MENU TUTUP

Pelaksanaan Vaksinasi 316 Anak di SD N 03 Minas Berjalan Aman & Lancar, Begini Kata Erlisda

Rabu, 19 Januari 2022 | 12:07:17 WIB Dibaca : 1537 Kali
Pelaksanaan Vaksinasi 316 Anak di SD N 03 Minas Berjalan Aman & Lancar, Begini Kata Erlisda

SIAK, CATATANRIAU.com | Sebanyak 316 orang anak di Sekolah Dasar (SD) Negeri 03 Minas Barat, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau. Hari ini Rabu (19/01/2022) dengan didampingi langsung oleh para wali murid mereka mengikuti vaksinasi Covid-19 dosis kesatu jenis sinovac yang dilakukan oleh pihak Puskesmas Minas.

"Sebanyak 316 orang anak disekolah kita hari ini mereka mengikuti kegiatan vaksinasi tahap 1, dan ada sekitar 101 anak yang belum dapat dilakukan vaksinasi, dikarenakan kondisi fisik mereka yang kurang fit, ada yang demam dan lain sebagainya," ujar Erlisda SPd selaku Kepala SD Negeri 03 Minas kepada Wartawan media ini.

 

Dengan adanya vaksinasi terhadap anak usia 6-11 tahun ini lanjut dia, pihaknya pun berharap kiranya kedepan seluruh anak-anak didiknya dapat melakukan pembelajaran tatap muka (PTM) dengan aman dan lancar.

 

"Semoga setelah divaksin semua sehat dan tidak ada kendala apapun, dan berjalan lancar," imbuhnya.

 

Disinggung kapan akan dilaksanakan vaksinasi susulan terhadap 101 anak yang belum dapat divaksinasi tersebut, Erlisda mengatakan pihaknya belum dapat memastikan kapan waktunya, sebab kata dia pihak Puskesmas sendiri belum memberikan keterangan terkait hal itu kepadanya.

 

"Sementara ini belum ada keterangan resmi ataupun jawaban dari pihak Puskesmas Minas, hal ini dikarenakan mereka masih melakukan vaksinasi di sekolah-sekolah lainnya terlebih dahulu, makanya mereka belum bisa memastikan kapan akan dilaksanakan vaksinasi susulan ini," pungkasnya.***


Penulis : Idris Harahap



Berita Terkait +

Tumbuhkan Semangat Kepramukaan SMP N 4 Minas Gelar Giat LT 1, Ragam Perlombaan Diadakan

Sukseskan Program Bupati Siak Cegah Buta Aksara Dan Putus Sekolah, SDN 03 Minas Barat Bentuk Tim Pengembangan Kunjungi Para Wali Murid 

Indahnya Ramadhan Dengan Banyak Berbagi, Pramuka SMPN 1 Minas Bagikan 170 Cup Takjil 

Selaraskan Kurikulum Dengan Industri, SMK N 1 Minas Taja Koordinasi Jejaringan Industri

Disdikbud Korwilcam Minas Gandeng Pihak Erlangga Sosialisasi Penggunaan Aplikasi Arkas Dana BOS 2022

SMPN 5 Minas Raih Juara 3 Umum dalam rangka HUT Kwarran Minas yg ke-6 tahun 2018.

Finsen Afriando Siswa SMPN 5 Minas Meraih Tingkatan Pramuka Garuda Pada HUT Pramuka Ke 59

Jika Lakukan Pungutan, Kepsek SMA/SMK di Riau Siap Dipecat

Sambut Hari Guru Nasional Tahun 2023, Melalui P5 SDN 06 Rantau Bertuah Gelar Gebyar Pentas Seni

SDN 04 Minas Terapkan Ujian Semester Dengan Menggunakan Komputer Bagi Anak Kelas IV hingga Kelas VI

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Wakili Bupati ,Sekda Kuansing dr. H. Fahdiansyah, S. pOG lepas keberangkatan Kafilah Kuansing mengikuti MTQ XLII di Kota Dumai

2

Kasus Pembunuhan Di Desa Kuti Berhasil Diringkus Personil Polsek Kuntodarussalam

3

Dihadiri Ratusan Anak Kemenakan, Halal Bihalal Suku Melayu Berjalan Sukses

4

Jumat Curhat, Kapolsek Cerenti Jalin Silaturahmi Dengan Purnawirawan Polri

5

Pelatihan Vokasi Juru Las PHR Jadikan Pemuda Riau Siap Kerja

6

Petugas Lapas Pasir Pengaraian Donorkan Darah Jelang Peringatan HBK Ke-60