MENU TUTUP

Menyambut Hari Bhayangkara Ke - 76, Polres Siak Bedah Rumah Nenek Asnidar

Jumat, 24 Juni 2022 | 13:16:21 WIB Dibaca : 1052 Kali
Menyambut Hari Bhayangkara Ke - 76, Polres Siak Bedah Rumah Nenek Asnidar

SIAK, CATATANRIAU.com | Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke 76 , Polres Siak banyak menggelar kegiatan,salah satu nya Bedah Rumah Presisi yang dilaksanakan kemarin,Kamis ( 23/06/2022 ) 

Program Bedah Rumah Presisi ini bekerja sama dengan BAdan Amil Zakat ( BAZ ) Nasional Kabupaten Siak dan Bank Riau Kepri cabang Siak.

Rumah Nenek Asnidar  lansia yang tinggal seorang diri di Desa Dayun  Kecamatan Dayun Kabupaten Siak yang menjadi sasaran.

Kapolres Siak AKBP Gunar Rahadiyanto pada sambutan nya menyebutkan kegiatan Bedah rumah presisi ini salah satu bentuk kepedulian kepada masyarakat dan rasa syukur dalam menyambut Hari Bhayangkara ke 76 di Polres Siak.

“Puji Syukur Kehadirat Allah SWT yang telah memberikan kita kesempatan untuk berbuat kebajikan bagi masyarakat yang betul betul membutuhkan bantuan terutama bagi masyarakat yang hidup dibawah garis kesederhanaan,tentunya program bedah rumah ini merupakan wujud nyata dari Polri bersama dengan unsur terkait terutama dari Basnaz Kabupaten Siak dan Bank Riau Kepri Cabang Siak yang berperan mendukung Pelaksanaan bedah rumah ini sehingga Nenek Asnidar mendapatkan Rumah yang Layak untuk dihuni nanti nya”, Ucap AKBP Gunar

Lanjut disampaikan AKBP Gunar program bedah rumah ini tentunya  dapat menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif dikarenakan masyarakat sekitarnya dapat dibantu secara bersama  sama untuk dapat hidup sejahtera.

“ Kaya kita tidak diukur dari seberapa banyak harta yang kita miliki tetapi sebarapa banyak kita bisa membantu orang lain dengan harta yang kita punya, sejalan dengan tugas polisi sebagai pengayom, pelindung dan pelayan masyarakat, tidak hanya menjaga keamanan tetapi juga membantu masyarakat yang membutuhkan, kalau masyarakat semua sudah sejahtera tentu nya angka kriminalitas akan semakin kecil” pungkas AKBP Gunar

Kegiatan bedah rumah presisi ini diawali dengan peletakan batu pertama oleh Kapolres Siak, Ketua Bhayangkari Cabang Siak, Ketua Baznas, Ka Unit Bank Riau Dayun dan Sekcam Kecamatan Dayun.***


Laporan : Idris Harahap



Berita Terkait +

Babinsa Koramil 03/Minas Sertu Joko P Lakukan Komsos Nilai-nilai Pancasila Bagi Warga Binaan di Minas Jaya

Babinsa Koramil 03 Minas Giat Komsos Nilai-nilai Pancasila Kepada Siswa Siswi SMAN 1 Minas

PHR Pertegas Komitmen Lakukan Efisiensi dan Lampaui Target TKDN Lewat Proses Pengadaan Barang dan Jasa

Antisipasi Copet, Warga Minta Personil Polsek Minas Rutin Berpatroli Saat Hari Pasar Dalam Giat Jumat Curhat

Polsek Minas Gelar Sambang Warga, Jalin Silaturahmi dan Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada

Patroli Karhutla di Wilayah Koramil 04/Perawang: Babinsa Himbau Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan

Satlantas Polres Inhu Bagikan Leaflet, Brosur Imbauan dan Helm Gratis

Personil Polsek Minas Lakukan Pengamanan Arus Mudik H+5 Idul Fitri di Simpang Exit Tol Minas

Sekertaris PWI Riau : TANGKAL BERITA HOAX DENGAN LITERASI MEDIA

Lantik Puluhan Pejabat, Bupati Rohil Minta Sukseskan Program Pemerintah

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Polres Pelalawan Tangkap Dua Pengedar Sabu, Ungkap Jaringan Peredaran Narkotika di Kecamatan Kerumutan

2

Masyarakat Koto Gasib Tolak PSU Siak, Gugatan Periodisasi Alfedri Kembali Picu Aksi

3

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

4

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

5

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan

6

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat