MENU TUTUP

Dalam Rangka Coolling System, Ditlantas Polda Riau Lakukan Patroli Dialogis

Selasa, 30 Januari 2024 | 09:33:04 WIB Dibaca : 183 Kali
Dalam Rangka Coolling System, Ditlantas Polda Riau Lakukan Patroli Dialogis

Pekanbaru, Catatanriau.com | Direktorat Lalu Lintas Polda Riau kembali melaksanakan kegiatan Patroli dialogis di toko-toko perhiasan yang ada di Pekanbaru, Selasa (30/01/24).

Dirlantas Polda Riau Kombes Pol Taufiq Lukman Nurhidayat, SIK, MH, mengatakan Patroli Dialogis ini dilaksanakan sebagai bagian dari upaya Cooling System untuk menciptakan suasana yang kondusif, aman dan tertib menjelang Pemilu 2024 yang sebentar lagi akan digelar.

“Subditkamsel Ditlantas Polda Riau hari ini melaksanakan patroli dialogis di toko-toko perhiasan di Sukaramai Trade Center Jalan Jendral Sudirman Pekanbaru, mengajak para pemilik toko dan pengunjung yang ada untuk menghindari hal-hal yang berpotensi mengganggu keamanan dan ketertiban, tidak mudah terpengaruh berita hoax, selalu saring informasi sebelum di sebarluaskan, dan turut serta mensukseskan Pemilu 2024”, tutur Taufiq kepada wartawan.

Kasubdit Kamsel Ditlantas Polda Riau, Kompol Refina, SIK, MM menambahkan kegiatan Cooling System ini penting dilaksanakan, saling bekerja sama melibatkan seluruh elemen masyarakat demi menjaga dan mencegah segala potensi gangguan kamtibmas.

"Hari ini kami membagikan brosur yang berisikan himbauan untuk ikut mensukseskan pemilu damai 2024 yang berkeselamatan, aman dan damai. Serta memberikan pemahaman kepada para pemilik toko perhiasan dan pengunjung Sukaramai Trade Center bahwa setiap warga berhak untuk dipilih dan memilih dalam pemilu, pilihan boleh berbeda namun perbedaan pilihan ini tidak seharusnya menjadi pemicu perpecahan di tengah masyarakat. Mari kita bersama-sama menjaga kerukunan dan tetap menjalin hubungan baik, terlepas dari perbedaan pandangan politik yang mungkin kita miliki”

“Ia menambahkan dan mengingatkan kembali kepada para pemilik toko perhiasan dan pengunjung agar dalam pemilu nanti tidak menjadikan perpecahan hanya karena beda pandangan politik, bijak dalam menggunakan media sosial, tidak mudah terpengaruh berita hoax serta tak lupa untuk selalu berhati-hati saat berkendara, menaati aturan lalu lintas demi keamanan dan kenyamanan bersama”, ungkap Kompol Refina.(rls).

Editor : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Bupati Siak Terbitkan SE, C-19 Tak Jadi Alasan, Perusahaan Wajib Bayarkan THR Karyawan Tepat Waktu

Kapolri Paparkan Strategi Untuk Antisipasi Lonjakan Covid-19

PT INTERNASIONAL CARGO SURVEYOR Tak Penuhi Panggilan Disnakertrans Kota Dumai

Lembaga Tepak Sirih Apresiasi PHR Atas Bantuan Dan Binaan Kepada Dodol Ketan Ayam Putih Pungguk

Kanit Reskrim AKP Dafris SH MH Kembali Pimpin Personil Polsek Minas Giat Percepatan Vaksinasi Covid-19

Bhabinkamtibmas Polsek Kemuning Polres Inhil Ajak Warga Kemuning Tua Lakukan Pemasangan Spanduk Larangan Karhutla

Antisipasi Penyebaran PMK Hewan Ternak, Serma Muhajir Lakukan Sosialisasi Pendampingan Antisipasi PMK di Minas Jaya

Muhasabah Ke-XV Di kampung Mandiangin Berlangsung Sangat Khidmat Dan Meriah

Polres Siak Bekerja Sama Dengan Diskes Kabupaten Siak Lakukan Tes Swab Kepada Personel

KPU Kampar Adakan Sosialisasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Di Radio RAMA FM

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Diantar Ulama dan Ratusan Massa, Dr.Afni Mendaftar ke PKB Siak

2

Siapkan Doorprize, Kapolres Inhu Ajak Masyarakat Nobar Laga Semifinal Timnas

3

Buka Acara Seminar, Ini Pesan Indra Gunawan Kepada Kader Untuk Pilkada Siak Mendatang

4

Buntut Bnyak Sekolah Pungut Duit Siswa, Pj Gubri Diminta Copot Kadisdik Riau

5

Dukung Program MK QWPP Piket SPKT Polsek Bonai Darussalam Laksanakan Patroli Di Tempat Ibadah

6

Arwin Pindah Hati Dari Alfedri ke Afni di Pilkada Siak 2024