MENU TUTUP

Kapolres Kampar Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian Terhadap Satu Personil Polres Kampar

Selasa, 04 Oktober 2022 | 09:04:13 WIB Dibaca : 1154 Kali
Kapolres Kampar Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian Terhadap Satu Personil Polres Kampar

KAMPAR, CATATANRIAU.com | Selasa pagi (4/10/2022), bertempat di Lapangan Upacara Mapolres Kampar dilaksanakan Upacara Laporan Kenaikan Pangkat Pengabdian Personel Polres Kampar TMT (Terhitung Mulai Tanggal) 1 Oktober 2022.

Personel yang mendapat kenaikan pangkat pengabdian ini sebanyak 1 orang yaitu IPDA Nyeram Ginting yang menjabat sebagai Ps.Kanit Samapta Polsek Kampar Kiri Hilir Polres Kampar.
 
Upacara ini dipimpin langsung oleh Kapolres Kampar AKBP Didik Priyo Sambodo SIK, yang diikuti Pejabat Utama Polres Kampar, Para Kapolsek Jajaran Polres Kampar, Para Perwira dan Bintara serta segenap ASN Polres Kampar.
 
Upacara kenaikan pangkat ini ditandai laporan resmi dari personel yang naik pangkat IPDA Nyeram Ginting kepada Inspektur Upacara.
 
Kapolres Kampar AKBP Didik Priyo Sambodo SIK selaku Inspektur Upacara, dalam amanatnya menyampaikan bahwa upacara kenaikan pangkat yang dilaksanakan hari ini, merupakan kenaikan pangkat pengabdian personel Polri TMT 1 Oktober 2022.
 
Adapun personel yang mendapat kenaikan pangkat pengabdian yaitu personel Polri sebanyak satu orang atas nama Aiptu Nyeram Ginting yang menjabat  Ps. Kanit Samapta Polsek Kampar Kiri Hilir Polres Kampar, dinaikkan Pangkatnya menjadi IPDA (Inspektur Polisi Dua).
 
Lebih lanjut disampaikan, bahwa kenaikan pangkat pengabdian adalah bentuk penghargaan yang diberikan institusi kepada anggota Polri yang berdedikasi tinggi dalam bekerja dan mengabdikan diri kepada organisasi, memiliki bintang nararya dan selama melaksanakan tugas tidak ada melakukan pelanggaran disiplin maupun kode etik Polri.
 
Mengakhiri amanatnya, Kapolres Kampar menyampaikan ucapan selamat kepada personel Polri dan keluarganya yang telah mendapat kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi, hendaknya ini dijadikan sebagai pendorong dan motivasi untuk selalu memberikan kontribusi yang maksimal terhadap institusi Polri.
 
Usai upacara dilanjutkan pemberian ucapan selamat kepada personel yang naik pangkat, seluruh rangkaian acara berjalan lancar dengan menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19.( irwan Ocu Bundo)



Berita Terkait +

Bawaslu Inhil Gelar Konferensi Pers Hasil Pemutakhiran Data Pemilih

Pemkab Rohul Memperpanjang PPKM Sesuai Intruksi Mendagri

Gemar Zakat Galakkan Masyarakat Berzakat

Cooling System, Kasat Lantas Polres Kampar Sosialisasi Sembari Edukasi Tertib Berlalu Lintas

Mahasiswa KUKERTA UNRI Menyelengarakan Sosialisasi Pembuatan Biopori di Desa Tandun Barat, Kabupaten Rokan Hulu

Dinas Perikanan Dan Peternakan Kab. Siak Tinjau Kelompok Tani Berkah

Melalui Jum'at Curhat, Plh Kapolsek Tapung Dengarkan Keluhan Langsung Masyarakat Desa Kijang Rejo

Pilkada Masih Setahun Lagi, Edy Natar Nasution Makin Disukai Oleh Masyarakat

Ansor Riau Gratiskan Bimbel Masuk PTN Unggulan Bagi Anak Anak Riau

Ambil Langka Preventif, Satlantas Polres Kampar Cooling System Pilkada Damai

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Palu MK Mengetuk: Gugatan PSU Pilkada Siak Ditolak, Afni-Syamsurizal Segera Dilantik

2

Satresnarkoba Polres Kampar Tangkap 6 Pelaku Narkoba di Kecamatan Gunung Sahilan

3

Korban Pengeroyokan Diduga Oleh Oknum Security PT. TPP Datangi Polres Inhu Untuk Cari Keadilan

4

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

5

ITP2I dan PT SLS Kolaborasi Kuat Kembangkan SDM Perkebunan Sawit Ramah Lingkungan

6

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang