Ismail (Ujang Key) Kembali Pimpin PAC Sungai Sembilan Periode 2025–2028

Senin, 29 Desember 2025 | 23:25:47 WIB

Dumai, Catatanriau.com — Ismail, yang akrab disapa Ujang Key, kembali dipercaya memimpin Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila Kecamatan Sungai Sembilan, untuk masa bakti 2025–2028. Ia terpilih secara aklamasi dalam Sidang Rapat Pimpinan (RAPIM) ke-IX PAC Sungai Sembilan, sebuah forum tertinggi pengambilan keputusan di tingkat cabang yang berlangsung tertib dan demokratis, Senin (29/12/2025).

Sidang RAPIM tersebut dipimpin oleh Amir Sinombing, selaku Kepala Bidang Organisasi dan Keanggotaan Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kota Dumai. Amir memimpin jalannya sidang sekaligus mengukuhkan kepemimpinan terpilih berdasarkan mandat langsung dari Ketua MPC.

Dalam sambutannya, Amir menegaskan bahwa proses penjaringan hingga verifikasi bakal calon dilakukan secara ketat dan transparan.

“Seluruh tahapan telah dilalui sesuai mekanisme organisasi. Dari hasil penjaringan dan verifikasi, hanya satu nama yang memenuhi seluruh persyaratan, yakni Saudara Ismail,” ujar Amir Sinombing.

Dengan dukungan bulat dari enam perwakilan ranting yang hadir, Ismail dinyatakan terpilih secara aklamasi. Keputusan ini mencerminkan soliditas internal organisasi serta tingginya tingkat kepercayaan kader terhadap kepemimpinannya.

Usai dikukuhkan, Ismail menyampaikan komitmennya untuk melanjutkan agenda pembinaan organisasi, memperkuat peran strategis pemuda di tengah masyarakat, serta menempatkan PAC Sungai Sembilan sebagai garda terdepan dalam pengamalan nilai-nilai Pancasila.

“Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Amanah ini akan saya jalankan dengan sepenuh hati bersama seluruh pengurus dan anggota. Saya juga berharap kepada setiap ranting dan anak ranting agar terus bersatu padu dalam membesarkan organisasi dan aktif bersosial di tengah masyarakat,” ungkapnya.

Pada periode kepemimpinan sebelumnya, Ismail dinilai berhasil mengokohkan struktur organisasi serta meningkatkan partisipasi pemuda di Kecamatan Sungai Sembilan. Kembalinya Ujang Key memimpin PAC diharapkan mampu melanjutkan program-program kerja yang proaktif, responsif, dan berkontribusi nyata bagi kemajuan daerah serta kehidupan sosial kemasyarakatan di Kota Dumai.***

Terkini