MENU TUTUP

Turnamen Libo II Cup Tahun 2018, Yamikase Raih Juara 1

Senin, 12 November 2018 | 16:01:51 WIB Dibaca : 2968 Kali
Turnamen Libo II Cup Tahun 2018, Yamikase Raih Juara 1

KANDIS-SIAK, CATATANRIAU.com, -Sepertinya, bukti prestasi dari Kecamatan Kandis terus saja dikuir oleh sejumlah cabang olah raga yang ada. Seperti apa yang ditorehkan oleh Yamikase FC, dimana tim Yamikase FC pada tanggal 11 November kemarin mengikuti kompetisi yang bernama Turnamen Open Sepak Bola Libo II Cup Tahun 2018. Dan dari hasil turnamen tersebut, Tim sepak bola Yamikase FC berhasil menyandang juara 1 setelah pada laga final melawan PS Palapa dengan skor akhir 1-0.


Hal ini disampaikan oleh manager Tim Yamikase FC Fardiansyah SS kepada CATATANRIAU.com pada Senin (12/11). Menurutnya, dengan prestasi yang diraih tersebut, dapat dijadikan prestasi untuk jenjang laga atau turnamen yang lebih tinggi lagi.


"Alhamdulillah, kita telah berhasil menjadi Juara I di Turnamen Open Sepak Bola Libo Cup II tahun 2018 ini. Ini semua bukti kerja keras para pemain dan pelatih. Saya berharap untuk kompetisi yang lebih tinggi lagi, tim kita bisa jauh lebih baik,"ujarnya.


Fardiansyah juga berharap, apa yang dilakukannya ini dapat memberikan semangat bagi generasi muda Kecamatan Kandis dalam mendukung kegiatan positif.


"Harapan utama kita adalah, bagaimana membentuk karakter generasi muda dengan sejumlah prestasi dan kegiatan positif. Tentunya melalui ajang olah raga seperti ini yang kita bisa selalu support," pungkasnya.


Disadari atau tidak, dengan generasi muda yang selalu aktif dalam olah raga, tentunya ikut serta dalam membentuk karakter pemuda bangsa yang lebih baik. Apalagi ditengah maraknya narkoba, maka olahraga adalah salah satu jalan untuk menghindari generasi muda dari narkoba.


Laporan : MB



Berita Terkait +

Raih Juara III Di Belgia, Putra Tualang Kembali Harumkam Nama Baik Indonesia

Kapolsek Kandis Cup 2018 Resmi Dibuka

Atlit Perpani Siak Raih 3 Medali dari Panglima TNI Open 2019

Alami Patah Tulang, Bocah Lubuk Dalam Ini Harumkan Nama Siak Di Kejuaraan Nasional Motor Grass Track

Penutupan Turnamen Sepak Bola HUT Kedatangan Transmigrasi ke - XXXI oleh Wakil Bupati Siak

Perkebunan Libo PT. Ivo Mas Tunggal Gelar Replanting Cup I LMB Kandis Selaku Sponsor Event

Laga Sepakbola Tour de Kampung, Buana Makmur dan Pemkab Siak Sama Kuat

Dewan Suryono Ikut Sukseskan Open Turnamen Bola volly Di Minas, Terbuka Untuk Semua Daerah

Anak Siak menjuarai Iven Karate Internasional di Belgia

Dewan Da’wah Kampar Di Undang Oleh MTR, Bermain Futsal Di Salah Satu Lapangan Terbaik Di Prov. Riau

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Pemkab Siak Komit Dukung Pengusulan Formasi Penuh Waktu Bagi 1.903 Honorer R2-R3 Tahap 1 Non-ASN Database BKN

2

Sidang Perdana Pilkada Siak, MK Ungkit Keterlambatan Gugatan Periodesasi

3

Geger di Ukui! Polsek Ukui Terima Laporan Dugaan Pencabulan Anak di Bawah Umur, Pelaku Masih Buron

4

Siap Padamkan Api! Polsek Tapung dan Camat Gelar Apel Kesiapsiagaan Karhutla, Kolaborasi Jaga Lingkungan

5

Kebun Sawit Warga Minas Jaya Terendam Banjir Akibat Gorong-gorong Tol Permai Tersumbat, Kerugian Capai Jutaan Rupiah

6

Koramil 04/Perwang Dukung Penyaluran Makan Bergizi Dari BGN Untuk Ribuan Pelajar di Kecamatan Tualang