Siak, Catatanriau.com – Personel Koramil 03/Minas Kodim 0322/Siak, Pelda M. Nasir bersama Koptu Serda Mayus Maruli, melaksanakan pengamanan Pos Pelayanan dan Pengamanan (Pos PAM) Perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Pos PAM Exit Tol Minas Simpang Perawang, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Jumat (2/1/2026).
Kegiatan pengamanan tersebut dimulai sejak pukul 08.30 WIB hingga selesai, sebagai bagian dari sinergi lintas instansi dalam memberikan rasa aman dan kelancaran arus lalu lintas bagi masyarakat selama momentum Natal dan Tahun Baru.
“Pengamanan ini bertujuan untuk memastikan situasi tetap aman dan arus lalu lintas berjalan tertib, khususnya bagi masyarakat yang melaksanakan perjalanan selama perayaan Natal dan Tahun Baru,” ujar Babinsa Koramil 03/Minas, Pelda M. Nasir.
Pengamanan Pos PAM melibatkan personel gabungan yang terdiri dari TNI sebanyak dua orang, Polri enam orang, Satpol PP satu orang, Dinas Perhubungan dua orang, serta tenaga kesehatan dua orang. Seluruh personel bersinergi dalam melaksanakan tugas sesuai fungsi masing-masing.
Adapun rangkaian kegiatan yang dilaksanakan meliputi apel pagi sekaligus pengecekan personel, siaga dan stand by di Pos PAM, serta pengaturan ketertiban dan kelancaran lalu lintas di sekitar Exit Tol Minas Simpang Perawang.
Selama pelaksanaan kegiatan, situasi terpantau aman dan kondusif. Kehadiran aparat gabungan di Pos PAM diharapkan mampu memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, sekaligus mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban selama masa libur Natal dan Tahun Baru.***