MENU TUTUP

Wabup Meranti & Kapolres Pimpin Penyemprotan Masal Disinfektan di Kota Selat Panjang

Kamis, 26 Maret 2020 | 22:25:24 WIB Dibaca : 2537 Kali
Wabup Meranti & Kapolres Pimpin Penyemprotan Masal Disinfektan di Kota Selat Panjang



Meranti - Berbagai upaya terus dilakukan oleh Pemkab. Meranti untuk mencegah dan melindungi warganya dari penyebaran Virus Corona Covid-19. Seperti yang saat ini dilakukan Pemkab. Meranti bersama dengan pihak Polres serta Instansi lainnya yang tergabung dalam Gugus Tugas dengan melakukan penyemprotan masal disinfektan di sepanjang Jalan Protokol Kota Selatpanjang, aksi ini dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Meranti H. Said Hasyim dan Kapolres Meranti AKBP. Taufik Lukman, Kamis sore (26/3/2020).

Turut serta bersama rombongan, Sekretaris Daerah Kepulauan Meranti Bambang Supriyanto SE, Kepala Dinas Kesehatan Meranti dr. Misri, Kepala Badan Kesatuan Bangsa Tasrizal Harahap, Danramil Selatpanjang diwakili Lakatang, Sekretaris Dinas Perhubungan Meranti Umaiyah, Satpol PP Meranti, Dinas Pemadam Kebakaran (BPBD), serta Staf Humas dan Protokol Meranti.

 

Penyemprotan itu sendiri bertujuan untuk mencegah penyebaran Virus Corona Covid-19 di wilayah Kepulauan Meranti yang dimulai dari Jalan Protokol Kota Selatpanjang. Seperti diketahui daerah ini merupakan daerah transit dimana masyarakatnya cukup banyak mengadu nasib di Negara Tetangga Malaysia dan Singapura yang cukup berpotensi membawa Virus Covid-19 saat balik ke Selatpanjang Kep. Meranti.

 

Penyemprotan dilakukan dengan menggunakan Mobil Tangki Pemadam Kebakaran Milik Pemkab. Meranti berkapasitas 10 ribu liter. Lokasi pertama yang disasar untuk sterilisasi menggunakan disinfektan adalah Jalan Kesehatan menuju Pelabuhan Tj. Harapan Selatpanjang. Di lokasi ini penyemprotan langsung dilakukan oleh Wakil Bupati H. Said Hasyim secara bergantian dengan Kapolres Meranti AKBP. Taufik Lukman, penyemprotan dilakukan di setiap sudut pelabuhan dan warung-warung yang ada di kiri kanan pelabuhan, ruang tunggu pelabuhan hingga kendaraan yang terparkir di sepanjang pelabuhan tak luput dari penyemprotan.

 

Pada kesempatan itu, Pemkab. Meranti dan Polres serta semua pihak yang tergabung dalam Gugus Tugas Pencegahan Penyebaran Virus Corona Covid-19, mengucapkan terima kasih kepada masyarakat atas kepeduliannya dan tak lupa mengucapkan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan dari aktifitas penyemprotan disinfektan tersebut. Menurut Wabup penyemprotan ini sesungguhnya tak lain adalah untuk kepentingan dan keselamatan masyarakat Meranti dari penyebaran Virus Corona Covid-19.

 

Usai Pelabuhan selanjutnya rombongan bergerak mengintari Jalan Protokol Kota Selatpanjang yakni Jalan Diponegoro-Kartini-Imam Bonjol-A. Yani dan kembali kelokasi semula Kantor Dinas Kesehatan Meranti.

 

Sembari melakukan penyemprotan Sekretaris Daerah Kep. Meranti Bambang Supriyanto didampingi Kadis Kesehatan dr. Misri, menggunakan pengeras suara tak henti-hentinya menghimbau kepada masyarakat untuk mentaati sutat edaran Bupati Meranti diantaranya untuk terus menjaga kebersihan lingkungan, untuk menjaga jarak antar manusia, menghindari berbagai pertemuan yang melibatkan banyak orang.

 

Selain itu juga mengingatkan masyarakat apabila mengalami gejala badan kurang sehat, demam tinggi serta sesak nafas dapat segera memeriksa kesehatan di Puskemas dan Rumah Sakit, dan khususnya bagi warga yang baru balik dari luar negeri diminta untuk tetap dirumah hingga 14 hari kedepan.

 

Penyeprotan itu sendiri rencananya akan dilakukan secara bertahap mulai dari jalan-jalan Protokol Kota Selatpanjang hingga fasilitas pelayanan publik, Perkantoran hingga Rumah Ibadah. (Humas Pemkab. Meranti).


 



Berita Terkait +

Sertu Joko P Babinsa Koramil 03 Minas, Lakukan Kunjungan dan Berikan Bantuan Terhadap Anak Penderita Stunting di Minas Timur

Kapolres Bengkalis Laksanakan Acara Sertijab Kasat Reskrim Polres Bengkalis

Jelang Deklarasi, Lembaga Adat Melayu Riau Minta KAMI Agar Tak Bikin Gaduh

Sosialisasi Pemilu Damai Kapolres Kuansing Sambangi Radio Kuansing FM

KPU Siak Launching Pilkada 2020, Kenalkan Logo Maskot & Jingel

Babinsa Koramil 04/Perawang Praka Gunariadi, Rutin Ajak Warga Binaannya Bersama Tim Patroli Gabungan Guna Antisipasi Karhutla

Cegah Covid-19, Jajaran Polsek Minas Giat Pendisiplinan Protokol kesehatan Terhadap Setiap Personel

Pemkab Siak launching Gerakan Wakaf Seribu Rupiah Perhari.

Babinsa Koramil 04/Perawang Sertu Uuk S dan Sertu Sarju Giat Penanggulangan Karhutla Serta Berpatroli di Kampung Tualang 

Peringati Sumpah Pemuda, HIPMAWAN & Relawan Pantau Bagi-bagi Masker & Brosur Pilkada Damai

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Abu Kasim Gugat PT SLS Serobot 90 Hektar Lahan Masyarakat Adat

2

Satu Perwira Polres Inhu Naik Pangkat Pengabdian, Dua Bintara Dipecat

3

Pastikan Peringatan May Day Aman, Kapolres Pelalawan Hibur Para Buruh

4

Satres Narkoba Polres Inhu Ringkus Pengedar 4,46 gram Sabu di Kecamatan Lirik

5

Serah Terima Konstruksi Tepat Waktu, PT Adhi Jalintim Riau Resmi Memulai Masa Layanan

6

Daftar Pertama, Dr.Afni: Saya Kader Nasdem