MENU TUTUP

Polsek Tambusai Utara Gelar Minggu Kasih Quick Wins Presisi Di Gereja GBI

Ahad, 04 Agustus 2024 | 12:31:25 WIB Dibaca : 308 Kali
Polsek Tambusai Utara Gelar Minggu Kasih Quick Wins Presisi Di Gereja GBI

Rohul, Catatanriau.com | Sebanyak 35 jemaat Gereja Bethel Indonesia (GBI) di Desa Tambusai Utara mengikuti kegiatan Minggu Kasih Quick Wins Presisi Polri (MK-QWPP) yang digelar oleh Polsek Tambusai Utara, Polres Rokan Hulu (Rohul). Minggu (04/08/2024).

Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 09.30 WIB hingga selesai, dengan tujuan meningkatkan interaksi dan mendengarkan aspirasi masyarakat terkait pelayanan kepolisian dan keamanan di wilayah tersebut.

Personil yang terlibat dalam kegiatan ini antara lain KSPK Bripka Ramajen S, Bhabinkamtibmas Aipda J Samosir, Bhabinkamtibmas Brigadir Diki Permadani SH, serta Pendeta Gereja GBI, Tempe Manurung STH. Kapolres Rohul, AKBP Budi Setiyono SIK MH, melalui Kapolsek Tambusai Utara, Iptu Suheri Sitorus SH, menjelaskan bahwa program Minggu Kasih merupakan bagian dari prioritas Kapolri.

“Program Quick Wins Presisi ini adalah bentuk interaksi langsung Polri dengan masyarakat. Kami mendengarkan saran dan kritik dari jemaat gereja terkait pelayanan kepolisian dan gangguan keamanan di wilayah Polsek Tambusai Utara,” ujar Iptu Suheri Sitorus.

Kapolsek juga mengimbau kepada pengurus dan jemaat agar aktif berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

“Kami mengajak pengurus dan jemaat gereja untuk ikut serta dalam menjaga kamtibmas dengan memberdayakan pemuda gereja,” tambahnya.

Selama kegiatan berlangsung, situasi tetap aman dan kondusif. Jemaat Gereja GBI menyambut baik program ini dan berharap dapat terus dilaksanakan secara rutin untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan di lingkungan mereka.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan sinergi antara kepolisian dan masyarakat semakin erat, serta mampu menciptakan lingkungan yang aman dan damai bagi seluruh warga di wilayah Tambusai Utara.(Humas Polres Rohul).***

Laporan : E.S.Nst



Berita Terkait +

Kapolsek Minas Beserta Upika Gelar Rakor Percepatan Vaksinasi di Kelurahan Minas Jaya

Senantiasa Mengingatkan Warga Menjaga Kamtibmas, Personil polsek Kampar Kiri Hilir Terus Lakukan Cooling System

Jelang Pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024, Sejumlah Personil Polsek Minas Gencar Lakukan Cooling System

Melalui Komsos, Babinsa Koramil 03/Minas Sosialisasikan Bahaya Narkoba Terhadap Warga Binaan di Kampung Lubuk Umbut

Baru Menjabat, Kapolres Kampar Silaturahmi Dengan Bupati Kampar

Antisipasi Penyebaran PMK Hewan Ternak, Serma Muhajir Lakukan Sosialisasi Pendampingan Antisipasi PMK di Minas Jaya

Pemkab Rohul Mengikuti Pawai Ta'aruf MTQ Ke- 40 Tingkat Provinsi Riau Tahun 2022

Kapolres Pelalawan Pimpin Sertijab Pejabat Polres dan Kapolsek Jajaran

Cegah Aksi Premanisme, Polres Inhu Lakukan Patroli Disejumlah Titik Rawan

Swab Test PDP NM Dinyatakan Positif Covid-19

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Polres Pelalawan Tangkap Dua Pengedar Sabu, Ungkap Jaringan Peredaran Narkotika di Kecamatan Kerumutan

2

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

3

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

4

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan

5

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

6

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan