MENU TUTUP

Pemkab Rohul Kembali Terima Penghargaan  Sebagai Daerah Terbaik Pengelolaan Dana Alokasi

Selasa, 07 Maret 2023 | 08:53:07 WIB Dibaca : 857 Kali
Pemkab Rohul Kembali Terima Penghargaan  Sebagai Daerah Terbaik Pengelolaan Dana Alokasi

ROHUL, CATATANRIAU.COM | Mewakili Bupati Rokan Hulu (Rohul) H.Sukiman, Kepala Dinas Perpustakan dan Arsip Rohul  Ir. H. M Ruslan M.Si terima penghargaan dari Perpustakaan Nasional (Perpusnas) Republik Indonesia (RI) Sebagai  Daerah terbaik pelaksanaan Dana Alokasi Khusus Subbidang Perpustakaan Daerah Tahun 2022 yang digelar Perpusnas RI di Pullman Jakarta Central Park selasa(06/03/2023)

Adapun Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Bidang Perpustakaan Tahun 2023 digelar Senin dan Selasa, (6-7/3/2023). Dengan Mengusung tema "Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial (TPBIS) untuk Kesejahteraan, solusi Cerdas Pemulihan Ekonomi Masyarakat Pasca Pandemi COVID-19"

Acara diikuti oleh Kepala Daerah Tingkat Provinsi/Kabupaten/Kota penerima Lokasi Prioritas Dana Alokasi Khusus (DAK) Subbidang Perpustakaan Tahun 2023, Kepala Dinas  Perpustakaan Provinsi dan Kabupaten/Kota dan Ketua Forum  Perpustakaan/Penerbit/Pengusaha Rekaman.

kemudian secara daring diikuti oleh 10.000 orang terdiri dari Dinas Perpustakaan Provinsi dan  Kabupaten/Kota, Perpustakaan Kecamatan/Kelurahan/Desa, Bappeda  Provinsi/Kabupaten/Kota, Pegiat Literasi, Forum Perpustakaan Umum, Forum
Perpustakaan Khusus, Forum Perpustakaan Sekolah, dan Forum Perpustakaan
Perguruan Tinggi.

Ketua Rakornas Joko susanto mengatakan Program transformasi perpustakaan berbasis inklusi sosial (TPBIS) dinilai efektif dan manfaatnya dapat dirasakan masyarakat, program TPBIS dijalankan oleh Perpusnas dengan dukungan dari Bappenas RI sejak 2018 lalu yang bertujuan menciptakan masyarakat yang sejahtera kemudian perpustakaan di tuntut untuk memiliki inovasi, kreativitas, rancangan dan interaktivitas serta perubahan pola fikir.

"Perpustakaan mampu menjadikan sektor pendukung dalam pemulihan sektor ekonomi" Tegasnya

Joko susanto menerangkan bahwa konsep program TPBIS ialah merancang perpustakaan sebagai ruang publik bagi masyarakat sehingga di harapan bisa merubah mindset lama tentang perpustakaan sehingga buku-buku yang ada jenisnya harus praktis, pragmatis dan tepat guna.***


Laporan : E.S.Nasution

Editor : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Antisipasi Karhutla, Bhabinkamtibmas Polsek Minas Bersama Babinsa Koramil 03/Minas Ajak Warga Sosialisasi dan Patroli

Putus penyebaran Covid-19, HM-RTB Bagikan Masker Gratis Kepada Masyarakat

Pelda Ramli Nasution dan Kopda L.Sigalingging Ajak Warga Perawang Barat  Lakukan Penanggulangan Karhutla Dengan Berpatroli

Bermodal Pengalaman dan Pergaulan,Darmendra Siap Majukan Desa Tanjung

Kabupaten Pelalawan Akan Jadi Tuan Rumah Pelaksanaan MTQ Tingkat Propinsi Riau Tahun 2021

Kapolsek Bangkinang Barat Ajak Masyarakat Untuk Berpartisipasi Untuk Pemilu Damai 2024

Polres Inhil Rutin Lakukan Satgas Patroli Anti Begal Sepeda

Bupati H Zukri Diagnosa Pembangunan Desa Sungai Emas & Sokoi, Jalan Dan Listrik 24 Jam Prioritas

Babinsa Koramil 03/Minas Serda Mayus Maruli Ajak Warga Binaan Minas Timur Untuk Giat Penanggulangan Karhutla Dan Berpatroli

Sertu TH Hutagalung Ikuti Rakor Penanggulangan Karhutla di Kecamatan Tualang

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Heboh! Perpisahan Sekolah SMA Sederajat Yang Wah, Hulubalang LAMR Pekanbaru Minta Seluruh Kepsek Patuhi Aturan Disdik Riau 

2

Dr.Afni Temui Ulama Sebelum Daftar Calon Bupati Siak

3

Komentari Postingan Instagram Disdik Riau, Netizen Keluhkan Sistem Permohonan Pindah Tugas Yang Sulit Bagi Guru PNS Sementara Guru P3K Mudah

4

Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan

5

Pelaku Pencabul Bocah Hingga Hamil dan Melahirkan Ditangkap Polsek Siak Hulu

6

Lagi, Satnarkoba Polres Kampar Tangkap Pelaku Narkoba di Desa Kualu