Siak, Catatanriau.com — Babinsa Koramil 04/Perawang Kodim 0322/Siak, Koptu Togi Sitorus, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus sosialisasi nilai–nilai Pancasila kepada warga Kampung Pancasila di RT 03/RW 05, Kelurahan Perawang, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Jumat (28/11/2025) pagi.
Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WIB tersebut menyasar warga Kelurahan Perawang, khususnya masyarakat di lingkungan RT 03/RW 05. Dalam sosialisasinya, Koptu Togi Sitorus menekankan pentingnya memahami dan mengamalkan nilai-nilai dasar Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat.
"Kami menjelaskan kembali nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila, seperti semangat gotong royong dan pentingnya menjaga kerukunan antar umat beragama," ujar Koptu Togi Sitorus saat ditemui usai kegiatan.
Ia menjelaskan, penguatan pemahaman masyarakat terhadap Pancasila sangat diperlukan, terutama di tengah dinamika sosial yang semakin beragam. Menurutnya, nilai-nilai tersebut bukan hanya dasar negara, tetapi juga pedoman hidup dalam membangun keharmonisan di lingkungan.
"Harapan kami, warga dapat mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, sehingga suasana yang rukun, damai, dan saling menghargai dapat terus terjaga," tambahnya.
Kegiatan sosialisasi berlangsung hingga pukul 09.25 WIB dan berjalan aman serta lancar. Masyarakat tampak antusias mengikuti penyampaian materi dari Babinsa.
Kegiatan Komsos ini merupakan bagian dari program Kampung Pancasila yang terus digulirkan TNI AD untuk memperkuat wawasan kebangsaan masyarakat di seluruh wilayah.***