest area bagi para pemudik.

"Selalu lakukan patroli ke lokasi keramaian, tempat wisata, dan rumah kosong yang ditinggal mudik lebaran untuk mencegah potensi tindak kejahatan," ujar AKBP Afrizal Asri, SIK.

Selain itu, ia juga mengapresiasi dedikasi para personel yang tetap siaga dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama momen libur lebaran.

Dengan adanya pos pelayanan ini, diharapkan masyarakat dapat merasa aman dan nyaman dalam beraktivitas pasca Idul Fitri.

Patroli dan pemantauan terus dilakukan secara intensif, guna memastikan situasi tetap kondusif dan memberikan rasa aman bagi masyarakat Pelalawan.****

Laporan : E Pangaribuan 



Berita Terkait +

Ajak Warga Perawang Barat Selalau Jaga Kebersihan Lingkungan & Kesehatan, Sertu Venus Luberto dan Serda Layla.S Lakukan Komsos

Polsek Rengat Barat Ikuti Rapat Kolaborasi Pesan Damai dan Anti Narkoba untuk Milenial

Penguatan Binter SKK Migas di Area 4 PT PHR Minas, Dua Anggota Koramil 03/Minas Patroli Hingga Lakukan Komsos

Patroli Cegah COVID-19, Polsek Kuala Kampar Beri Himbauan Prokes Di Pasar

Jumat Curhat di Seberang Rengat, Ini Pesan Kapolres Inhu ke Masyarakat

Antisipasi Penularan PMK, Babinsa Serka Afrisal Lakukan Surveilence Bersama Tim URC di Kampung Maredan

Eratkan Tali Silaturahmi, PKK & BKMT Serta Organisasi Wanita Siak Gelar Halal Bihalal

MPC PP Kampar Adakan Buka Bersama Dan Berbagi Sembako

Kopda S Sembiring Kunjungi Serta Berikan Bantuan Terhadap Anak Penderita Stunting di Kampung Minas Timur 

Babinsa Koramil 03/Minas Pelda Bendriyadi Gencar Sosialisasi Bahaya Narkoba di Kp. Lubuk Umbut

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Polres Pelalawan Tangkap Dua Pengedar Sabu, Ungkap Jaringan Peredaran Narkotika di Kecamatan Kerumutan

2

Masyarakat Koto Gasib Tolak PSU Siak, Gugatan Periodisasi Alfedri Kembali Picu Aksi

3

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

4

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

5

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan

6

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat