MENU TUTUP

Didampingi Kapolres Kampar, Pj Bupati Kampar Lepas Ziarah Kubur

Rabu, 17 April 2024 | 12:03:23 WIB Dibaca : 608 Kali
Didampingi Kapolres Kampar, Pj Bupati Kampar Lepas Ziarah Kubur

Bangkinang, Catatanriau.com | Pj. Bupati Kampar di dampingi Kapolres Kampar secara resmi melepas kegiatan Ziarah Kubur di Makam Mushiroh untuk Pelepasan kegiatan Tradisi Ziarah Kubur Pada Saat Perayaan Hari Raya Enam di Dusun Kampung Godang Desa Pulau Lawas Kec Bangkinang Kab Kampar, Rabu (16/4/2024) sekira pukul 07.00 wib.

Hadir pada acara Hari Raya Enam dalam kegiatan ziarah kubur tersebut hadir juga  PJ. Bupati Kampar H. Hambali, S.E, M.BA, M.H, Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja, SIK, Dandim 0313/ KPR Letkol inf Setiawan Hadi Nugroho, S.H, M.IP, Danyon 132 BS Letkol Inf Bambang Budi Hartanto, PLH Sekda Kampar Ahmad Yuzar, S.Sos, M.T, para Asisten, Para staf Ahli, para kepala Dinas dilingkungan pemda Kampar, Upika Kecamatan Bangkinang, Tokoh Agama, Tokoh Adat dan Tokoh Masyarakat Kampar.

Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja menyampai bahwa kami bangga, dimana kentalnya rasa persaudaraan dan kekompakan masyarakat Kampar dalam mengekspresikan rasa syukur kepada Allah Swt dalam  merayakan Ziarah Kubur Hari Raya Enam atau “Aghi Ghayo Onam” yang sangat religius ini.

Polres Kampar terus berupaya mendukung dan mengapresiasi pelestarian nilai-nilai budaya yang ada di masyarakat. Untuk itu saya selaku Kapolres Kampar mengucapkan Selamat merayakan Hari Enam atau “Aghi Ghayo Onam”, minal Aidin Wal Faizin,  mohon maaf lahir batin.  

Semoga Allah SWT senantiasa menganugerahi kekuatan dan bimbingan kepada kita agar tergolong sebagai hamba-hamba-Nya yang mampu menghiasi diri dengan sifat dan prilaku orang-orang muttaqin, juga berhasil merawat kesucian diri dan memperoleh kemenangan.
Saya juga berharap agar momen ini benar-benar mampu mengantarkan tatanan kehidupan masyarakat dan bangsa Indonesia yang berlandaskan nilai-nilai agama, akhlak mulia, kebersamaan dan kasih sayang dan terus saling peduli demi terciptanya tatanan masyarakat yang berharkat dan bermartabat, sejahtera dan berkeadaban di bawah naungan rida, maghfirah, dan kasih sayang Allah SWT. Amin, Ya Mujiibassaa'iliin.

Di tambahkan Kapolres Kampar bahwa untuk pengamanan kegiatan Hari Raya Enam ini Personel Polres Kampar dengan jumlah personel sebanyak 139 orang dengan sistim Pam Terbuka dan Tertutup, selaku Koordinator Pengamanan Kabag Ops Polres Kampar Kompol Maitertika SH MH.

Rangkaian kegiatan Hari Raya Enam (Ziarah Kubur) ini diperkirakan selesai pada pukul 12.30 wib dan seluruh rangkaian acara berlangsung dengan aman dan lancar. ( Irwan Ocu Bundo).



Berita Terkait +

Sprint Mematikan di Sirkuit Datar, Tour de Siak 2024 Siap Digelar

UPZ Kampung dan Kelurahan Se-Kecamatan Minas Dikukuhkan

Bersama Masyarakat, Babinsa Koramil 04/Perawang Rutin Patroli Pencegahan Karhutla

Polsek Minas Rutin Patroli Dialogis, Jaga Keamanan Jelang Pilkada 2024

Utamakan Keselamatan, Satgas Preventif Gencar Laksanakan Patroli

Sambangi Objek Vital di kelurahan, Polsek Pangkalan Lesung Patroli Cegah C3

Pondok Pesantren Darussalam Saran Kabun Laksanakan Vaksinasi Santri

Pelindo 1 Cabang Dumai Optimis Bisnis Peti Kemas Menjanjikan

Razia Masker, Personil Gabungan Sisir 10 Tempat Usaha di Minas & Masih Temui Warga Tak Pakai Masker

Danramil 03/Minas Diwakili Serma Muhammad Nasir Hadiri Upacara Peringatan HUT Riau Ke-66

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Adik-Beradik Squad Borong Hadiah Lomba Lampu Hias tahun 2025

2

Polsek Pangkalan Lesung Gelar Patroli Rumah Kosong Antisipasi C3 Pasca Mudik Lebaran

3

Kapolres Pelalawan Lepas 100 Pemudik ke Sumatra Utara, Berangkat dengan Penuh Kebahagiaan

4

Polres Pelalawan dan SPI Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas

5

Kapolres Pelalawan Tinjau Pos Pam Lebaran 2025, Pastikan Keamanan dan Kelancaran Arus Mudik

6

Masyarakat Siak Gelar Aksi Simpatik Dukung Pengesahan RUU TNI, Sambil Berbagi Takjil