MENU TUTUP

Berlangsung Meriah! Mukhtasar Resmi Buka Pesta Siaga SDN 01 Minas Barat Tahun 2024

Kamis, 26 September 2024 | 09:34:23 WIB Dibaca : 364 Kali
Berlangsung Meriah! Mukhtasar Resmi Buka Pesta Siaga SDN 01 Minas Barat Tahun 2024

Siak, Catatanriau.com | Mukhtasar, selaku Kamabigus Gugus Depan (Gudep) 03.001-03.002, secara resmi membuka kegiatan Pesta Siaga tahunan yang diselenggarakan di SDN 01 Minas Barat, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau, Kamis (26/09/2024).

Suasana meriah pun terlihat menyelimuti SDN 01 Minas Barat. Hal ini dikarenakan diselenggarakannya kegiatan Pesta Siaga tahunan tersebut.

Kegiatan yang diikuti oleh seluruh siswa-siswi siaga ini diisi dengan berbagai lomba menarik seperti tarik upih, lempar tangkap bola, keseimbangan tongkat, musik perkusi, solat subuh, pembacaan ayat pendek, melukis, pengetahuan kepramukaan, PBB dan Pentas Seni.

"Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan ketaqwaan, keterampilan, membina persatuan dan kekeluargaan, memupuk rasa nasionalisme dan wawasan kebangsaan, membentuk pribadi yang mandiri, tangguh, dan disiplin serta melatih ketahanan mental, jasmani, dan rohani, kemudian menumbuhkan sikap terbuka, membuka hubungan dengan masyarakat dan ajang untuk saling menukar pengalaman, pengetahuan, dan kecakapan antar siswa siswi siaga," kata Mukhtasar.

Mukhtasar juga menyampaikan, bahwa menurutnya kegiatan kepramukaan ini sangat penting bagi tumbuh kembang anak.

"Pesta Siaga ini diharapkan dapat menanamkan nilai-nilai luhur Pramuka sejak dini pada anak-anak," ujarnya.***

Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Sejumlah Guru Ditingkat SD dan SMP se-Kecamatan Minas Lakukan Pelatihan Akun Belajar.id di SMP N 4 Minas

Pastikan Penerapan Prokes Cegah Covid - 19 Berjalan Baik, Kapolres Siak Kunjungi Sejumlah Sekolah

Polisi Imbau Jangan Bully Dan Stop Rasisme, Pelajar SMA Negeri 2 Tualang Antusias Ikuti Binluh

Sempat Terhenti Akibat Covid-19, Kepramukaan di SDN 02 Minas Barat Dilaksanakan Dengan Khidmat

Dana BOS Minim, Komite SMPN 2 Batang Gansal Ambil Kebijakan Bersama Wali Murid Adakan Uang Komite

Terdaftar Di SK Bupati Siak, Tapi Para Guru Di SDN 12 Minas Barat Ini Belum Trima Dana Guru Terpenci

Walaupun Masih Dilakukan Manual, PPDB 2019 Di SMA N 2 Minas Pendaftar Terpantau Setabil & Normal

Mantap! Siswi SDN 02 Minas Barat Ikut Wakili Kecamatan Minas Pada Ajang FLS2N Tingkat Kabupaten Siak

Pelaksanaan Vaksinasi 316 Anak di SD N 03 Minas Berjalan Aman & Lancar, Begini Kata Erlisda

SMPN 3 Minas Raih Juara Satu Tingkat Kecamatan Lomba Berbalas Pantun Dalam Rangka Hari Bhakti Adhyaksa Ke-63

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Anggota Koramil 03/Minas Sukses Ikut Giat Pengamanan Lomba Takbiran Idul Fitri 1446 H di Minas

2

Adik-Beradik Squad Borong Hadiah Lomba Lampu Hias tahun 2025

3

Polsek Pangkalan Lesung Gelar Patroli Rumah Kosong Antisipasi C3 Pasca Mudik Lebaran

4

Kapolres Pelalawan Lepas 100 Pemudik ke Sumatra Utara, Berangkat dengan Penuh Kebahagiaan

5

Polres Pelalawan dan SPI Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas

6

Kapolres Pelalawan Tinjau Pos Pam Lebaran 2025, Pastikan Keamanan dan Kelancaran Arus Mudik