Babinsa Kopda Gunariadi, Laksanakan Pengecekan Anak Stunting di Perawang Barat

Rabu, 10 September 2025 | 10:49:59 WIB

Siak, Catatanriau.com – Dalam upaya mendukung program pemerintah dalam penanggulangan stunting, Babinsa Koramil 04/Perawang Kodim 0322/Siak, Kopda Gunariadi, melaksanakan pengecekan dan pendataan anak-anak warga yang mengalami stunting di Kampung Perawang Barat, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Riau, Rabu (10/9/2025).

Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah preventif untuk mengetahui kondisi gizi anak-anak di wilayah binaan sekaligus memberikan data awal bagi pihak terkait dalam mengambil langkah penanganan.

“Sebagai Babinsa, kami berkewajiban untuk selalu peduli terhadap kondisi kesehatan masyarakat, khususnya anak-anak. Pengecekan ini bertujuan agar kita bisa mengetahui sejak dini kasus stunting yang ada di wilayah dan segera ditindaklanjuti bersama pihak terkait,” ujar Kopda Gunariadi.

Ia menambahkan, kegiatan pendataan ini juga menjadi sarana untuk memberikan pemahaman kepada orang tua tentang pentingnya asupan gizi yang seimbang bagi tumbuh kembang anak.

“Harapan kami, melalui kegiatan ini kesadaran masyarakat akan semakin meningkat, sehingga kasus stunting dapat ditekan dan generasi muda kita bisa tumbuh sehat dan cerdas,” tambahnya.

Selama kegiatan berlangsung, situasi berjalan aman dan lancar. Kegiatan ini mendapat apresiasi dari warga setempat yang merasa terbantu dengan adanya perhatian langsung dari TNI di lapangan.***

Terkini